Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kisah Pulau Onrust dan Pulau Cipir Pernah Jadi Tempat Karantina Jemaah Haji

image-gnews
Reruntuhan Bangunan Karantina Haji di Pulau Onrust
Reruntuhan Bangunan Karantina Haji di Pulau Onrust
Iklan

TEMPO.CO, JakartaKepulauan Seribu berada di kawasan pantai Utara Jakarta, menjadi salah satu destinasi wisata unggulan sekitar ibu kota. Pulau ini terdiri dari pulau-pulau lain yang ternyata pernah digunakan sebagai karantina jemaah haji sebelum ke Mekah, yaitu Pulau Onrust dan Pulau Cipir.

Pulau Onrust adalah salah satu pulau dari gugusan Pulau Seribu sebagai pulau sejarah yang dilindungi berlandaskan Keputusan Gubernur KDKI Jakarta Nomor: Cb 11/2/16/1972. Selain itu, sesuai Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 134/2002, Pulau Onrust yang memiliki Taman Arkeolog ditetapkan pula sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Dinas Kebudayaan dan Permuseuman Provinsi DKI Jakarta. 

Mengacu p2k.stekom.ac.id, nama Onrust diambil dari bahasa Belanda yang berarti tidak pernah beristirahat atau dalam bahasa Inggris disebut sebagai Unrest. Ada pula sumber lain menyatakan bahwa nama Onrust diambil dari nama penghuni pulau yang masih keturunan bangsawan Belanda, yaitu Baas Onrust Cornelis van der Walck.

Pada masa kolonial Belanda, rakyat sekitar memiliki sebutan lain untuk pulau ini, yaitu Pulau Kapal. Sebab, pulau ini kerap dikunjungi kapal-kapal Belanda sebelum menuju Batavia. Di dalam pulau ini juga terdapat banyak peninggalan arkeologi pada masa kolonial Belanda dan rumah yang dijadikan Museum Pulau Onrust.

Pada 1848, mulailah Pulau Onrust dan sekitarnya difungsikan kembali sebagai Pangkalan Angkatan Laut oleh Belanda. Namun, sarana ini hancur berat karena ada gelombang tidal letusan Gunung Krakatau pada 1883. Kemudian, pada 1911-1933, pulau ini dialihfungsikan sebagai karantina haji. Pemilihan tempat ini sebagai karantina haji karena para calon haji dibiasakan dahulu dengan udara laut. Sebab, saat mencapai Tanah Suci, mereka harus naik kapal laut selama berbulan-bulan lamanya. Selain itu, pulau ini juga dijadikan sebagai pos karantina jemaah haji yang kembali.

Pada awal masa kemerdekaan, Pulau Onrust digunakan sebagai Rumah Sakit Karantina bagi penderita penyakit menular dibawah pengawasan Departemen Kesehatan Indonesia pada awal 1960. Lalu, selama 5 tahun, pulau ini digunakan sebagai tempat penampungan gelandangan dan pengemis serta untuk latihan militer.

Sayangnya, pada 1968, pulau ini dijarah besar-besaran sehingga hanya tersisa puing-puing saja. Saat ini, artefak yang masih bertahan di Pulau Onrust hanya fondasi bastion benteng, fondasi kincir angin, dermaga, bangunan penjara, meriam, dan sisa-sisa bangunan haji, sebagaimana dilansir haji.kemenag.go.id

Tidak hanya Pulau Onrust, Pulau Cipir juga dijadikan sebagai Rumah Sakit Karantina Haji pada 1911-1933. Selain itu, Pulau Cipir yang kerap disebut sebagai Pulau Kahyangan juga masih memiliki pondasi benteng lingkar dan meriam kuno. Di pulau ini terdapat sisa-sisa bangunan penjara dan bekas pemakaman. Bersama Pulau Onrust, Pulau Bidadari, dan Pulau Kelor, Pulau Cipir merupakan bagian gugusan Kepulauan Seribu. Kini, kedua pulau itu bisa dijadikan objek wisata yang mengandung aspek religius dan sejarah. 

Pilihan Editor: Rayakan HUT Jakarta dengan Jalan-jalan di 5 Destinasi Wisata Kepulauan Seribu

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pansus Haji Sebut Temukan Banyak Fakta Fukum Ihwal Dugaan Penyimpangan Haji 2024, Apa Saja?

2 hari lalu

Anggota Panitia Khusus (Pansus) Angket Penyelenggaraan Haji 2024 DPR RI Arteria Dahlan (tengah) saat menghadiri inspeksi mendadak yang dilakukan Pansus Angket Haji di Kantor Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu, Jakarta, 4 September 2024. ANTARA/Tri Meilani Ameliya
Pansus Haji Sebut Temukan Banyak Fakta Fukum Ihwal Dugaan Penyimpangan Haji 2024, Apa Saja?

Pansus Haji DPR menyayangkan Kemenag tidak memenuhi permintaan klarifikasi mengenai fakta hukum yang ditemukan Pansus.


Kualitas Udara Jakarta Siang Ini Tidak Sehat, IQAir: Hindari Aktivitas Luar Ruangan

3 hari lalu

Seorang wanita melintas dengan latar belakang Monas yang tertutup polusi di Jakarta, Jumat 21 Januarta 2024. Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 15.53 WIB, Indeks Kualitas Udara (Air Quality Index/AQI) di Jakarta berada pada angka 155 yang menempatkannya sebagai kota besar dengan kualitas udara terburuk kedua di dunia di bawah Kinshasa, Kongo. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Kualitas Udara Jakarta Siang Ini Tidak Sehat, IQAir: Hindari Aktivitas Luar Ruangan

Konsentrasi PM2.5 di Jakarta saat ini 11,3 kali nilai panduan kualitas udara tahunan WHO.


Pramono Anung-Rano Karno Maraton Temui Eks Gubernur Jakarta

3 hari lalu

Bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Jakarta Pramono Anung (kiri) dan Rano Karno, saat bersilaturahmi bersama Gubernur DKI Jakarta periode 2007-2012 Fauzi Bowo di Museum M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, 3 September 2024. Rano mengatakan bakal bertemu dengan para mantan Gubernur DKI Jakarta demi kesinambungan pembangunan ke arah yang lebih baik. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Pramono Anung-Rano Karno Maraton Temui Eks Gubernur Jakarta

Pramono Anung-Rano Karno menilai, Jakarta harus dibangun berkesinambungan bukan terpisah dengan pembangunan sebelumnya.


Jakarta Peringkat Kedua Kualitas Udara Terburuk di Dunia Pagi Ini

5 hari lalu

Deretan gedung bertingkat yang tertutup polusi di Jakarta, Jumat 21 Juni 2024. Berdasarkan data situs pemantau kualitas udara IQAir pada pukul 15.53 WIB, Indeks Kualitas Udara (Air Quality Index/AQI) di Jakarta berada pada angka 155 yang menempatkannya sebagai kota besar dengan kualitas udara terburuk kedua di dunia di bawah Kinshasa, Kongo. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Jakarta Peringkat Kedua Kualitas Udara Terburuk di Dunia Pagi Ini

Konsentrasi PM2.5 di Jakarta pagi ini 13.6 kali nilai panduan kualitas udara tahunan WHO.


BMKG: Jakarta Berawan Sepanjang Hari dengan Suhu Maksimal 35 Derajat

5 hari lalu

Ilustrasi Cuaca DKI Jakarta yang berawan. Tempo/Tony Hartawan
BMKG: Jakarta Berawan Sepanjang Hari dengan Suhu Maksimal 35 Derajat

Pada Senin siang, seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu cerah berawan dengan suhu rata-rata maksimal 29-35 derajat celsius.


Profil Pramono Anung, Seskab Jokowi yang Akan Maju Cagub Jakarta 2024

10 hari lalu

Sekretaris Kabinet Pramono Anung saat ditemui di kediamannya di Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan pada Rabu, 28 Agustus 2024. Dia akan mendaftarkan diri sebagai calon gubernur ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jakarta. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Profil Pramono Anung, Seskab Jokowi yang Akan Maju Cagub Jakarta 2024

Pramono Anung dipastikan akan diusung PDIP sebagai calon gubernur DKI Jakarta dan dipasangkan dengan Rano Karno. Ini profilnya.


Jakarta Diprakirakan Cerah Berawan Sepanjang Hari

10 hari lalu

Ilustrasi Cuaca DKI Jakarta yang berawan. Tempo/Tony Hartawan
Jakarta Diprakirakan Cerah Berawan Sepanjang Hari

Pada Rabu pagi wilayah DKI Jakarta diprediksi akan cerah berawan, kecuali Jakarta Barat yang akan berawan.


BMKG Prediksi Jakarta Berawan Tebal Siang Hari, Hujan di Jaksel Sore

11 hari lalu

Ilustrasi Cuaca DKI Jakarta yang berawan. Tempo/Tony Hartawan
BMKG Prediksi Jakarta Berawan Tebal Siang Hari, Hujan di Jaksel Sore

Seluruh wilayah lainnya di Jakarta memiliki cuaca berawan tebal pada Selasa sore.


Sebagian Jakarta Diperkirakan Berawan pada Minggu Pagi

13 hari lalu

Ilustrasi Cuaca DKI Jakarta yang berawan. Tempo/Tony Hartawan
Sebagian Jakarta Diperkirakan Berawan pada Minggu Pagi

Pada siang hari seluruh wilayah DKI Jakarta akan cerah berawan.


MK Tolak Ubah Syarat Batas Usia Calon Kepala Daerah, Kaesang Tak Bisa Maju Pilkada 2024

17 hari lalu

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bermain basket sebelum pemberian rekomendasi rekomendasi untuk 14 bakal calon kepala daerah pada Pilkada 2024 di BrickHouse, Kalibata Utara, Jakarta Selatan pada Kamis, 8 Agustus 2024. Dewan Pimpinan Pusat PSI atau DPP PSI memberikan rekomendasi untuk 14 bakal calon kepala daerah pada Pilkada 2024.  TEMPO/Ilham Balindra
MK Tolak Ubah Syarat Batas Usia Calon Kepala Daerah, Kaesang Tak Bisa Maju Pilkada 2024

Putusan MK ini menutup kesempatan Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep untuk maju dalam Pilkada 2024