Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tips Menghindari Copet saat Traveling

Reporter

Editor

Mila Novita

image-gnews
Ilustrasi copet. protothema.gr
Ilustrasi copet. protothema.gr
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pencopet ada di mana saja, bahkan di negara-negara maju. Banyak turis menjadi sasaran copet yang ingin mencuri uang atau barang berharga. 

Seorang pelancong di Barcelona, Spanyol, menceritakan pengalamannya dengan pencopet dan membagikan tips untuk menghindarinya. Pelancong ini sudah tinggal di salah satu kota besar dunia itu selama bertahun-tahun. Dia sudah mengenali teknik yang sering digunakan pencopet untuk menjalankan aksinya kepada turis. 

“Saya tahu pencopet terkadang menggunakan suara keras sebagai pengalih perhatian untuk menarik perhatian Anda ke tempat lain. Dompet teman saya dicuri di pantai ketika seseorang menjatuhkan gelas di sebelahnya dan dia tidak peduli dengan tasnya selama sepuluh detik," tulis pemilik akun av_1212 itu di Reddit. 

Pencuri dapat menggunakan berbagai teknik untuk mencuri dari wisatawan, termasuk menargetkan mereka saat perhatian mereka terganggu. Jika seorang turis mengawasi tas mereka dengan cermat, pencuri dapat membuat gangguan sehingga mereka mengalihkan pandangan darinya.

Polisi baru-baru ini mengeluarkan peringatan bagi wisatawan setelah sepasang pencuri meludahi orang untuk mengalihkan perhatian mereka sebelum mencuri tas.

Seorang turis juga menceritakan tips yang dia dapat dari pelayan restoran. "Saya meletakkan ponsel saya di meja luar kafe ketika saya menyalakan rokok dan pelayan mengatakan kepada saya untuk tidak melakukan itu karena orang biasanya diam-diam mengantonginya," kata dia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pencopet mencari peluang untuk mencuri dan mungkin mengambil barang apa pun yang mereka lihat tanpa pengawasan. Jadi, sebaiknya simpan barang berharga di saku bagian dalam atau kenakan sabuk dengan saku kecil yang bisa digunakan untuk menyimpan uang.

Pencopet kemungkinan besar akan menyerang di tempat-tempat ramai seperti stasiun angkutan umum atau tempat-tempat wisata.

Turis yang menonton artis jalanan atau mengambil foto juga harus berhati-hati menjaga tas. Meskipun Barcelona terkenal banyak copertnya, sebuah studi baru-baru ini menemukan bahwa Italia sebenarnya adalah destinasi yang paling banyak copetnya di Eropa.  

EXPRESS

Pilihan Editor: Tips Travelling, Supaya Uang dan Barang Berharga Aman dari Copet

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pelaku Kreatif Kumpul di Yogya Soroti Ekosistem Board Game untuk Dongkrak Wisata

2 jam lalu

Beragam permainan yang dipamerkan komunitas board game di Yogyakarta, Sabtu, 7 September 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Pelaku Kreatif Kumpul di Yogya Soroti Ekosistem Board Game untuk Dongkrak Wisata

Ratusan pelaku industri kreatif berkumpul di Yogyakarta menyoroti tentang ekosistem board game dan kontribusinya bagi sektor wisata di Tanah Air.


Jarang Didatangi Wisatawan, Moldova Tawarkan Wisata Kebun Anggur hingga Warisan Budaya

22 jam lalu

Moldova. eufordigital.eu
Jarang Didatangi Wisatawan, Moldova Tawarkan Wisata Kebun Anggur hingga Warisan Budaya

Moldova mungkin negara yang asing jarang terdengar. Padahal negara ini menyimpan banyak hal menarik untuk dijelajahi.


Tren Selfie saat Traveling Ancam Situs Warisan Dunia, UNESCO Beri Peringatan

23 jam lalu

Ilustrasi pasangan kekasih melakukan selfie. couponraja.in
Tren Selfie saat Traveling Ancam Situs Warisan Dunia, UNESCO Beri Peringatan

Tren selfie menyimpan kenangan dari setiap perjalanan, namun lebih penting menjaga keselamatan diri dan tempat yang dikunjungi.


Alasan Menginap di Italia Akan Bertambah Mahal

23 jam lalu

Villa Treville, Positano, Italia. Instagram.com/@villatrevilla
Alasan Menginap di Italia Akan Bertambah Mahal

Pemerintah Italia berencana menerapkan biaya tambahan untuk wisatawan yang menginap di destinasi populer


Nikmati Suasana Istana Gyeongbokgung Malam Hari pada 9 September

1 hari lalu

Istana Gyeongbokgung di Korea Selatan. Unsplash.com/Yeojin Yun
Nikmati Suasana Istana Gyeongbokgung Malam Hari pada 9 September

Istana Gyeongbokgung akan kembali dibuka malam hari mulai 9 September hingga 27 Oktober 2024


Tiga Fasilitas Penting Bagi Wisatawan saat Memilih Maskapai Penerbangan

2 hari lalu

Ilustrasi koper di kabin pesawat. Shutterstock
Tiga Fasilitas Penting Bagi Wisatawan saat Memilih Maskapai Penerbangan

Menurut studi terbaru ada tiga hal yang menjadi prioritas utama bagi wisatawan saat memilih maskapai penerbangan


Jepang akan Perketat Syarat Masuk Wisatawan dari Negara Bebas Visa, Termasuk Indonesia

3 hari lalu

Ilustrasi tempat wisata di Jepang. Foto: Canva
Jepang akan Perketat Syarat Masuk Wisatawan dari Negara Bebas Visa, Termasuk Indonesia

Skema otorisasi Jepang ini meniru Sistem Elektronik untuk Otorisasi Perjalanan (Esta) di Amerika Serikat, akan diperkenalkan mulai 2030.


Pengunjung Seoul City Hall Meningkat, Layanan Diperluas dan Tanpa Reservasi

3 hari lalu

Gedung balai kota Seoul di Seoul, Korea Selatan. ANTARA
Pengunjung Seoul City Hall Meningkat, Layanan Diperluas dan Tanpa Reservasi

Semakin meningkatnya jumlah wisatawan asing yang mengunjungi Seoul City Hall, pemerintah kota juga telah meningkatkan layanan pengunjung


5 Tips Terhindar dari Jebakan Turis saat Memilih Restoran

4 hari lalu

Ilustrasi pelayan membersihkan meja restoran. Shutterstock
5 Tips Terhindar dari Jebakan Turis saat Memilih Restoran

Para chef mengingatkan untuk waspada dari restoran yang menjebak turis.


Wisatawan Mancanegara Meningkat Tahun Ini

4 hari lalu

Seorang satawan asing berselancar, di Gili Trawangan, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, Sabtu, 17 Agustus 2024. Berdasarkan data per Juni - Agustus 2024, jumlah arus kunjungan wisatawan di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional di tiga Gili Trawangan, Air dan Meno, mengalami peningkatan (High Season) mencapai 6.620.050 wisatawan mancanegara, sehingga menaikkan jumlah okupansi hotel hingga 95 persen. TEMPO/Imam Sukamto
Wisatawan Mancanegara Meningkat Tahun Ini

Badan Pusat Statistik atau BPS mencatat kunjungan wisatawan mancanegara sejak Januari hingga Juli 2024 mencapai 7,75 juta.