Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

10 Tempat Wisata di Sukabumi Seru untuk Liburan Bersama Keluarga

Reporter

image-gnews
Panorama Gunung Gede dan Pangrango. Wikipedia/By Fahri Rizki Hamdani
Panorama Gunung Gede dan Pangrango. Wikipedia/By Fahri Rizki Hamdani
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sukabumi adalah salah satu wilayah di Jawa Barat, Indonesia yang terkenal dengan kekayaan alamnya yang indah. Hal inilah yang membuat Sukabumi kerap menjadi tujuan tempat wisata menarik bagi masyarakat yang ingin menikmati keindahan alam.

Dari banyaknya tempat wisata di Sukabumi, terdapat beberapa destinasi yang dapat dikunjungi para pelancong. Mulai dari pantai, gunung, bebukitan, hingga taman air, dan geopark. Lantas, apa saja tempat wisata di Sukabumi? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini. 

1. Pantai Pelabuhan Ratu

Tempat wisata di Sukabumi yang pertama adalah Pantai Pelabuhan Ratu. Pantai yang cukup terkenal di kalangan wisatawan Indonesia ini terletak sekitar 60 km dari pusat kota Sukabumi. Pantai ini menawarkan pemandangan pantai dengan hamparan pasir putih yang luas. Di pantai ini, Anda bisa berenang, mencoba olahraga air seperti selancar, atau sekadar bersantai di pantai. 

Empat peselancar bermain surfing di Pantai Cimaja, Pelabuhan Ratu, Jawa Barat, Minggu (10/2). TEMPO/Dian Triyuli Handoko

2. Gunung Gede Pangrango National Park

Bagi para pendaki dan pecinta alam, Gunung Gede Pangrango National Park selalu menjadi tujuan wisata yang populer dan digemari. Di sini, Anda bisa menjelajahi hujan tropis, mendaki gunung, hingga menikmati air terjun yang menyegarkan dan mengagumkan.

3. Pantai Ujung Genteng

Selain Pantai Pelabuhan Ratu, Sukabumi juga terkenal karena memiliki Pantai Ujung Genteng. Memiliki pemandangan eksotis, pantai ini terletak bersebelahan dengan beberapa pantai lainnya. Seperti Pantai Ombak 7 yang menjadi destinasi favorit bagi peselancar dan Pantai Pangumbahan yang dikenal sebagai penangkaran penyu.

4. Jembatan Gantung Situ Gunung

Tempat wisata yang satu ini terletak di atas Danau Situ Gunung dan masih berada di satu lokasi yang sama dengan Curug Sawer. Jembatan Gantung Situ Gunung ini berada di kawasan konservasi Taman Nasional Gunung Gede Pangrango Resort Situ Gunung. Memiliki panjang 240 meter, jembatan gantung ini diklaim sebagai jembatan gantung terpanjang di Asia Tenggara.

5. Ciletuh Geopark

Tempat wisata di Sukabumi yang selanjutnya adalah Ciletuh Geopark. Ini adalah situs warisan dunia UNESCO yang menawarkan keindahan alam dan keanekaragaman geologi. Di Ciletuh Geopark ini, Anda bisa menjelajahi pantai berbatu, tebing batu, hingga air terjun seperti Curug Awang dan Curug Puncak Manik. Destinasi wisata yang satu ini terletak di Ciwaru, Ciemas, Kabupaten Sukabumi.

Pengunjung menikmati air terjun di kawasan wisata alam Geopark Ciletuh Curug Awang, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Ahad, 9 Desember 2018. Curug Awang yang memiliki tinggi 40 meter dan lebar 60 meter serta menawarkan suasana pemandangan air terjun yang masih alami tersebut menjadi alternatif wisata liburan di akhir pekan bersama keluarga. ANTARA/Nurul Ramadhan

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

6. Curug Cimarinjung

Curug Cimarinjung adalah destinasi wisata berupa air terjun yang terletak di Ciwaru, Ciemas, Kabupaten Sukabumi. Di tempat ini, Anda dapat menikmati keindahan alam berupa air terjun yang dikelilingi oleh hutan tropis yang rimbun dan hijau. Di tempat ini, selain Cimarinjung, ada dua curug lain yang bernama Dogdog dan Nyelempet. Lokasi curug ini cukup tersembunyi, namun akses masuknya masih tergolong mudah. 

7. Bukit Karang Para

Selain pantai dan curug, Sukabumi juga memiliki objek wisata perbukitan. Salah satunya adalah Bukit Karang Para yang terletak di Kebonmangu, Gunungguruh, Sukabumi. Ini adalah puncak bukit pedesaan berpanorama kota dan gunung. Hal yang menarik dari tempat ini adalah pengunjung yang bisa menikmati matahari terbit dan terbenam dari atas bukit.

8. Santa Sea Waterpark

Santa Sea Waterpark bisa menjadi pilihan wisata bagi Anda yang ingin berenang di kolam renang buatan. Taman hiburan air ini bertema bajak laut dengan seluncur air, kolam ombak, kolam arus, dan atraksi untuk anak-anak. Destinasi wisata ini berlokasi di Jalan Lio Santa, Gedong panjang, Citamiang, Sukabumi.

9. Curug Sodong

Curug Sodong dikenal juga dengan nama Air Terjun Pengantin atau Air Terjun Kembar. Pasalnya, di tempat ini terdapat dua air terjun yang lokasinya bersebelahan. Memiliki ketinggian sekitar 20 meter, debit air terjun ini terbilang cukup deras, terlebih saat musim penghujan tiba. Oleh karena itu, waktu terbaik untuk mengunjungi curug ini adalah saat musim kemarau. Curug Sodong terletak di Komplek Geopark Ciletuh, Ciemas, Sukabumi.

10. Bukit Durian Sagara

Tempat wisata di Sukabumi yang selanjutnya adalah Bukit Durian Sagara. Destinasi ini mengusung tema wisata alam dengan konsep memakan durian langsung dari kebun. Di tempat ini juga terdapat beberapa spot foto, seperti jembatan kayu hingga tempat lesehan dengan bean bag. Bukit Durian Sagara ini terletak di Sukamaju, Cikakak, Sukabumi.

RADEN PUTRI

Pilihan Editor: 5 Jembatan Gantung Populer untuk Wisata di Bogor dan Sukabumi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ditpolair Baharkam Polri Gagalkan Penyelundupan 91 Ribu Benih Lobster dari Bogor

2 hari lalu

Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Erdi Adrimulan Chaniago (kedua kiri) mendampingi Kasubdit Gamkum Ditpolair Korpolairud Baharkam Polri Kombes Pol. Donny Charles Go (tengah)menunjukan benih lobster saat pengungkapan kasus penyelundupan di Mako Polairud Baharkam Polri, Jakarta Utara, Jumat, 17 Mei 2024.Korpolairud Baharkam Polri bersama Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menggagalkan penyelundupan sekitar 91.246 ekor benih bening lobster (BBL) senilai Rp19,2 miliar yang berasal dari perairan di daerah Jawa Barat. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Ditpolair Baharkam Polri Gagalkan Penyelundupan 91 Ribu Benih Lobster dari Bogor

Kerugian negara dari penyelundupan benih bening lobster ditaksir sebesar Rp 19,2 miliar


Pembunuhan Ibu Kandung di Sukabumi, Hasil Autopsi Temukan 10 Luka Tusuk di Tubuh Korban

3 hari lalu

Personel Koramil 2213/Jampangkulon saat menangkap Rahmat, tersangka kasus anak bunuh ibu di Kecamatan Kalibunder, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa 14 Mei 2024. ANTARA/Istmewa
Pembunuhan Ibu Kandung di Sukabumi, Hasil Autopsi Temukan 10 Luka Tusuk di Tubuh Korban

Tim dokter telah melakukan autopsi terhadap tubuh Inas, korban pembunuhan oleh Rahmat yang merupakan anak kandungnya.


5 Fakta Pembunuhan Sadis di Sukabumi, Puluhan Kali Pelaku Menusuk Ibu Kandungnya

3 hari lalu

Polres Sukabumi akan periksa psikologi pelaku pembunuhan ibu kandungnya di Kampung Cilandak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
5 Fakta Pembunuhan Sadis di Sukabumi, Puluhan Kali Pelaku Menusuk Ibu Kandungnya

Terjadi pembunuhan sadis di Sukabumi, pelaku diam dan belum mengaku menyesal.


Kasus Anak Bunuh Ibu di Sukabumi, Polisi Periksa Kondisi Kejiwaan Tersangka

4 hari lalu

Personel Koramil 2213/Jampangkulon saat menangkap Rahmat, tersangka kasus anak bunuh ibu di Kecamatan Kalibunder, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa 14 Mei 2024. ANTARA/Istmewa
Kasus Anak Bunuh Ibu di Sukabumi, Polisi Periksa Kondisi Kejiwaan Tersangka

Kasus anak bunuh ibu ini baru terungkap pada Selasa pagi, ketika Rahmat minta dibunuh dengan memberi upah Rp 330 ribu.


Anak Bunuh Ibu di Sukabumi Minta Dibunuh Tetangganya, Beri Upah Rp 330 Ribu

4 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Anak Bunuh Ibu di Sukabumi Minta Dibunuh Tetangganya, Beri Upah Rp 330 Ribu

Tersangka kasus anak bunuh ibu itu dibawa ke Polres Sukabumi untuk mengetahui motifnya membunuh ibu kandungnya sendiri.


Anak Bunuh Ibu Kandung di Sukabumi Lantaran Akumulasi Kekesalan

4 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. shutterstock.com
Anak Bunuh Ibu Kandung di Sukabumi Lantaran Akumulasi Kekesalan

Polres Sukabumi tengah menangani kasus anak bunuh ibu kandung di Sukabumi.


Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

5 hari lalu

Petugas memasuki bus Putera Fajar rombongan dari SMK Lingga Kencana Depok yang terlibat kecelakaan maut di Ciater, Subang, Jawa Barat, 11 Mei 2024. Untuk sementara, 10 penumpang bus dan seorang pengendara motor tewas dalam kecelakaan bus yang melibatkan sejumlah sepeda motor dan mobil tersebut. TEMPO/Prima Mulia
Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

Kecelakaan maut di Subang menambah daftar kecelakaan yang membawa rombongan anak sekolah yang tengah melakukan liburan atau study tour.


7 Dampak Buruk Overtourism Bagi Daerah Wisata

8 hari lalu

7 Dampak Buruk Overtourism Bagi Daerah Wisata

Di satu sisi, overtourism bisa meningkatkan ekonomi suatu daerah dan penduduk setempat, namun di sisi lain, dampak buruk berpotensi terjadi.


Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

10 hari lalu

Peta Gempa Sukabumi, 3,3 Magnitudo pada Kamis 9 Mei 2024. X.com/BMKG
Gempa Darat Dangkal Terjadi di Sukabumi, Ini Data dan Penjelasan BMKG

Gempa darat menggetarkan wilayah Bogor dan Sukabumi, Jawa Barat, pada Kamis siang, 9 Mei 2024.


5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

13 hari lalu

Ilustrasi liburan keluarga (pixabay.com)
5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga