Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Setelah 100 Tahun, Paris Kembali Izinkan Berenang di Sungai Seine

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Tepi sungai Seine yang kosong terlihat setelah polisi memaksa kerumunan orang yang tidak mematuhi jarak sosial untuk pergi, di tengah pandemi penyakit Covid-19, pada sore yang cerah di Paris, Prancis, 6 Maret 2021. [REUTERS / Michel Rose]
Tepi sungai Seine yang kosong terlihat setelah polisi memaksa kerumunan orang yang tidak mematuhi jarak sosial untuk pergi, di tengah pandemi penyakit Covid-19, pada sore yang cerah di Paris, Prancis, 6 Maret 2021. [REUTERS / Michel Rose]
Iklan

TEMPO.CO, JakartaParis akan menghidupkan kembali berenang di Sungai Seine setelah 100 tahun. Berenang di perairan terbuka di sungai dilarang 100 tahun yang lalu karena tingkat polusi. Namun, berkat proyek renovasi senilai €1,4 miliar (sekitar Rp23,4 triliun), operasi pembersihan besar-besaran telah diselesaikan menjelang Olimpiade Paris 2024. 

Tiga acara, triathlon, renang maraton, dan paratriathlon, dijadwalkan diselenggarakan di sungai pusat Paris. Pada 2025, tiga area akan dibuka untuk umum untuk diakses dari Quayside, menurut BBC.

Pierre Rabadan, wakil walikota Paris, berkata bahwa ketika orang melihat atlet berenang di Seine tanpa masalah kesehatan, mereka akan percaya diri untuk mulai kembali ke Seine. "Ini kontribusi kami untuk masa depan," kata dia. 

Sama seperti banyak kota besar lainnya, kualitas sungai di Paris menurun tajam berkat limbah industri di hulu dan tuntutan sanitasi dari populasi yang berkembang pesat.

Meskipun berenang dilarang pada 1923, kompetisi lintas sungai tahunan berlanjut hingga Perang Dunia II.

Masalah utama yang dihadapi pihak berwenang saat mengembalikan perairan adalah drainase sistem tunggal, yang menggabungkan air bekas dari dapur dan kamar mandi serta limbah dari toilet.

Biasanya ini akan mengalir melalui melalui terowongan bawah jalan. Namun setiap kali terjadi hujan lebat, sistem menjadi jenuh dan harus mengalir ke sungai Seine.

Masalah polusi telah diselesaikan dengan menggunakan reservoir bawah tanah yang luas yang akan berfungsi sebagai limpasan saat hujan lebat. Lokasi pembangunan dapat dilihat di stasiun Austerlitz - dan di depan rumah sakit Pitié-Salpetrière tempat Putri Diana meninggal setelah kecelakaan mobilnya pada tahun 1997.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Samuel Colin-Canivez, kepala insinyur sanitasi di balai kota Paris, mengatakan bahwa sampai sekarang Seine telah menjadi katup pengaman untuk sistem pembuangan limbah. "Jika kami tidak sesekali membiarkan air limbah masuk ke sungai, air itu akan mengalir ke rumah-rumah penduduk. Sekarang sebuah terowongan akan membawa luapan ke reservoir, di mana ia dapat disimpan selama satu atau dua hari - waktu untuk sistem mengendap kembali. Kemudian akan dialirkan seperti biasa ke pusat perawatan," kata dia. 

Mega basin akan beroperasi tahun depan. Artinya, Sungai Seine tidak hanya bisa digunakan sebagai tempat penyelenggaraan olimpiade, tapi bisa berperan dalam upacara pembukaan.

Selama 20 tahun, pengunjung Paris telah dapat menikmati Paris-plages (pantai Paris), di mana bagian dermaga sungai diubah dengan pasir, payung, dan permainan pantai. Namun, hanya di utara kota di Canal de l'Ourcq yang diizinkan berenang.

Walikota Anne Hidalgo kini telah meluncurkan tiga tempat di Seine yang juga akan dibuka untuk pemandian umum mulai musim panas 2025. Ketiganya berada di pusat kota Paris dekat Île Saint-Louis, dan di ujung timur dan barat kota.

EXPRESS.CO.UK | BBC 

Pilihan Editor: 11 Kota di Dunia yang Jadi Tujuan Wisata Kuliner, dari Bangkok hingga Paris

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

3 jam lalu

Suporter Indonesia bersorak untuk timnya saat pertandingan Semifinal Piala Asia U23 Qatar 2024 antara Indonesia vs Uzbekistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha, Qatar, 29 April 2024. Perjuangan timnas Indonesia U-23 sepanjang Piala Asia di Qatar selalu mendapat dukungan dari suporter setianya Noushad Thekkayil/NurPhoto
Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea Digelar Tertutup, Ini Cara Nonton Live Streamingnya

Timnas U-23 Indonesia bakal menjalani laga play-off menghadapi Guinea untuk memperebutkan satu jatah tersisa ke Olimpiade 2024.


Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

6 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott. Doc. PSSI.
Elkan Baggott Dipanggil untuk Bela Timnas Indonesia Hadapi Guinea, PSSI Tunggu Respons Bristol Rovers

PSSI memanggil Elkan William Tio Baggott atau Elkan Baggott untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 pada babak playoff menuju Olimpiade Paris 2024.


Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

12 jam lalu

Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Instagram @erickthohir.
Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.


Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

13 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Fakta Menarik Timnas Indonesia Vs Irak di Laga Terakhir Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia menutup Piala Asia U-23 2024 dengan menempati posisi keempat. Berikut beberapa fakta menarik Indoneisa Vs Irak.


Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ilham Rio Fahmi (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Blnd Azad Klouri (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. Indonesia gagal meraih juara ketiga setelah takluk 1-2 dalam laga Indonesia vs Irak. ANTARA/PSSI
Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.


Tema World Water Forum ke-10 Sejalan dengan Target UNICEF, Kelangkaan Air jadi Isu Krusial

1 hari lalu

Seorang pria duduk di tepi kolam renang dengan latar belakang logo World Water Forum ke-10, di Jakarta pada 24 Maret 2024. (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/Spt)
Tema World Water Forum ke-10 Sejalan dengan Target UNICEF, Kelangkaan Air jadi Isu Krusial

Tema World Water Forum ke-10 di Bali berkaitan dengan sejumlah tujuan UNICEF. Salah satunya soal akses air bersih untuk anak-anak di daerah.


Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Penyerang Irak Ali Jasim merayakan setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Irak dan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada Kamis (2/5/2024). (ANTARA/AFP/Karim Jaafar)
Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.


Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.


Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

1 hari lalu

Shin Tae-yong. Foto: Tim Media PSSI
Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.


Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

1 hari lalu

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott. (Instagram/@elkanbaggott)
Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.