Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Deretan Kuliner Khas Cirebon

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Ilustrasi Gado-gado Ayam Lawanggada. Shutterstock
Ilustrasi Gado-gado Ayam Lawanggada. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dalam mudik Lebaran tahun ini mau lebih santai dengan melewati jalur Pantura? Jangan lupa mampir rehat ke Kota Cirebon, Jawa Barat. Pasalnya, kuliner khas Cirebon memiliki cita rasa yang sangat pas di lidah. Dilansir dari cirebonkota.go.id , kuliner Cirebon ini diantaranya:

1.    Es Durian Pasuketan

Cirebon yang terkenal dengan suhu panasnya memiliki es dengan rasa yang cukup khas. Percampuran durian dengan es krim tradisional dan disiram dengan sirup pisang susu khas Cirebon yang mampu menuntaskan dahaga. Es durian ini dapat dijumpai di Jalan Pasuketan, tepatnya di trotoar samping toko arloji.

2.    Mie Koclok Mas Edi

Mie ini menggunakan kuah yang kental dan disajikan dengan daging dan telur ayam, serta daun bawang. Rasanya akan pas jika dikonsumsi dalam keadaan hangat. Mie koclok yang cukup terkenal di Kabupaten Cirebon adalah mie kocloknya mas Edi ini. kekentalan kuahnya yang sama sejak dulu, kualitas mie yang terjaga dengan baik, dan kebersihannya yang terjaga walau berada di pinggir jalan.

3.    Gado-Gado Ayam Lawang Gada

Kuliner yang merupakan turunan dari gado-gado uleg ini cukup berbeda dalam penyajiannya. Gado-gado ini disajikan dengan lontong dan ditambah sayuran, disiram dengan kuah kuning dan diakhiri dengan bumbu kacang. Topingnya biasanya kerupuk udang dan emping. Dengan porsinya yang cukup, dalam artian tidak banyak tapi tidak sedikit pula, gado-gado ini dapat dimakan sebagai sarapan maupun makan siang.

Ilustrasi Tahu gejrot Kanoman. Shutterstock

4.    Tahu Gejrot Kanoman

Gejrot yang artinya tumbuk. Kuliner berbahan dasar tahu yang ditumbuk (gejrot) kemudian disiram dengan air gula dan dan cuka. Tahu ini biasanya ditumbuk bersamaan dengan kuahnya. Umumnya, penjual tahu ini menggunakan pikulan dimanapun dia berjualan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

5.    Nasi Lengko Parujakan

Kuliner satu ini disiram dengan bumbu kacang, didalamnya terdapat irisan tahu dan tempe serta kecap. Disebut nasi lengko parujakan karena berada di Jalan Parujakan. Campuran kuah kacang dan rasa pedas menjadi ciri tersendiri dari nasi ini hingga memiliki banyak peminat.

6.    Nasi Jamblang Pelabuhan

Sebutannya sesuai dengan tempat dimana nasi jamblang ini dapat dijumpai, di Pelabuhan Cirebon. Warung nasi jamblang ini hampir sama dengan warung nasi padang, kita akan disuguhkan dengan berbagai jenis lauk. Para penikmatnya dapat memilih dan mengambil sendiri lauk yang akan dinikmati. Salah satu ciri khas dari warung ini adanya live music yang akan mengalunkan lagu-lagu selama menikmati kuliner ini.

7.    Docang Lawang Gada

Menu ini cocok dijadikan sarapan karena porsi dan kuahnya yang pas. Namun, jika kesulitan bangun pagi tapi ingin merasakannya, ada beberapa warung yang buka di malam hari. Docang lawang gada ini merupakan campuran dari potongan lontong, parutan kelapa, daun singkong, daun kucai, toge, dan kerupuk. Dan kemudian disiram dengan kuah dage atau oncom.

Selagi berada di Cirebon, tidak ada salahnya Anda mencoba kuliner khas Cirebon ini. Juga memamerkan dan bercerita bagaimana nikmatnya kuliner-kuliner khas ini. Masih ada kuliner-kuliner lain yang dapat Anda nikmati selagi berada di kabupaten ini.

Pilihan editor : 5 Fakta Unik yang Hanya Ada di Cirebon

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tokoh Cirebon: Sunan Gunung Jati, Nyimas Rara Santang, Syekh Datuk Kahfi, hingga Ki Bagus Rangin

27 hari lalu

Peziarah di makam Sunan Gunung Jati di bukit Astana Gunung Sembung di hari pertama Lebaran, Senin, 2 Mei 2022. TEMPO/Abdi Purmono
Tokoh Cirebon: Sunan Gunung Jati, Nyimas Rara Santang, Syekh Datuk Kahfi, hingga Ki Bagus Rangin

Profil 4 tokoh Cirebon dari Sunan Gunung Jati, Nyimas Rara Santang, Syekh Datuk Kahfi. Siapa Ki Bagus Rangin yang diusulkan sebagai pahlawan nasional?


3 Keraton di Cirebon Ini, Masukkan dalam Daftar Kunjungan Wisata Sejarah

27 hari lalu

Ruang pertemuan di bangunan utama Keraton Kanoman, Cirebon, Jawa Barat. Tempo/Francisca Christy Rosana
3 Keraton di Cirebon Ini, Masukkan dalam Daftar Kunjungan Wisata Sejarah

Cirebon punya berbagai destinasi wisata sejarah yang patut dikunjungi, di antaranya 3 Keraton, yakni Keraton Kasepuhan Cirebon, Kanoman, Kacirebonan.


5 Rekomendasi Wisata Cirebon yang Bisa Dikunjungi Minggu Ini

28 hari lalu

Wisata Cirebon terkenal dengan keindahan alam serta kulinernya yang enak. Berikut ini beberapa rekomendasi wisata Cirebon yang bisa Anda kunjungi. Foto: Wikimedia Commons
5 Rekomendasi Wisata Cirebon yang Bisa Dikunjungi Minggu Ini

Wisata Cirebon terkenal dengan keindahan alam serta kulinernya yang enak. Berikut ini beberapa rekomendasi wisata Cirebon yang bisa Anda kunjungi.


Petinggi PSI Bantah Akan Deklarasi Dukungan ke Prabowo

54 hari lalu

Calon legislatif PSI mantan jurnalis Ratu Isyana Bagoes Oka berbicara di kantor Dewan Pengurus Pusat PSI, Jakarta, 20 Oktober 2017. TEMPO/Putri.
Petinggi PSI Bantah Akan Deklarasi Dukungan ke Prabowo

Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) membantah akan mendeklarasikan dukungan ke calon presiden Prabowo Subianto dalam waktu dekat.


Giring soal Deklarasi PSI Cirebon Dukung Ganjar Pranowo: Sudah Ditertibkan

54 hari lalu

Dewan Pembina DPP PSI Giring Ganesha menyambut Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep saat tiba di Ombe Kofie, Menteng, Jakarta Pusat untuk bertemu Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Kamis, 5 Oktober 2023. TEMPO/Han Revanda Putta
Giring soal Deklarasi PSI Cirebon Dukung Ganjar Pranowo: Sudah Ditertibkan

Giring Ganesha angkat bicara soal keputusan PSI Cirebon mendeklarasikan dukungan kepada Bakal Calon Presiden PDIP, Ganjar Pranowo.


4 Daftar Pantai Terkotor Versi Pandawara Group, Salah Satunya Pantai Cibutun Loji Sukabumi

55 hari lalu

Pandawara Ajak Bersihkan Pantai Loji Sukabumi. Instagram
4 Daftar Pantai Terkotor Versi Pandawara Group, Salah Satunya Pantai Cibutun Loji Sukabumi

Aktivis lingkungan Pandawara Group sebut Pantai Cibutun Loji, Sukabumi merupakan pantai terkotor ke-4 di Indonesia. Pantai mana paling kotor versinya?


Belimbing Wuluh: 3 Resep Makanan yang Menggunakan Buah Itu

23 September 2023

Tanaman Belimbing Wuluh. Buku Saku Tanaman Obat Kementan RI
Belimbing Wuluh: 3 Resep Makanan yang Menggunakan Buah Itu

Belimbing wuluh buah yang rasanya asam menyegarkan


3 Resep Sambal Khas Cirebon

21 September 2023

Ilustrasi sambal. Foto: Freepik.com
3 Resep Sambal Khas Cirebon

Setiap sambal memiliki keunikan dan ciri khasnya masing-masing


Tak Lagi Pasok Beras ke Pasar, Ini Upaya Penggilingan Padi di Cirebon untuk Bertahan

5 September 2023

Penggilingan beras. ANTARA
Tak Lagi Pasok Beras ke Pasar, Ini Upaya Penggilingan Padi di Cirebon untuk Bertahan

Penggilingan beras di Kabupaten Cirebon tidak lagi memasok beras ke pasar tradisional.


Peringatan Awas Kekeringan di Jawa Barat Meluas ke Tiga Daerah

2 September 2023

Warga mengambil air bersih di Dusun Cicurug, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin, 21 Agustus 2023. Sebanyak 90 kepala keluarga (KK) dan seluas 80 hektare lahan pertanian mengalami kekeringan akibat musim kemarau sejak sebulan terakhir dan sebagian warga terpaksa mengambil air bersih di sumur gali yang berada di tengah sawah yang dibuat warga secara swadaya. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Peringatan Awas Kekeringan di Jawa Barat Meluas ke Tiga Daerah

BMKG Stasiun Klimatologi Jawa Barat mengeluarkan peringatan dini kekeringan meteorologis, Jumat, 1 September 2023.