Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Inilah 3 Kuliner Indonesia yang Terinspirasi Makanan Cina

Reporter

Editor

Nurhadi

image-gnews
Resep Lumpia Rendang Isi Keju ala Chef Degan. (Dok. Kraft)
Resep Lumpia Rendang Isi Keju ala Chef Degan. (Dok. Kraft)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kuliner Indonesia memiliki kekayaan yang luar biasa. Beberapa di antaranya terinspirasi dari makanan negara lain, sebut saja Cina.

Dilansir dari buku "Multikulturalisme Makanan Indonesia" karya Unsiyah Anggraeni (2018), berikut ini adalah daftar kuliner Indonesia yang terinspirasi dari makanan Cina:

1. Lumpia

Lumpia dalam bahasa Mandarin disebut "chun juan" dan dalam kebudayaan Tiongkok sering dieja "lun pia". Sementara masyarakat Indonesia mengenalnya dengan nama lumpia.

Di Cina, orang-orang menyukai lumpia karena bentuknya yang memanjang dan warnanya yang keemasan. Ini menandakan simbol kekayaan. Sedangkan gulungan pada lumpia menggambarkan persatuan seluruh manusia tanpa memandang perbedaan mereka.

Lumpia di Indonesia kini memiliki berbagai variasi. Lumpia di Jakarta salah satu variasinya adalah diisi dengan bengkuang, sedangkan lumpia Surabaya diisi tengan wortel atau taoge. 

Kedua lumpia di daerah ini hadir dalam versi goreng. Sementara di Medan lumpianya adalah jenis basah dan berukuran besar, tak heran disajikan sebagai makanan utama.

2. Mi Ayam

Mi ayam terinspirasi dari "bakmi" yang berasal dari Cina. Keduanya sama-sama terbuat dari tepung terigu yang diolah menjadi mi. Kemudian ditambahkan lauk berupa potongan daging dan sayuran. 

Perbedaan keduanya adalah daging yang digunakan. Jika orang Cina menggunakan potongan daging babi dalam bakmi, orang Indonesia menggunakan potongan daging ayam dalam mi ayam.

Meskipun berasal dari Cina, varian rasa kecap yang kuat hanya bisa Anda temui di Indonesia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Bakso

Bakso merupakan makanan khas orang Tionghoa. Ia berasal dari kata "bak" yang berarti babi, dan "so" yang berarti makanan.

Alkisah sebelum bakso mendunia, ada seorang anak bernama Meng Bo yang tinggal di Fuzhou, Cina, pada masa Dinasti Ming sekitar abad ke-17.

Ia memiliki seorang ibu yang sudah tua dan sakit-sakitan. Akibatnya, si ibu tidak diperbolehkan makan daging karena rasa alotnya dikhawatirkan bisa mengganggu penyakitnya. Padahal daging adalah makanan favorit ibu Meng Bo.

Suatu hari, Meng Bo melihat tetangganya menumbuk beras ketan untuk moci. Dari situlah ia mendapat inspirasi untuk menumbuk daging dan membuatnya berbentuk bulat. 

Akhirnya, cerita Meng Bo menyebar ke seluruh Fuzhou. Orang-orang beramai-ramai mendatangi rumahnya untuk meminta resep. Bakso lambat laun mendunia berkat migrasi orang-orang Tionghoa.

Sebagai salah satu kuliner Indonesia, bakso tidak menggunakan daging babi seperti halnya di Cina. Tetapi menggunakan daging sapi bahkan daging ayam sebagai bahan utama.

AMELIA RAHIMA SARI

Baca juga: Kuliner Sayur Asem Restoran di Cina Pakai Irisan Lemon

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

14 jam lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


Temui Menlu Cina, Prabowo Bahas Peningkatan Kerja Sama Pertahanan

1 hari lalu

Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih, Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi, di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada Kamis, 18 April 2024. Dok. Humas Kementerian Pertahanan.
Temui Menlu Cina, Prabowo Bahas Peningkatan Kerja Sama Pertahanan

Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi, di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, pada Kamis, 18 April 2024.


Indonesia dan Cina akan Perkuat Investasi Pembangunan Infrastruktur hingga Ketahanan Pangan

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi dan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi saat konferensi pers di gedung Kementerian Luar Negeri, Jakarta Pusat pada Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Indonesia dan Cina akan Perkuat Investasi Pembangunan Infrastruktur hingga Ketahanan Pangan

Indonesia dan Cina akan memperkuat kerja sama ekonomi di berbagai bidang, termasuk investasi.


Retno Marsudi: Akar Masalah Instabilitas Timur Tengah adalah Isu Palestina

1 hari lalu

Retno Marsudi: Akar Masalah Instabilitas Timur Tengah adalah Isu Palestina

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyebut isu Palestina sebagai akar masalah dari ketidakstabilan di Timur Tengah.


3 Pesan Jokowi ke Menlu Cina, dari Soal Ekonomi hingga Situasi di Timur Tengah

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi tiba di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis 18 April 2024. Wang Yi melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo usai Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto, melawat ke China pada awal April lalu dan bertemu dengan Presiden Cina Xi Jinping. Keduanya berbagi pandangan mengenai kedamaian regional dan berkomitmen untuk mempererat hubungan. TEMPO/Subekti.
3 Pesan Jokowi ke Menlu Cina, dari Soal Ekonomi hingga Situasi di Timur Tengah

Presiden Jokowi menyampaikan tiga pesan saat bertemu Menlu Cina Wang Yi di Istana Kepresidenan Jakarta hari ini.


Jokowi Sampaikan 3 Pesan dalam Pertemuan dengan Menlu Cina Wang Yi

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di Istana Kepresidenan Jakarta usai mendampingi Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi, Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Sampaikan 3 Pesan dalam Pertemuan dengan Menlu Cina Wang Yi

Jokowi menyoroti bidang perdagangan Indonesia-Cina terus meningkat sebesar 127 miliar USD.


Presiden Jokowi Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Cina Wang Yi di Istana

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi tiba di Istana Kepresidenan Jakarta untuk kunjungan kehormatan kepada Presiden Joko Widodo pada Kamis pagi, 18 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Presiden Jokowi Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Cina Wang Yi di Istana

Presiden Jokowi menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri Cina, Wang Yi, di Istana Kepresidenan Jakarta.


Strategi Malaysia Gaet Turis Cina, Tak Hanya Bebas Visa

2 hari lalu

Legoland Malaysia, salah satu destinasi wisata favorit di Malaysia. Dok.  tiket.com
Strategi Malaysia Gaet Turis Cina, Tak Hanya Bebas Visa

Malaysia menyiapkan meja bantuan yang dikelola oleh petugas berbahasa Mandarin untuk membantu wisatawan Cina.


Kemacetan Mudik Juga Terjadi di Cina, Ingat Tragedi Brexit Lebaran 2016 yang Tewaskan 12 orang

3 hari lalu

Ratusan kendaraan terjebak kemacetan saat menuju pintu keluar Tol Brebes Timur (Brexit) di Brebes, Jawa Tengah, 22 Juni 2017. Kemacetan tersebut terjadi akibat penutupan ruas jalan tol fungsional Brebes-Batang pada malam hari dan seluruh kendaraan diarahkan ke Brexit. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Kemacetan Mudik Juga Terjadi di Cina, Ingat Tragedi Brexit Lebaran 2016 yang Tewaskan 12 orang

Kemacetan saat mudik Lebaran tahun ini tidak separah tragedi Brexit 2016 yang Menewaskan 18 Orang atau macet parah di Beijing dan Pakistan.


Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

3 hari lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi berjabat tangan dengan Menlu Palestina Riyad Al-Maliki, disaksikan antara lain Menlu Retno Marsudi sebelum sesi foto di Diaoyutai State Guesthouse di Beijing, 20 November 2023. REUTERS/Florence Lo/Poo
Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi membahas situasi di Timur Tengah dengan timpalannya dari Iran, Hossein Amir-Abdollahian, di tengah ketegangan meningkat dengan Israel.