Kenangan Pertemuan Megawati-Prabowo Santap Nasi Goreng, Kenali Ragam Varian Menunya dari Berbagai Daerah

Rabu, 9 Oktober 2024 08:28 WIB

Nasi Goreng Kambing. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sekaligus Ketua DPR RI, Puan Maharani, menyatakan bahwa ada kemungkinan menu nasi goreng akan kembali disajikan saat Ketua Umum Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Presiden terpilih, Prabowo Subianto.

“(Menu makanan) masih dipikirkan, tapi waktu itu, Ibu Mega yang memasak dan Pak Prabowo sangat menyukai. Jadi mungkin juga menu nasi goreng akan ada lagi,” kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 3 Oktober 2024.

Puan mengungkapkan hal ini sebagai tanggapan terhadap pertanyaan media mengenai kemungkinan Megawati memasak nasi goreng untuk Prabowo. Pertemuan mereka sebelumnya pernah berlangsung di rumah Megawati di Menteng, Jakarta Pusat, pada 2019.

Dia menambahkan bahwa pertemuan antara Megawati dan Prabowo hanya menunggu waktu yang tepat, karena keduanya sama-sama memiliki keinginan untuk bertemu.

“Yang terbaru semuanya beliau berdua sama sama berkeinginan untuk bertemu secepatnya menunggu waktu yang tepat, di saat yang tepat,“ ucapnya.

Advertising
Advertising

Ragam Nasi Goreng Khas dari Berbagai Daerah

1. Nasi Goreng Mawut atau Magelangan

Nasi Goreng Mawut, atau yang dikenal juga sebagai Magelangan, sering kali muncul dalam menu di warung nasi goreng. Meskipun mirip dengan nasi goreng pada umumnya, nasi goreng yang berasal dari Magelang, Jawa Tengah ini memiliki keunikan tersendiri dengan perpaduan mie dan berbagai topping, seperti bakso, sosis, dan ayam, serta masih banyak pilihan lainnya.

Nama Nasi Goreng Mawut sendiri diberikan karena penampilan dan cara penyajiannya yang terlihat berantakan, akibat banyaknya topping yang terdapat di dalamnya.

2. Nasi goreng kampung

Sebenarnya, Nasi Goreng Kampung berasal dari Yogyakarta. Berbeda dengan kuliner khas Yogyakarta yang umumnya memiliki cita rasa manis, nasi goreng ini disajikan tanpa kecap, sehingga warnanya merah dan tidak memiliki rasa manis.

Nasi Goreng Kampung khas Yogyakarta ini menggunakan berbagai bumbu dasar, ditambah dengan terasi, yang membuat rasanya semakin gurih dan lezat. Keistimewaan lain dari hidangan ini adalah penggunaan telur mata sapi sebagai pelengkap, serta tambahan potongan ayam kampung yang semakin meningkatkan cita rasanya.

3. Nasi goreng Aceh

Keunikan Nasi Goreng Aceh terletak pada rasa aromatiknya yang kaya rempah, mirip dengan hidangan khas Aceh lainnya yang terpengaruh oleh rempah-rempah dari Arab dan India. Rempah-rempah yang sering digunakan dalam Nasi Goreng Aceh antara lain cabai keriting kering, bunga lawang, pala, merica, bawang merah, bawang putih, kemiri, kayu manis, dan ketumbar.

Berbeda dengan nasi goreng umumnya yang biasanya menggunakan topping ayam, Nasi Goreng Aceh ini menggunakan daging sapi yang dipotong dadu sebagai topping. Selain itu, ada juga tambahan dari ikan laut, seperti udang.

4. Nasi goreng Bali

Dilansir dari briliofood.com, nasi goreng Bali umumnya dimasak dengan bumbu khas seperti daun salam, daun jeruk, lengkuas, kunyit, kemiri, terasi, serta saus tiram dan kecap asin. Hidangan ini biasanya disajikan bersama sate lilit.


Sate lilit terbuat dari daging ikan atau ayam yang dibumbui dan dililitkan pada batang serai atau tusuk sate, kemudian dibakar hingga matang. Kombinasi nasi goreng yang gurih dan sate lilit yang berbumbu menjadikan hidangan ini sangat menggugah selera.

5. Nasi goreng merah Makassar

Seperti namanya, nasi goreng merah Makassar memiliki tampilan yang cukup nyentrik karena memiliki warna merah yang menggoda. Warna merah yang mencolok pada nasi goreng khas Indonesia ini berasal dari saus tomat yang dimasak dengan cara khusus, biasanya selama sekitar 8 jam.

Proses memasak yang lama ini tidak hanya memberikan warna yang menyala, tetapi juga menciptakan rasa yang kaya dan kompleks, menjadikan nasi goreng ini unik dibandingkan dengan varian lainnya.

Pilihan Editor: Menu Nasi Goreng di Tengah Wacana Pertemuan Megawati-Prabowo

Berita terkait

Prabowo Kemungkinan Bakal Tambah Anggaran Makan Bergizi Gratis

3 menit lalu

Prabowo Kemungkinan Bakal Tambah Anggaran Makan Bergizi Gratis

Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, Drajad Wibowo, mengatakan ada kemungkinan presiden terpilih menambah anggaran makan bergizi gratis lewat APBNP atau APBN Perubahan pada 2025

Baca Selengkapnya

Akademisi: Tidak Adanya Pembatasan Jumlah Kementerian Bisa Digugat ke MK

3 menit lalu

Akademisi: Tidak Adanya Pembatasan Jumlah Kementerian Bisa Digugat ke MK

Tidak adanya batasan presiden dalam membentuk kementerian berpotensi digugat ke MK.

Baca Selengkapnya

Dasco: Prabowo Sudah Minta Menteri Basuki Paparkan Pembangunan IKN

11 menit lalu

Dasco: Prabowo Sudah Minta Menteri Basuki Paparkan Pembangunan IKN

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan Prabowo Subianto telah meminta Menteri PUPR Basuki Hadimuljono untuk memaparkan pembangunan infrastruktur, termasuk IKN.

Baca Selengkapnya

Yang Dibahas Prabowo dan Jokowi saat Makan Malam Bersama

35 menit lalu

Yang Dibahas Prabowo dan Jokowi saat Makan Malam Bersama

Prabowo makan malam dan diskusi bersama Jokowi selama dua jam pada Selasa malam.

Baca Selengkapnya

Dasco soal Pertemuan Prabowo-Jokowi: Bicara Transisi Pemerintahan

1 jam lalu

Dasco soal Pertemuan Prabowo-Jokowi: Bicara Transisi Pemerintahan

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan pertemuan Prabowo Subianto dengan Presiden Jokowi di Hutan Kota by Plataran, Senayan membahas transisi pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Dewan Pakar TKN Prabowo Sebut 45 Persen Pendapatan Negara Tahun Depan Habis untuk Biayai Utang

1 jam lalu

Dewan Pakar TKN Prabowo Sebut 45 Persen Pendapatan Negara Tahun Depan Habis untuk Biayai Utang

Anggota Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran mengatakan tahun depan sekitar 45 persen pendapatan negara habis untuk untuk membiayai utang.

Baca Selengkapnya

Dulu Tegak Lurus Bersama Jokowi, Kaesang: Kini PSI Tegak Lurus kepada Prabowo

2 jam lalu

Dulu Tegak Lurus Bersama Jokowi, Kaesang: Kini PSI Tegak Lurus kepada Prabowo

Kaesang menjelaskan bahwa slogan tegak lurus bersama Presiden Jokowi akan usai pada 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Analis Menilai Sipil Lebih Ideal Pimpin Kementerian Pertahanan

2 jam lalu

Alasan Analis Menilai Sipil Lebih Ideal Pimpin Kementerian Pertahanan

Analis yakin presiden terpilih Prabowo akan memilih sosok yang tepat guna menduduki jabatan tertinggi di Kementerian Pertahanan.

Baca Selengkapnya

Ekonom Sebut Prabowo Tak Perlu Bentuk Kemenko Infrastruktur: Lebih Baik Tingkatkan Kapasitas PUPR

2 jam lalu

Ekonom Sebut Prabowo Tak Perlu Bentuk Kemenko Infrastruktur: Lebih Baik Tingkatkan Kapasitas PUPR

Pengamat tata kota Universitas Trisakti, Nirwono Joga, mengatakan Prabowo Subianto tidak perlu membentuk Kementerian Koordinator (Kemenko) Infrastruktur.

Baca Selengkapnya

Momen Jokowi-Prabowo Makan Malam Bersama Jelang Pelantikan 20 Oktober

3 jam lalu

Momen Jokowi-Prabowo Makan Malam Bersama Jelang Pelantikan 20 Oktober

Prabowo Subianto akan menggantikan Jokowi setelah dilantik sebagai Presiden pada 20 Oktober 2024. Mereka makan malam berdua pada Selasa kemarin.

Baca Selengkapnya