Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Amsterdam Tolak Kedatangan Kapal Pesiar, Ini Alasannya

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi Kapal Pesiar
Ilustrasi Kapal Pesiar
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Larangan kapal pesiar bertambah luas. Jumat lalu, Pemerintah Kota Amsterdam mengumumkan bahwa mereka melarang kapal pesiar menurunkan penumpang di pusat kota atau berlabuh di terminal dekat pusat ibu kota Belanda itu. Larangan itu datang sebagai upaya terbaru pejabat kota untuk mengurangi tingginya volume turis yang datang ke kota setiap tahun dan untuk mencegah polusi udara.

Partai politik D66 di negara tersebut mengatakan dalam sebuah pengumuman pada Kamis bahwa mayoritas dewan kota memilih untuk mendukung proposal tersebut. Partai politik liberal memiliki fokus yang kuat untuk memerangi masalah iklim.

"Kapal pesiar di pusat kota tidak sesuai dengan tugas Amsterdam memangkas jumlah wisatawan," kata ketua partai D66 Ilana Rooderkerk.

Rooderkerk juga baru-baru ini membandingkan turis kapal pesiar dengan sejenis "wabah belalang" ketika mereka turun dari kapal untuk menghabiskan waktu singkat di kota sekaligus.

Larangan tersebut merupakan langkah terbaru untuk membersihkan kota. Langkah-langkah sebelumnya termasuk membatasi penggunaan ganja di Red Light District kota dan meminta kepada para pelancong pria yang berencana mengadakan pesta bujangan mereka di sana agar tidak mengunjungi kota.

“Pengunjung tetap diterima, tetapi tidak jika mereka berperilaku buruk dan menyebabkan gangguan. Kemudian kami sebagai kota mengatakan: lebih baik tidak, menjauhlah,” kata Wakil Walikota Sofyan Mbarki dalam sebuah pernyataan awal tahun ini. “Agar kota kami tetap layak huni, kami sekarang memilih pembatasan daripada pertumbuhan yang tidak bertanggung jawab.”

Amsterdam diperkirakan akan menerima lebih dari 18 juta pengunjung semalam tahun ini. Pada 2025, jumlah tersebut dapat mencapai 23 juta, selain 24 juta hingga 25 juta hari kunjungan lainnya. Di bawah peraturan tahun 2021 yang disebut "Amsterdam Tourism in Balance", ketika jumlah pengunjung yang bermalam mencapai 18 juta, dewan dianggap wajib turun tangan.

Tujuan menurunkan tingkat polusi udara di Amsterdam adalah motivasi lain untuk mencegah kapal pesiar berlabuh di ibu kota, yang jumlahnya lebih dari 100 setiap tahun menurut BBC. Sebuah studi pada 2021 terhadap satu kapal pesiar berkapasitas 3.000 orang menemukan bahwa kapal itu menghasilkan tingkat nitrogen oksida yang sama dalam satu hari dengan 30.000 truk.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dick de Graaff, direktur Cruise Port Amsterdam mengatakan bahwa 114 kapal dijadwalkan singgah di Amsterdam tahun ini, menurut Associated Press. Tahun depan mereka mengharapkan bisa sampai 130.

"Tidak ada penutupan terminal segera. Panggilan dewan adalah untuk merelokasi terminal - dan kami menunggu tindak lanjut dari anggota dewan untuk penyelidikan," tulisnya dalam email ke AP.

Amsterdam bukanlah tujuan wisata populer pertama di Eropa yang melarang kapal pesiar berlabuh di pelabuhan mereka. Venesia melarang kapal berlayar melalui pusat kota pada Juli 2021.

Tujuan kota Italia untuk memblokir kapal-kapal pesiar itu mirip dengan harapan Amsterdam: untuk melestarikan dan melindungi warisan lingkungan, seni, dan budaya Venesia, menurut pernyataan dari pemerintah saat itu melalui CNN.

PEOPLE | CNN 

Pilihan Editor: Intip Isi Kapal Pesiar Terbesar di Dunia Icon of the Seas, Ada Tujuh Kolam dan Enam Seluncuran

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pekan Rempah Indonesia Digelar di Amsterdam

6 jam lalu

Kegiatan Indonesia Spice Week Amsterdam, Belanda 6-12 Oktober 2024. Foto: Istimewa
Pekan Rempah Indonesia Digelar di Amsterdam

KBRI Den Haag menggelar Pekan Rempah Indonesia di Amsterdam.


8 Etika yang Sering Diabaikan Wisatawan saat Traveling ke Luar Negeri

23 jam lalu

Perempuan solo traveling. Freepik
8 Etika yang Sering Diabaikan Wisatawan saat Traveling ke Luar Negeri

Pariwisata bertanggung jawab juga berarti mengikuti etika traveling yang terkadang tidak tertulis dalam aturan.


Riset Pemprov Jakarta: Truk dan Motor Sumber Utama Polusi Udara di Jakarta

1 hari lalu

Suasana Monas yang tertutup polusi di Jakarta, Jumat 21 Juni 2024. Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 15.53 WIB, Indeks Kualitas Udara (Air Quality Index/AQI) di Jakarta berada pada angka 155 yang menempatkannya sebagai kota besar dengan kualitas udara terburuk kedua di dunia di bawah Kinshasa, Kongo. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Riset Pemprov Jakarta: Truk dan Motor Sumber Utama Polusi Udara di Jakarta

Hasil kajian ini penting untuk memberikan informasi mendasar untuk memahami sumber polusi di Jakarta.


Awak Kapal Pesiar Ungkap 6 Hal yang Harus Diingat Wisatawan saat Berpesiar

2 hari lalu

Ilustrasi kapal pesiar. (Istimewa)
Awak Kapal Pesiar Ungkap 6 Hal yang Harus Diingat Wisatawan saat Berpesiar

Pakar perjalanan kapal pesiar, menetapkan enam hal yang perlu diingat emua penumpang setelah ia berbicara dengan anggota kru.


Konflik Rusia-Ukraina Masih Panas, NATO akan Mulai Latihan Senjata Nuklir Tahunan Pekan Depan

2 hari lalu

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte dan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg. REUTERS/Yves Herman
Konflik Rusia-Ukraina Masih Panas, NATO akan Mulai Latihan Senjata Nuklir Tahunan Pekan Depan

Sekretaris Jenderal NATO Mark Rutte menekankan pentingnya kesiapan dalam lanskap global yang semakin bergejolak selama kunjungannya ke London


Restorasi Air Mancur Trevi, Wisatawan Lihat Prosesnya dari Jalan Setapak Sementara

2 hari lalu

Seseorang memegang payung saat berlindung dari matahari di dekat Air Mancur Trevi selama gelombang panas di Roma, Italia, 20 Juli 2023. Ilmuwan iklim di Badan Antariksa Eropa (ESA) mengatakan suhu bisa mencapai 48 derajat Celcius di pulau Sisilia dan Sardinia, Italia. REUTERS/Remo Casilli
Restorasi Air Mancur Trevi, Wisatawan Lihat Prosesnya dari Jalan Setapak Sementara

Air Mancur Trevi merupakan landmark ikonik yang kerap dipenuhi wisatawan yang mengunjungi Roma


Memoria, Perjumpaan Seni, Olahraga dan Komunitas di Ex Bandara Selaparang

3 hari lalu

Event Memoria di ex Bandara Selaparang, Mataram, Nusa Tenggara Barat akan digelar pada 17-19 Desember 2024. Tempo/Supriyanto Khafid
Memoria, Perjumpaan Seni, Olahraga dan Komunitas di Ex Bandara Selaparang

Menjelang akhir tahun 2024, 17 - 19 Desember 2024 berbagai atraksi untuk meramaikan kota Mataram akan diselenggarakan Memoria di ex Bandara Selaparang Mataram Lombok. Event Memoria yang menggabungkan musik, seni rupa, olahraga, dan komunitas,


7 Tips Memaksimalkan Hari Terakhir Liburan

3 hari lalu

Ilustrasi liburan (freepik.com)
7 Tips Memaksimalkan Hari Terakhir Liburan

Hari terakhir harus meninggalkan tempat liburan membuat sedih atau stres, untuk mencegahnya iktui beberapa tips berikut ini


Alasan di Balik Rencana Sistem Tiket Masuk Air Mancur Trevi di Roma

3 hari lalu

Spot wisata terkenal air mancur Di Trevi terlihat kosong saat Italia memperketat langkah-langkah untuk menahan penyebaran penyakit virus corona (COVID-19), di Roma, Italia, Selasa, 24 Maret 2020. Kota Roma bagaikan kota mati saat angka korban meninggal virus corona melonjak hingga 7.503 orang. REUTERS/Alberto Lingria
Alasan di Balik Rencana Sistem Tiket Masuk Air Mancur Trevi di Roma

Air Mancur Trevi merupakan salah satu destinasi populer wisatawan yang liburan ke Roma


Kenya Luncurkan Visa Digital Nomad, Ini 5 Destinasi Kota Utama

3 hari lalu

Nairobi, Kenya. Pixabay.com/ninastock
Kenya Luncurkan Visa Digital Nomad, Ini 5 Destinasi Kota Utama

Kenya dikenal dengan memiliki bentang alam yang beragam, dan pengalaman budaya yang kaya