Ke Festival Rendang di Padang, Yuk

Reporter

Editor

Jumat, 15 Juni 2012 12:29 WIB

Rendang. TEMPO/Rendra

TEMPO.CO, Padang - Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumatera Barat akan menggelar Festival Rendang dan Lomba Cipta Lagu tentang Rendang 2012 pada 25 hingga 27 Juni.

"Festival Rendang ini merupakan satu langkah mempromosikan kuliner khas Sumatera Barat kepada dunia," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumatera Barat Burhasman Bur, di Padang, Jumat, 15 Juni 2012.

Menurut dia, dalam Festival Rendang itu, selain diikuti peserta dari generasi muda, juga diikuti peserta dari rantau. "Dilibatkannya peserta remaja diharapkan generasi muda Sumatera Barat juga akan lebih mengenal tradisi kuliner," katanya.

Dia menambahkan, Festival Rendang akan diikuti oleh peserta yang dibagi menjadi tiga kategori, yakni Rang Ranah, Rang Rantau, dan Rang Mudo.

"Yang dimaksud Rang Ranah adalah peserta dari kabupaten/kota se-Sumatera Barat. Sedangkan Rang Rantau adalah peserta yang berada di luar Sumatera Barat. Tidak terkecuali apakah dia orang Sumatera Barat asli atau bukan. Kemudian Rang Mudo adalah peserta dari kalangan remaja Sumatera Barat," katanya.

Sementara untuk Lomba Cipta Lagu tentang Rendang, lanjut Burhasman Bur, pesertanya berasal dari kalangan umum.

Ia mengatakan persiapan panitia yang adakan Festival Rendang dan Lomba Cipta Lagu Rendang secara teknis sudah mencapai 75 persen. "Persiapan-persiapan lain tinggal konfirmasi tentang peserta yang masih dibuka hingga 20 Juni 2012 ini," katanya.

Menurut dia, hingga saat ini pihak panitia sudah menerima 62 peserta yang mendaftar untuk mengikuti Festival Rendang ini. Dari peserta yang mendaftar untuk kategori Rantau, juga terdapat peserta dari luar negeri. Di antaranya dari Amerika Serikat dan Brasil. "Sedangkan di luar provinsi ada dari Bali, Yogya, dan Riau," katanya.

Ia mengatakan, pada tahun 2011, peserta Festival Rendang yang diselenggarakan Pemkot Padang bahkan ada yang dari luar negeri, di antaranya Jerman dan Belanda.

Festival Rendang yang digelar pada 2011 tersebut dapat memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia yang diserahkan langsung oleh Presiden Indonesia Book of Record Paul Winarto. "Festival Rendang dapat memecahkan rekor MURI, di mana memproduksi rendang sebanyak 5.200 kilogram," kata Burhasman Bur.

WDA | ANT

Berita terkait

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

9 jam lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

Festival kuliner ini diharapkan jadi ajang promosi potensi kuliner daerah sekaligus memperkuat branding Solo sebagai Food Smart City.

Baca Selengkapnya

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

1 hari lalu

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

Chef Juna dan Chef Renatta kenalkan Siput Popaco dan Sayur Lilin dari Morotai

Baca Selengkapnya

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

3 hari lalu

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

Menikmati kuliner hotpot dan bbq dari Sichuan, Cina

Baca Selengkapnya

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

4 hari lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

10 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

14 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

23 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

24 hari lalu

10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

25 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

26 hari lalu

Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.

Baca Selengkapnya