Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekomendasi 7 Destinasi Wisata Alam di Jakarta untuk Libur Nataru

image-gnews
Sejumlah pemuda pemudi berpacaran di Taman Waduk Ria Rio, Jakarta, Minggu 25 Januari 2015. Pemprov DKI harus lebih memperhatikan ruang publik ini agar fungsi utama dari taman ini tidak bergeser menjadi tempat mesum ataupun tindak kriminal. TEMPO/Subekti
Sejumlah pemuda pemudi berpacaran di Taman Waduk Ria Rio, Jakarta, Minggu 25 Januari 2015. Pemprov DKI harus lebih memperhatikan ruang publik ini agar fungsi utama dari taman ini tidak bergeser menjadi tempat mesum ataupun tindak kriminal. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jakarta dikenal masih menyimpan kawasan indah bernuansa alam yang ramai dikunjungi. Berbagai destinasi wisata alam di Jakarta itu bisa jadi pilihan untuk dikunjungi saat libur Nataru. Dilansir dari berbagai sumber, inilah 7 destinasi wisata alam di Jakarta untuk dikunjungi: 

1. Pantai Pasir Putih PIK 2

Pantai Pasir Putih PIK 2 berada di area Jakarta Utara. Pantai ini merupakan hasil reklamasi atau buatan, sehingga pengunjung tidak diperbolehkan berenang di sana. Namun, pengunjung tetap bisa menikmati indahnya hamparan pantai dan pasir putih yang dapat memanjakan mata. Berkunjung ke sini saat liburan atau akhir pekan dapat melepas rasa penat dan mengatasi kerinduan dengan suasana pantai asli.

2. Kawasan Kepulauan Seribu

Kawasan Kepulauan Seribu termasuk dalam daerah administrasi di DKI Jakarta, tepatnya di kawasan pantai utara. Kepulauan Seribu merupakan gugusan kepulauan yang ada di teluk Jakarta. Kawasan ini memiliki banyak pulau yang cocok dikunjungi sebagai tempat wisata saat liburan.

Pariwisata di kawasan kepulauan ini mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir. Berbagai fasilitas pendukung serta atraksi wisata dikembangkan, sehingga memudahkan wisatawan untuk menikmati keindahan di pulau-pulau tersebut. Beberapa pulau yang ada di kawasan antara lain Pulau Bidadari, Pulau Onrust, Pulau Pramuka, dan lainnya. 

Dilansir dari Indonesia Travel, di kepulauan ini pengunjung bisa melakukan berbagai kegiatan watersport seperti banana boat, jetski, dan kano. Selain itu, di salah satu pulaunya yakni Pulau Tidung, pengunjung dapat menikmati snorkeling dan diving. Di sana juga disediakan resort atau penginapan dengan harga terjangkau, toko-toko cendera mata. 

3. Pantai Ancol

Pantai Ancol dikenal sebagai salah satu kawasan wisata yang sejak dulu ramai dikunjungi di Jakarta. Pantai ini membentang sepanjang 6,5 km dan dibagi menjadi tujuh area dengan daya tarik masing-masing.

Pantai Marina Ancol menjadi sisi paling banyak diminati pengunjung. Wisata alam di Jakarta ini sekaligus menjadi dermaga dan akses utama menuju Kepulauan Seribu. Oleh sebab itu, Anda bisa menyeberang langsung ke Kepulauan Seribu melalui pantai ini.

Selain itu, ada Pantai Bende yang bisa jadi opsi lain. Pantai Bende memiliki spot yang populer untuk menyaksikan sunset, yakni Jembatan Cinta. Selain dua panti tersebut, di kawasan Ancol ini juga terdapat Pantai Lagoon Ancol Pantai Ria Ancol, Pantai Festival Ancol, Pantai Karnaval Ancol, dan Pantai Indah Ancol. 

4. Hutan Mangrove PIK 

Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) selain menawarkan wisata alam berupa pantai, juga ada hutan mangrove bagi Anda yang lebih suka mengunjungi tempat yang hijau. Saat Anda mengunjungi hutan mangrove PIK, suasana menyusuri hutan bakau yang rimbun dan tenang di atas jembatan kayu dapat menenangkan pikiran. 

Anda juga dapat berhenti dan mengambil foto menggunakan kamera ponsel. Jika ingin pengalaman yang lebih seru, Anda bisa naik perahu mengelilingi kawasan hutan bakau yang sudah disediakan oleh pengelola. Selain itu, pengunjung juga bisa wisata edukasi dengan mengikuti short course. Fasilitas ini akan mengajarkan Anda mengenai cara menanam, merawat, dan berbagai hal lainnya seputar tanaman bakau.

5. Danau Setu Babakan

Setu Babakan atau Danau Babakan terletak di Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Kawasan Setu Babakan merupakan perkampungan Budaya Betawi, yakni suatu area yang diperuntukkan untuk pelestarian warisan budaya Jakarta asli, Betawi.

Sebagai sebuah kawasan cagar budaya, Setu Babakan tidak hanya menyajikan pagelaran seni maupun budaya, melainkan juga menawarkan jenis wisata alam yang tak kalah menarik, yakni wisata danau.

Dilansir dari laman resmi Wisata Setu Babakan, Setu Mangga Bolong dan Setu Babakan biasanya dimanfaatkan oleh wisatawan untuk memancing dan menikmati suasana sejuk di pinggir danau. Wisatawan juga dapat menyewa perahu untuk menyusuri dan mengelilingi danau. 

Selain itu, Babakan memiliki berbagai jenis perahu sepserti bentuk hewan-hewan air yang lucu, dan lain sebagainya. Danau yang berada di kawasan Setu Babakan ini memiliki luas yang mencapai 30 hektar dengan pepohonan rindang yang mengelilingi sisi danau.

6. Taman Tabebuya

Taman Tabebuya berada di Jalan Moch Kahfi I, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Taman ini diresmikan sejak tahun 2011 dan mulai banyak diakses oleh publik Jakarta setahun berikutnya atau tahun 2012, karena ketika itu sejumlah koleksi tanaman bunga maupun pepohonan mulai berkembang dan bermekaran, termasuk pohon Tabebuya yang ikut berbunga.

Pengunjung akan disuguhkan taman yang luas, asri dengan rumput hijau. Selain itu, terdapat kolam teratai, sehingga Anda bisa memberi makan ikan. Banyak pula yang duduk di rumput menikmati bekal makanan yang dibawa.

7. Waduk Taman Ria Rio

Wisata Taman Kota Waduk Ria Rio di Pulo Gadung, Jakarta Timur merupakan tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari liburan. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari hari. Wisata Taman Kota Waduk Ria Rio memiliki pesona keindahan yang sangat menarik untuk dikunjungi. 

Pilihan Editor: Rekomendasi 5 Wisata Alam di Blitar untuk Libur Nataru

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gempa Magnitudo 5,4 di Kepulauan Seribu, Dampak Pergerakan Intraslab Lempeng Indo-Australia

1 hari lalu

Ilustrasi gempa. geo.tv
Gempa Magnitudo 5,4 di Kepulauan Seribu, Dampak Pergerakan Intraslab Lempeng Indo-Australia

TEMPO, Jakarta- Pada Rabu 15 Mei 2024 pukul 16.42.56 WIB wilayah Kepulauan Seribu, diguncang gempa tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5,4


Gempa di Laut Guncang Kepulauan Seribu, Guncangan Skala III-IV Terasa hingga Tangerang

1 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Gempa di Laut Guncang Kepulauan Seribu, Guncangan Skala III-IV Terasa hingga Tangerang

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas dalam lempeng Indo-Australia.


200 Ha Lahan di Tangerang Masuk Plotting Proyek Strategis Nasional PIK 2, 100 Ha di Antaranya, Kawasan Lahan Perhutani dan KKP

1 hari lalu

Persawahan di Desa Banyu Asih, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang yang telah diuruk untuk Proyek Strategis Nasional (PSN) Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2), Jumat, 10 Mei 2024. Foto: TEMPO/Ayu Cipta
200 Ha Lahan di Tangerang Masuk Plotting Proyek Strategis Nasional PIK 2, 100 Ha di Antaranya, Kawasan Lahan Perhutani dan KKP

Sekitar 200 hektar tanah di Desa Lontar Kecamatan Kemeri Kabupaten Tangerang, masuk dalam plotting lahan Proyek Strategis Nasional (PSN) PIK 2


Jeritan Warga Pantura Tangerang Kena Pembebasan Lahan PSN PIK 2, Sebut Belum Dibayar sudah Diuruk

5 hari lalu

Persawahan di Desa Banyu Asih, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang yang telah diuruk untuk Proyek Strategis Nasional (PSN) Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2), Jumat, 10 Mei 2024. Foto: TEMPO/Ayu Cipta
Jeritan Warga Pantura Tangerang Kena Pembebasan Lahan PSN PIK 2, Sebut Belum Dibayar sudah Diuruk

Pengembangan Proyek Strategis Nasional (PSN) Pantai Indah Kapuk 2 (PIK 2) dituding mematikan mata pencaharian petani padi dan tambak.


Long Weekend Bersama Keluarga, Coba ke Destinasi Wisata Baru di Bogor dan Jakarta

8 hari lalu

Wisata edukasi biota laut pertama di Tangerang Selatan, BXSea, yang berada di Bintaro Jaya XChange Mall 2, Tangerang Selatan. Suasana pada hari pertama soft opening, pada Jumat, 15 Desember 2023. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Long Weekend Bersama Keluarga, Coba ke Destinasi Wisata Baru di Bogor dan Jakarta

Bogor dan Jakarta menawarkan destinasi wisata menarik, dari alam hingga seni, untuk long weekend besok.


Said Didu Kritik PSN PIK 2 Bebaskan Lahan Sembunyi-sembunyi, Respons Agung Sedayu Group?

9 hari lalu

Desain pembangunan Ecopark PIK 2 oleh PT Agung Sedayu Group. Foto: Istimewa
Said Didu Kritik PSN PIK 2 Bebaskan Lahan Sembunyi-sembunyi, Respons Agung Sedayu Group?

Said Didu mengkritik pembebasan lahan dalam pengembangan kawasan mega Proyek Strategis Nasional (PSN) Pantai Indah Kapuk (PIK 2).


Perjalanan Band Metal Misery Index Hingga Sampai ke Panggung Hammersonic 2024

11 hari lalu

Band Misery Index. Wikipedia
Perjalanan Band Metal Misery Index Hingga Sampai ke Panggung Hammersonic 2024

Misery index menjadi salah satu band metal yang tampil pada hari kedua Festival Hammersonic. Telah melalui perjalanan panjang hingga saat ini.


Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2 Resmi Dioperasikan, Jadi Destinasi Wisata Rohani

11 hari lalu

Taman Doa Our Lady of Akita di PIK 2 Resmi Dioperasikan. Foto: Istimewa
Taman Doa Our Lady of Akita PIK 2 Resmi Dioperasikan, Jadi Destinasi Wisata Rohani

Taman doa yang berlokasi di Kawasan Osaka PIK 2 yang menjadi destinasi wisata rohani ini di desain sama persis dengan gereja aslinya di Akita, Jepang.


Hammersonic 2024 Malam Ini: Profil Atreyu yang Mengusung Metalcore

11 hari lalu

Band rock Atreyu. Wikipedia
Hammersonic 2024 Malam Ini: Profil Atreyu yang Mengusung Metalcore

Atreyu merupakan band metal legendaris asal California Selatan. Mereka akan tampil pada hari kedua Festival Hammersonic 2024 malam ini.


Profil Band Rock Nervosa yang Akan Tampil dalam Hammersonic 2024 Mulai Esok

13 hari lalu

Nervosa. Napalm Records
Profil Band Rock Nervosa yang Akan Tampil dalam Hammersonic 2024 Mulai Esok

Nervosa adalah salah satu band rock wanita yang akan tampil dalam festival musik Hammersonic 2024 di Pantai Ancol, Jakarta.