Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Kuliner Kondang Sekitar Kampus UGM Yogyakarta, Termasuk SGPC dan Gudeg Yu Djum

image-gnews
Menteri Keuangan Sri Mulyani mampir di rumah makan gudeg Yu Djum saat kunjungan dinas ke Yogyakarta. Instagram
Menteri Keuangan Sri Mulyani mampir di rumah makan gudeg Yu Djum saat kunjungan dinas ke Yogyakarta. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, JakartaYogyakarta memiliki banyak pusat pendidikan sehingga wajar saja disebut Kota Pelajar. Akibatnya, selain wisatawan untuk berlibur, banyak pula mahasiswa luar kota mengunjungi Yogyakarta untuk menimba ilmu.

Tidak jarang kawasan di dekat salah satu kampus berubah menjadi wisata kuliner, khususnya kawasan kampus Universitas Gadjah Mada atau UGM yang berada di Jalan Selokan Mataram. Berikut adalah lima kuliner yang berada di sekitar UGM, yaitu: 

1. SGPC Bu Wiryo

SGPC merupakan singkatan dari menu utama dari tempat makan ini, yaitu sego pecel atau nasi pecel. Tempat makan legendaris ini didirikan oleh keluarga Wiryosoenarto sejak 1959. Namun, sebelum menjadi salah satu tempat kuliner populer seperti sekarang, sego pecel yang dijual oleh sang perintis, Bu Wiryo dijualbelikan dengan digendong dan berkeliling setiap hari. Kini, SGPC Bu Wiryo beralamat di Jalan Agro nomor 10, Kocoran, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman.

2. Gudeg Yu Djum

Berdasarkan gudegyudjum, Gudeg Yu Djum mengklaim bahwa rumah makan ini menyajikan gudeg dengan kualitas terbaik. Gudeg Yu Djum sudah berdiri sejak 1950 dan menjadi ikon kuliner khas Yogyakarta. Gudeg dari rumah makan ini memiliki rasa khas dari bahan-bahan pilihan dan bermutu melalui proses masak secara tradisional berdasarkan resep asli yang dipertahankan sampai sekarang. Gudeg Yu Djum berlokasi di Jalan Selokan Mataram nomor 12l, Kocoran, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman.

3. Ayam Geprek Bu Rum

Mengacu jogjaprov.go.id, salah satu ayam geprek yang ramai dikunjungi banyak orang, khususnya mahasiswa adalah Ayam Geprek Bu Rum. Rumah makan ini menjual ayam geprek dengan harga yang terjangkau sehingga cocok untuk para mahasiswa. Harga satu porsi nasi dengan sayur dan ayam geprek di tempat ini hanya sekitar Rp12.000 saja. Berbeda dengan ayam geprek biasanya, Ayam Geprek Bu Rum menyediakan berbagai jenis menu, yaitu cabe hijau, rendang, keju, balado, dan lain-lain. Selain itu, ada pula menu pendamping lainnya, seperti telur, tahu, tempe, dan terong. Kini, rumah makan ini sudah membuka cabang di beberapa titik di Yogyakarta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

4. Es Teler Mendunia

Selain makanan, minuman menyegarkan juga menjadi daya tarik banyak orang ketika berada di daerah kawasan UGM. Salah satu minuman menyegarkan yang ramai dikunjungi adalah Es Teler Mendunia di Jalan Selokan Mataram Cepit Baru nomor 442, Pringwulung, Condongcatur, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman. Berdasarkan Instagram @esmenduniapusat, tempatini menyediakan berbagai minuman melepas dahaga, antara lain es alpukat kocok, es teler, dan es kelapa. Rasa yang nikmat membuat para pengunjung selalu memburu tempat ini. Selain itu, harga yang ditawarkan juga relatif murah, yaitu sekitar Rp10.000. 

5. Mie Modang

Tidak jauh dari UGM, terdapat kuliner yang wajib dikunjungi para pecinta mie. Tempat tersebut bernama Mie Modang yang berada di Jalan Selokan Mataram, Condongcatur, tepatnya di depan Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta. Tempat makan ini menawarkan berbagai varian yami, bakmie, dan wonton. Selain itu, penyajian menu mie di tempat makan ini juga dibagi menjadi dua pilihan, yaitu kuah dan kering. Melansir Instagram @miemodang, tempat makan ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai 23.00 WIB, tetapi setiap Jumat buka pukul 13.00 sampai 23.00 WIB.  

RACHEL FARAHDIBA R  | NAOMY A. NUGRAHENI

Pilihan Editor: 25 Tempat Kuliner Yogyakarta yang Tidak Boleh Dilewatkan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tom Lembong Ditahan Kejagung, Rencana Anies Mau Pamer Tempat Favorit di Jogja Buyar

6 jam lalu

Anies mengunggah acara yang semula menghadirkan Tom Lembong sebagai narasumber di UGM. Foto: Instagram.
Tom Lembong Ditahan Kejagung, Rencana Anies Mau Pamer Tempat Favorit di Jogja Buyar

Sebelum Tom Lembong ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan Kejaksaan Agung, Anies berencana memamerkan tempat favoritnya di Yogyakarta.


Guru Besar UGM Beri Saran Prabowo Soal Target Swasembada Pangan

13 jam lalu

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pidato dalam Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024. Prabowo mengatakan Indonesia harus bisa memproduksi kebutuhan pangannya sendiri atau swasembada pangan saat menyampaikan pidato perdananya. TEMPO/M Taufan Rengganis
Guru Besar UGM Beri Saran Prabowo Soal Target Swasembada Pangan

Prabowo menargetkan pencapaian swasembada pangan dalam kurun waktu tiga sampai empat tahun mendatang, begini kata Guru Besar UGM.


5 Serba-serbi Setan Alas: Film Horor Karya Kolaboratif Sekolah Vokasi UGM

1 hari lalu

Poster film Setan Alas. Foto: Istimewa.
5 Serba-serbi Setan Alas: Film Horor Karya Kolaboratif Sekolah Vokasi UGM

Film Setan Alas hasil kolaborasi antarfakultas, yang juga melibatkan siswa dari berbagai SMK


Branding City Of Festival, Jurus Yogyakarta Kukuhkan Jadi Destinasi Wisata Utama

1 hari lalu

Gelaran Wayang Jogja Night Carnival di kawasan Tugu Yogyakarta Senin petang 7 Oktober 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Branding City Of Festival, Jurus Yogyakarta Kukuhkan Jadi Destinasi Wisata Utama

Meski tak memiliki destinasi alam, Kota Yogyakarta tiap tahun sukses menjadi tujuan wisata utama.


Yogyakarta Dorong Warganya Bersedia Daftarkan Koleksi Naskah Kuno, Ini Alasannya

1 hari lalu

Seorang pengalih media menyelesaikan pengalihwahanaan naskah kuno di Perpustakaan Nasional (Perpusnas), Salemba, Jakarta, Kamis, 1 Agustus 2024. Sebanyak 6.700 dari total 12.700 naskah kuno yang ada di Perpusnas telah selesai dialihwahanakan dari konvensional menjadi digital sebagai upaya optimalisasi tempat penyimpanan, keamanan dari berbagai bentuk bencana, serta meningkatkan resolusi gambar dan file menjadi lebih stabil. ANTARA/Fauzan
Yogyakarta Dorong Warganya Bersedia Daftarkan Koleksi Naskah Kuno, Ini Alasannya

Pemerintah Kota Yogyakarta mendorong warganya yang memiliki koleksi naskah kuno didaftarkan ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta.


Pasca Ricuh Prawirotaman Yogya, Belasan Outlet hingga Kafe Penjual Miras Ditutup

1 hari lalu

Petugas gabungan kepolisian dan Satpol PP di Yogyakarta menutup unit usaha penjual minuman keras tak berizin dan menyita ribuan botol minuman beralkohol dalam operasi Rabu-Kamis, 30-31 Oktober 2024. (Dok. istimewa)
Pasca Ricuh Prawirotaman Yogya, Belasan Outlet hingga Kafe Penjual Miras Ditutup

Sejumlah kafe outlet, hingga toko yang menjual minuman beralkohol atau minuman keras (miras) di Yogyakarta mulai ditutup satuan polisi pamong praja (Satpol PP) Kamis 31 Oktober 2024.


Film Setan Alas Produksi Sekolah Vokasi UGM Dibawa Keliling Amerika dan Eropa

2 hari lalu

Poster film Setan Alas. Foto: Istimewa.
Film Setan Alas Produksi Sekolah Vokasi UGM Dibawa Keliling Amerika dan Eropa

Sekolah Vokasi UGM memproduksi film Setan Alas yang melakukan tayang perdana di Amerika Serikat dan akan diputar di Inggris dan Kanada.


Yogyakarta Bersih Miras, Sultan HB X Tenggat Kabupaten-Kota Lakukan Ini Dalam 2 Pekan

2 hari lalu

Ribuan santri menggerudug Markas Polda DIY menuntut kasus pengeroyokan santri diusut dan menekan peredaran miras di Yogyakarta, Selasa, 29 Oktober 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Yogyakarta Bersih Miras, Sultan HB X Tenggat Kabupaten-Kota Lakukan Ini Dalam 2 Pekan

Upaya Yogyakarta mewujudkan kenyamanan dan keamanan sebagai Kota Wisata, Kota Budaya, dan Kota Pelajar dari pengaruh buruk minuman keras atau miras kian ditindaklanjuti serius


Catat 5 Agenda Menarik November di Yogyakarta, mulai Ngayogjazz hingga Tour de Menoreh

2 hari lalu

Seniman asal Perancis Samy Thibault (tengah) dan Felipe Crabrera (kedua kanan) menunjukan aksinya saat Ngayogjazz 2023 bertajuk
Catat 5 Agenda Menarik November di Yogyakarta, mulai Ngayogjazz hingga Tour de Menoreh

Event jazz ikonik asal Yogyakarta, Ngayogjazz, akan kembali dihelat 16 November 2024 mendatang.


Kisah Sukses Alumnus UGM: Dulu Skripsi Dilempar Dosen, Sekarang Direktur di Ajinomoto

3 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
Kisah Sukses Alumnus UGM: Dulu Skripsi Dilempar Dosen, Sekarang Direktur di Ajinomoto

Dia berharap UGM memikirkan lulusannya seperti apa 10-15 tahun ke depan.