Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Alasan Jennifer Lopez Memilih Italia Sebagai Destinasi Liburan Favoritnya

Reporter

Editor

Yunia Pratiwi

image-gnews
Jennifer Lopez berpose saat tampil menghadiri ELLE's Women in Hollywood Celebration, di Los Angeles, California, AS, 5 Desember 2023. REUTERS/Mario Anzuoni
Jennifer Lopez berpose saat tampil menghadiri ELLE's Women in Hollywood Celebration, di Los Angeles, California, AS, 5 Desember 2023. REUTERS/Mario Anzuoni
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai diva Jennifer Lopez memiliki jadwal yang sibuk. Dia bahkan bukan orang yang suka berlibur. Namun beberapa kali liburan musim panas di Italia mengubah pandangannya. 

Jlo, panggilan akrabnya, selalu disibukkan dengan agenda pekerjaan dari musik, film hingga kolaborasi dengan merek-merek ternama. Perjalanannya ke Italia, khususnya bagian selatan, menginspirasinya banyak hal.

 “Ketika saya akhirnya menghabiskan beberapa musim panas berturut-turut di Italia selatan, saya benar-benar menyukainya,” kata wanita berusia 54 tahun itu.

Tertarik terhadap laut

Salah satu alasan dia menyukai kawasan Italia selatan adalah lautnya. Dia memang memiliki ketertarikan terhadap laut. “Saya suka berada di atas air, sejujurnya.  Saya merasa air benar-benar sesuatu yang menenangkan saya.  Saya benar-benar bisa duduk diam dan menatap laut dan langit,” kata Jlo yang memilih Sorrento, Capri, Revello, lokasi favorit di Itaia.

Bisa menikmati suasana pantai yang indah dan makan di luar serta menikmati udara segar adalah hal yang mewah bagi Jlo. Ini karena dia lebih banyak bekerja dari dalam ruangan baik di studio atau lokasi syuting. "Berada di luar seperti sebuah kemewahan bagi saya,” kata aktris Maid in Manhattan itu.

Mengajak anak-anak liburan

Jenifer Lopez juga menceritakan momen saat mengajak anak-anaknya, si kembar Max dan Esme liburan. Tak tanggung-tanggung dia mengajak keluarganya untuk keliling dunia saat dia konser Dance Again World Tour tahun 2012. “Ini memberi anak-anak kesempatan untuk melihat dunia,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Saat itu anak-anaknya baru berusia 4 tahun, namun sudah diajak untuk melihat Amerika Selatan, Eropa, seluruh Amerika Serikat, Asia, dan tempat-tempat lain. Baginya itu hal yang sangat luar biasa untuk dilakukan anak berusia 4 tahun.

“Mereka kembali dari perjalanan itu dan berkata, ‘Bisakah kita kembali ke Singapura tahun depan?’ Di mana orang seperti saya, yang tumbuh di Bronx, tidak pernah mengalami hal seperti itu,” ungkapnya merujuk pada kampung halamannya di New York. 

Sedangkan untuk liburan akhir tahun ini, Jennifer Lopez mengatakan akan merayakan Thanksgiving dan Natal di rumah. Beberapa aktivitas seru yang dilakukan termasuk menonton film, memasak, makan dan bermain game. Dia beharap orang yang datang banyak tertawa dan saling bercerita tentang kehidupan satu sama lain.

PEOPLE | TRAVEL LEISURE

Pilihan editor: Jennifer Lopez hingga Keanu Reeves Hadiri LACMA Art + Film Gala 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

23 jam lalu

Ilustrasi anak liburan (pixabay.com)
6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme


9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

1 hari lalu

Ilustrasi keracunan makanan. Freepik
9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini


5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

3 hari lalu

Wisatawan mengenakan masker bedah berfoto selfie di depan spot wisata air mancur Trevi setelah dua kasus virus corona terkonfirmasi di kota mode tersebut di Roma, Italia, Jumat, 31 Januari 2020. Para pelancong yang tengah berwisata dengan rela mengenakan masker sebagai perlindungan diri dari virus baru tersebut. REUTERS/Remo Casilli
5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.


Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

4 hari lalu

Gondola di Kanal Venesia (Pixabay)
Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

Mulai 25 April, wisatawan harian di Venesia harus beli tiket masuk sebesar Rp86.000.


Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

7 hari lalu

Pandangan umum gerbang kota Porta Garibaldi, setelah pemerintah Italia memberlakukan lockdown di utara negara itu, di Milan, Italia, Ahad, 8 Maret 2020. Karantina diberlakukan setelah jumlah kasus virus corona melonjak 25% dalam periode 24 jam menjadi 7.375, sementara kematian naik 57% menjadi 366. REUTERS/Flavio Lo Scalzo
Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.


Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

7 hari lalu

Suasanan Venesia di Italia. Unsplash.com/Andreas M
Pekan ini, Venesia Mulai Menerapkan Biaya Masuk untuk Wisatawan Harian

Kamis ini, yang merupakan hari libur di Italia, pengunjung Venesia diharuskan membeli tiket masuk seharga Rp87 ribu. Tidak berlaku untuk tamu hotel.


Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

10 hari lalu

Ilustrasi gadget dan aplikasi untuk traveling
Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.


Danau Como Dilanda Overtourism, Tarif Khusus untuk Pengunjung Harian sedang Dipertimbangkan

12 hari lalu

Danau Como, Italia. Unsplash.com/Lewis J Goetz
Danau Como Dilanda Overtourism, Tarif Khusus untuk Pengunjung Harian sedang Dipertimbangkan

Pemerintah sekitar Danau Como berencana meniru Venesia, yang menerapkan biaya khusus untuk pengunjung harian


126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

13 hari lalu

Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Jawa Timur (TEMPO/Lourentius EP)
126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom


Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

13 hari lalu

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya. Foto: Canva
Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.