Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Garut Asal Band Voice of Baceprot, Ini 5 Keunikan Kota Berjuluk Swiss van Java

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Cokelat dodol 'chocodot', oleh-oleh khas Garut. TEMPO/Prima Mulia
Cokelat dodol 'chocodot', oleh-oleh khas Garut. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Trio band metal wanita berhijab asal Garut, Voice of Baceprot baru-baru ini menghebohkan Indonesia pasalnya mereka tampil di sampul majalah NME. Tentunya presetasi ini adalah sebuah kebanggaan bagi Indonesia, terkhususnya Garut.

Garut adalah salah satu kabupaten yang ada di Jawa Barat. Selain dikenal dengan kudapan dodol, Garut juga dikenal dengan keindahan alamnya.

Selain itu, kabupaten ini juga memiliki banyak tempat wisata alam, sehingga cocok menjadi pilihan sebagai tempat berlibur keluarga.

Untuk mengenal Kabupaten Garut lebih dalam, berikut adalah fakta unik Garut yang dikutip dari berbagai sumber:

1.       Sejarah Garut

Dilansir dari lama resmi garutkab.go.id, sejarah Kabupaten Garut berawal dari pembubaran Kabupaten Limbangan pada tahun 1811 oleh Daendels dengan alasan produksi kopi. Pada tanggal 16 Pebruari 1813, Letnan Gubernur di Hindia Belanda saat itu mengeluarkan Surat Keputusan tentang pembentukan kembali Kabupaten Limbangan.

Kemudian Bupati Limbangan Adipati Adiwijaya (1813-1831) membentuk panitia untuk mencari tempat yang cocok bagi Ibu Kota Kabupaten. Panitia mencari lokasi mendapatkan tempat yang cocok untuk dijadikan Ibu Kota. Tempat itu dikelilingi gunung-gunung sehingga banyak ditemuakan mata air disana.

Saat menemukan mata air, salah seorang panitia "kakarut" atau tergores tangannya sampai berdarah. Orang Belanda tersebut menirukan kata kakarut dengan lidah yang tidak fasih sehingga sebutannya menjadi "gagarut". Sejak saat itu, para pekerja dalam rombongan panitia menamai tanaman berduri dengan sebutan "Ki Garut" dan telaganya dinamai "Ci Garut"

2.       Dijuluki sebagai Swiss van Java

Jika negara Swiss dikelilingi oleh Pegunungan Alpen, maka Garut dikelilingi oleh gunung-gunung seperti Gunung Karacak (1.838 m), Gunung Cikuray (2.821 m), Gunung Papandayan (2.622 m), dan Gunung Guntur (2.249 m). Oleh karena itu, Garut dijuluki sebagai Swiss van Java.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Julukan ini sudah dikenal sejak zaman kolonial. Bahkan dikentahui bahwa pada awal abad ke 20, bintang komedian Inggris, Charlie Chaplin pernah sampai dua kali mengunjungi Garut untuk menikmati keindahan panorama gunung-gunungnya.

3.       Dodol Garut

Jika berbicara tentang Garut, maka tidak akan lepas dengan kuliner khasnya yaitu dodol. Dilansir dari laman Kemendikbud, dodol adalah makanan tradisional berbahan dasar tepung beras ketan atau buah-buahan, gula, dan santan kelapa sebagai bahan baku utamanya yang dimasak hingga kental-lengket. Dodol mulai menjadi sebuah industri sejak tahun 1926 yang diprakarsai oleh Ibu Karsinah.

4.       Dijuluki Kota Intan

Pada zaman pemerintahan Soekarno tahun 1960. Garut pernah disebut sebagai Kota Intan. Saat itu Bung Karno melihat Garut sangat bersih, pemandangannya yang indah, masyarakatnya yang tertib, dan nyaman bagi para tamu. Dalam pidatonya di pidatonya di Babancong, Bung Karno menyatakan bahwa kota Garut sebagai kota Intan, kepanjangan dari indah, tertib, dan nyaman.

5.       Wisata Garut

Sama halnya dengan wilayah Indonesia lainnya, Garut memiliki tempat wisata yang patut dikunjungi. Destinasi wisata yang populer di kalangan wisatawan adalah Taman Wisata Alam Gunung Papandayan yang terletak di Kecamatan Cisurupan. Selain itu ada Danau Talaga Bodas, Pantai Karang Parenje, Pantai Karang Papak, dan Pantai Cijeruk di Kecamatan Cibalong.

Itulah 5 keunikan kabupaten Garut.

KEMDIKBUD | GARUT KAB | ANTARA
Pilihan editor: Antisipasi Dampak El Nino, Ribuan Hektar Lahan Pertanian di Garut Diasuransikan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Usai Penyegelan Masjid Ahmadiyah, Situasi di Nyalindung Garut Kondusif

18 hari lalu

Ilustrasi pengeras suara masjid. Dok. TEMPO/ Bernard Chaniago
Usai Penyegelan Masjid Ahmadiyah, Situasi di Nyalindung Garut Kondusif

Salah seorang pendamping warga Ahmadiyah di Garut mengatakan penyegelan masjid Ahmadiyah dilakukan tanpa pemberitahuan sama sekali.


Tim Pakem Garut Sebut Penyegelan Mesjid Ahmadiyah Tak Langgar Aturan

20 hari lalu

Ilustrasi masjid. Twitter
Tim Pakem Garut Sebut Penyegelan Mesjid Ahmadiyah Tak Langgar Aturan

Tim Pengawas Aliran Kepercayaan Masyarakat (Pakem), mengaku tidak melakukan pelanggaran atas penyegelan mesjid Ahmadiyah di Kabupaten Garut.


Menurut Hasil Riset Terdapat 4 Jenis Mutilasi

23 hari lalu

Ilustrasi mayat. Pakistantoday.com
Menurut Hasil Riset Terdapat 4 Jenis Mutilasi

Kategori pertama adalah mutilasi defensif, yang bertujuan untuk menghilangkan tubuh korban sekaligus mempersulit proses identifikasi.


2 Fakta di Balik Peristiwa Mutilasi di Garut

23 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
2 Fakta di Balik Peristiwa Mutilasi di Garut

Mayat yang diduga sebagai korban mutilasi itu ditemukan di tepi jalan lintas Selatan Jawa Barat, tepatnya di Kampung Bantar Limus, Desa Sancang, Kecamatan Cibalong, pada Minggu, 30 Juni 2024.


SBY hingga Voice of Baceprot Masuk Line Up Pestapora 2024

23 hari lalu

Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) saat menunggu kedatangan Ketua MPR RI Bambang Soesatyo di kediamannya SBY, Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 28 Mei 2024. Kunjungan silahturahmi kebangsaan Pimpinan MPR RI tersebut untuk membahas situasi bernegara serta menggagas rekonsiliasi nasional usai Pilpres.. TEMPO/M Taufan Rengganis
SBY hingga Voice of Baceprot Masuk Line Up Pestapora 2024

Ratusan musisi ternama diumumkan bakal tampil di Pestapora 2024 pada September mendatang, termasuk SBY yang diketahui akan membawakan minimal 2 lagu.


Pelaku dan Korban Pembunuhan Disertai Mutilasi di Garut Diduga Sakit Jiwa

24 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Pelaku dan Korban Pembunuhan Disertai Mutilasi di Garut Diduga Sakit Jiwa

Hingga saat ini polisi belum berhasil mengungkap motif pembunuhan disertai mutilasi di Garut itu karena jawaban tersangka kerap tidak nyambung.


Kriminalitas dalam Sepekan: Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Kematian Afif Maulana, Ditemukan Mayat Dicor, hingga Mutilasi di Garut

24 hari lalu

Pendukung menandatangani spanduk dukungan usai penundaan sidang perdana praperadilan Pegi Setiawan di Pengadilan Negeri Bandung, Bandung, Jawa Barat, Senin 24 Juni 2024. Majelis Hakim menunda sidang perdana gugatan praperadilan yang diajukan kuasa hukum Pegi Setiawan atas penetapan sebagai tersangka kasus pembunuhan Vina Cirebon akibat ketidakhadiran pihak termohon dari Polda Jabar. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Kriminalitas dalam Sepekan: Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Kematian Afif Maulana, Ditemukan Mayat Dicor, hingga Mutilasi di Garut

Ini rangkaian beberapa kasus kriminalitas yang terjadi sepekan ini antara lain Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Kematian Afif Maulana, mayat dicor.


BMKG Jelaskan Gempa M5,0 yang Getarkan Garut Tengah Malam

26 hari lalu

Ilustrasi gempa. geo.tv
BMKG Jelaskan Gempa M5,0 yang Getarkan Garut Tengah Malam

Dari hasil analisis BMKG, sumber gempa berasal dari laut di selatan Jawa tapi nihil tsunami.


Potongan Jasad Manusia Korban Mutilasi di Garut Dibuang di Pinggir Jalan

26 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Potongan Jasad Manusia Korban Mutilasi di Garut Dibuang di Pinggir Jalan

Potongan jasad manusia korban mutilasi itu dibagi menjadi empat bagian. Jadi perhatian dan dikerumuni warga Cibalong, Garut.


Mimpi Besar Voice of Baceprot setelah Tampil di Festival Glastonbury 2024

33 hari lalu

Voice of Baceprot. Foto: Instagram/@voiceofbaceprot
Mimpi Besar Voice of Baceprot setelah Tampil di Festival Glastonbury 2024

Voice of Baceprot mengungkapkan mimpi besar yang ingin mereka wujudkan untuk kampung halaman tercinta, Garut.