Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ramai Kaos #2019GantiPresiden, Ini Kaos-kaos Tematik Lainnya

Reporter

image-gnews
Kaesang Pangarep buka toko kaos di Solo. TEMPO/Ahmad Rafiq
Kaesang Pangarep buka toko kaos di Solo. TEMPO/Ahmad Rafiq
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Belakangan ini muncul gerakan #2019GantiPresiden. Gerakan ini digagas politikus Partai Keadilan Sejahtera Mardani Ali Sera. Kaos serta gelang bertuliskan #2019GantiPresiden juga dibuat.

Namun Presiden Joko Widodo tak ambil pusing dengan gerakan ini. Menurut Jokowi, gerakan mencetak kaos seperti itu tidak akan mampu mengganti presiden. Perubahan jabatan presiden sepenuhnya berada di tangan rakyat.

Baca juga: 'Baong' Kaos Identitas Bandung

Usaha kaos biasanya ditekuni anak muda. Gambar-gambar lucu atau tulisan yang menarik dimanfaatkan pengusaha kaos untuk menjual kaosnya. Berikut beberapa kaos-kaos tematik yang dijual dari berbagai kota.

1. Baong atau Bandung Oblong

Di tangan seorang alumnus D3 Jurusan Manajemen Informatika Universitas Padjadajran Bandung, identitas Kota Bandung dituangkan dalam tulisan dan gambar pada kaos yakni Bandung Oblong atau Baong.

Nama Baong di sini, menurut Ahmad Wiguna, bukanlah Baong dalam bahasa Sunda yang berarti "nakal", tapi nama yang produk fashion buatannya tersebut singkatan dari Bandung Oblong.

Selain kaos bertuliskan bahasa Sunda, kritik sosial juga menjadi tema dalam kaos Baong.Salah satu tokoh pewayangan Sunda, Cepot, juga menjadi inspirasi bagi kaos ini yakni desain kaos dengan tulisan Calon Presiden Republik Sakahayang (calon presiden republik semaunya).

Untuk harga satu kaos Baong dipatok antara Rp 65.000 hingga Rp 99.000. Harga ini menurut dia masih terjangkau, dengan kualitas seperti kaos distro, tapi harga kaos masih di bawah distro.

2. Bajiki Store

Bajiki Store adalah salah satu distro baju kaos yang memproduksi dan menjual baju kaos dengan desain bahasa-bahasa Makassar. Kaos-kaos yang terpajang di ruko Jalan Monumen Emy Saelan No 103, Makassar, Sulawesi Selatan itu tak hanya memliki kesan yang konyol. Tetapi beberapa desain kaos juga bernuansa kritik dan kebiasan-kebiasan dalam sehari-hari serta mengundang tawa saat membacanya.

Tampilan desainnya yang selalu segar dan baru adalah daya tarik tersendiri dari Bajiki. Tak heran jika produksi baju kaos di tempat ini mampu bersaing dengan produk-produk distro yang datang dari Pulau Jawa seperti Bandung dan Surabaya. Kaos yang juga biasa dijadikan oleh-oleh ini dijual dengan harga Rp 90.000 sampai Rp 120.000 per kaosnya.

3. Kaos Sang Javas

Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, juga memiliki usaha kaos dengan merk Kaos Sang Javas dan Truz. Menurut Kaesang, kaos The Javas yang memiliki logo kecebong itu cukup diminati.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kaus produk kreatif Kaesang dijual seharga Rp 150 ribu per buah. Kaesang yang menciptakan produk kaus Kolektor Kecebong itu menggambarkan sejumlah kebiasaan masyarakat perihal ketergantungan dengan media sosial (medsos) yang menjadi tren sekarang ini.

Menurut Arum, salah satu tim kreatif desainer kaos Kolektor Kecebong, kaus yang diluncurkan pertama kali di CFD Solo ini, murni ide Kaesang bersama teman-temannya.

4. Synopsis

Synopsis adalah salah satu clothing independen di Makassar. Synopsis memilih lirik-lirik lagu sebagai tema dalam kaosnya. Nama Synopsis dianggap bisa mencakup cerita singkat film atau lagu. “Dalam selembar kaus ada cerita singkat dari pembuatnya, bisa juga cerita singkat dari sebuah kisah,” kata Yudhistira, pengelola Synopsis.

Beberapa kaus Synopsis menggunakan rancangan dengan tipografi, yakni seni cetak dengan teknik menata huruf lalu mengatur penyebarannya pada bidang yang tersedia. Selain sketsa dan tipografi, Synopsis melayani desain dengan teknik lainnya, seperti line art—gambar yang dibentuk dari garis-garis.

Saat ini Synopsis memproduksi kaus dengan desain bertema besar musik. Misalnya sketsa musikus, cerita singkat tentang asal mula nama sebuah band, atau potongan lirik lagu. Namun Synopsis juga menerima pesanan dengan desain dan isi sesuai dengan keinginan pemesan ataupun custom made.

Penjualan kaus Synopsis dilakukan di jejaring sosial, yakni Twitter, Instagram, Path, dan Line. Setiap pesanan akan diantarkan ke alamat pembeli. Harga kaus dibanderol Rp 95 ribu.

5. Dinggo

Merk pakaian Dinggo adalah karya anak Yogyakarta yang diperkenalkan pada Oktober 2017. "Dinggo menyasar pecinta motor," kata kreator dan pemilik Dinggo, Ongky Rudianto kepada Antara.

Dia menjelaskan Dinggo berasal dari kata serapan Bahasa Jawa, yang berarti dipakai atau dikenakan. Kaos dan beberapa aksesoris lainnya dijual dengan harga antara Rp 168 ribu hingga Rp 425 ribu.

Baca juga: Kaos Gambar Soeharto Senyum Laris Manis

IQBAL LUBIS | ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Di TPS Penggagas #2019GantiPresiden, Jokowi Kalah Telak

17 April 2019

Mardani Ali Sera. TEMPO/Muhammad Hidayat
Di TPS Penggagas #2019GantiPresiden, Jokowi Kalah Telak

Pasangan Jokowi-Maruf Amin kalah telak di tempat pemungutan suara (TPS) kediaman penggagas tagar #2019GantiPresiden, Mardani Ali Sera.


Lulusan Unpad #2019GantiPresiden, Fadli Zon: Pantas Cum Laude

13 Februari 2019

Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah menjenguk Ahmad Dhani di Rutan Cipinang sebelum dipindahkan ke Rutan Medaeng, Surabaya, Rabu, 6 Februari 2019. Tempo/M Yusuf Manurung
Lulusan Unpad #2019GantiPresiden, Fadli Zon: Pantas Cum Laude

Skripsi Regita tentang #2019GantiPresiden, kata Fadli Zon, merupakan hal baru, tagar yang bisa menjadi satu faktor penting dalam politik Indonesia.


Jaksa Surabaya Pastikan Ahmad Dhani Masuk Rutan Medaeng

7 Februari 2019

Ahmad Dhani mengacungkan jarinya sebelum memasuki mobil tahanan setelah menjalani sidang putusan ujaran kebencian di Pengadilan Jakarta Selatan, Senin, 28 Januari 2019. TEMPO/Nurdiansah
Jaksa Surabaya Pastikan Ahmad Dhani Masuk Rutan Medaeng

Ahmad Dhani usai menjalani sidang dakwaan langsung menuju Rutan Medaeng.


Ahmad Dhani Dianggap Korban Persekusi, Tak Layak Diadili

6 Februari 2019

Ahmad Dhani mengacungkan jarinya setelah menjalani sidang putusan ujaran kebencian di Pengadilan Jakarta Selatan, Senin, 28 Januari 2019. Ahmad Dhani langsung dibawa ke Lapas Cipinang usai dijatuhi hukuman 1,5 tahun penjara dalam kasus ujaran kebencian. TEMPO/Nurdiansah
Ahmad Dhani Dianggap Korban Persekusi, Tak Layak Diadili

Apa yang terucap oleh Ahmad Dhani, kata Milla, merupakan akibat dari sebuah sebab.


Charta Politika: #2019GantiPresiden Diubah Justru Rugikan Prabowo

16 Januari 2019

Ribuan orang mengikuti gerak jalan #2019GantiPresiden di Solo, Jawa Tengah, Ahad, 1 Juli 2018. TEMPO/Ahmad Rafiq
Charta Politika: #2019GantiPresiden Diubah Justru Rugikan Prabowo

Penggantian tanda pagar (tagar) 2019 Ganti Presiden menjadi #2019PrabowoPresiden justru berpeluang merugikan Prabowo Subianto.


Hasto Kristiyanto Goda Mardani PKS soal 2019 Ganti Presiden

8 Januari 2019

Sekretaris Jenderal PDI P Hasto Kristiyanto berbincang dengan Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera saat menghadiri acara rilis survei
Hasto Kristiyanto Goda Mardani PKS soal 2019 Ganti Presiden

Mardani dan Hasto Kristiyanto tampak akrab berbisik-bisik di tengah-tengah acara rilis itu.


Jokowi dan #2019GantiPresiden Paling Banyak Dicuit di Twitter

6 Januari 2019

Presiden Joko Widodo berswafoto dengan warga saat melakukan kunjungan kerja di Alun-alun Ponorogo, Jawa Timur, Jumat 4 Januari 2019. Dalam kunjungan kerjanya di Ponorogo, Presiden Joko Widodo meninjau proyek pembangunan Waduk Bendo dan menyerahkan sertifikat tanah untuk rakyat. ANTARA FOTO/Siswowidodo
Jokowi dan #2019GantiPresiden Paling Banyak Dicuit di Twitter

Hasil monitoring PT Binokular Media Utama, nama Jokowi mendominasi media sosial, khususnya Twitter.


Mardani Harap 2019 Ganti Presiden Oleh Rizieq Kerek Suara Prabowo

4 Januari 2019

Ribuan orang ikuti Aksi Bela Bangsa di area Alun Alun Utara Yogyakarta, Ahad, 3 Juni 2018. Aksi itu mengusung jargon #2019GantiPresiden.  TEMPO/Pribadi Wicaksono
Mardani Harap 2019 Ganti Presiden Oleh Rizieq Kerek Suara Prabowo

Maradani Ali Sera berharap deklarasi 2019 Ganti Presiden oleh Rizieq Shihab bakal mengerek suara Prabowo di Pilpres 2019.


Rizieq Shihab Pimpin Deklarasi 2019 Ganti Presiden di Mekkah

2 Januari 2019

Pemimpin Front Pembela Islam Rizieq Shihab dalam sebuah rekaman video yang diunggah pada 17 Februari 2018 di Twitter oleh akun Laskar Pembela Islam. Rizieq menerangkan tentang kepulangannya  dari Arab Saudi. FOTO: akun Twitter Laskar Pembela Islam.
Rizieq Shihab Pimpin Deklarasi 2019 Ganti Presiden di Mekkah

Rizieq Shihab memimpin puluhan orang menyerukan gerakan #2019gantipresiden.


Jakarta Paling Intoleran Ketiga, Ini Hasil Survei Selengkapnya

10 Desember 2018

Lulung Dukung FPI Tolak Ahok
Jakarta Paling Intoleran Ketiga, Ini Hasil Survei Selengkapnya

Variabel tindakan pemerintah dan regulasi sosial membuat nilai intoleran melonjak. Contohnya dalam kasus Ahok dan persekusi #2019gantipresiden.