Menikmati Senja Memukau Kota Kuching di Atas Sungai Sarawak dengan Kapal Pesiar

Reporter

Joniansyah

Editor

Mila Novita

Senin, 1 Juli 2024 11:15 WIB

uasana senja di Kota Kuching, Sarawak, Malaysia, dari atas Kapal pesiar, Jumat 28 Juni 2024. TEMPO/ JONIANSYAH HARDJONO

TEMPO.CO, Sarawak - Berkunjung ke Kota Kuching, Sarawak, Malaysia, belum lengkap jika tidak menikmati senja yang memukau dari sungai Sarawak dengan Sarawak River Cruise, sebuah kapal wisata yang menyusuri sungai di tengah kota.

Tempo menjajal kapal wisata yang menawarkan pengalaman unik bagi pengunjung untuk mengeksplorasi keindahan alami Kuching dari perspektif sungai ini pada Jumat petang, 28 Juni 2024.

Perjalanan dimulai dari Kuching Waterfront di tepi sungai yang ada
di pusat Kota Kuching. Di pelabuhan kecil ini, ada dua kapal mewah menunggu untuk membawa penumpangnya menjelajahi keindahan alam Sarawak.

Sarawak River Cruise, kapal yang membawa wisatawan menjelajah Kota Kuching, Malaysia, dari Sungai Sarawak, Jumat 28 Juni 2024. TEMPO/ JONIANSYAH HARDJONO

Tepat pukul 17.00 kapal bergerak perlahan-lahan, sehingga pengunjung bisa santai menikmati pemandangan sepanjang sungai. Kapal berkasitas 130 penumpang yang terdiri dari dua lantai itu berjalan pelan. Lantai pertama berupa ruang tertutup dengan pendingin ruangan. Sementara lantai dua berupa ruang terbuka yang memungkinkan pelancong melihat langsung langit dan pemandangan kota Kuching.

Pemandangan dari Sungai

Advertising
Advertising

Sambil menikmati minuman dingin dan camilan ringan, selama perjalanan, wisatawan dapat melihat pemandangan menarik seperti bangunan parlemen negeri Sarawak, istana Astana yang megah, dan masjid terapung yang berjejer di pinggir sungai Sarawak.

Saat matahari mulai meredup di ufuk barat, langit mulai menguning memantulkan sinar keemasan berpadu dengan langit Sarawak yang biru menciptakan sunset yang indah. Gedung-gedung bersejarah, masjid-masjid indah, dan pegunungan hijau terlihat berpadu sempurna di latar belakang langit senja yang memerah.

"Indah dan menarik," ujar salah seorang wisatawan yang ikut dalam perjalanan kapal berukuran besar itu.

Pemandangan sore hari saat matahari terbenam adalah waktu yang populer untuk menikmati keindahan alam di Kota Sarawak.

Selain menikmati pemandangan, selama dua jam perjalanan, tur ini juga menawarkan hiburan seperti tarian tradisional. Para penari berlenggak lenggok di atas kapal dengan sejumlah tarian tradisional Sarawak. Diiringi musik, pengunjung bisa juga ikut menari bersama sama di tengah geladak kapal itu.

Sarawak River Cruise adalah salah satu atraksi utama di Kuching, Malaysia. Wisata ini tidak hanya menawarkan pengalaman visual yang menakjubkan tetapi juga kesempatan untuk memahami sejarah dan budaya Kuching.

Wisata ini sangat direkomendasikan bagi mereka yang ingin menggabungkan panorama alam dan budaya lokal dalam satu pengalaman santai di Kuching.

Harga Tiket, Jam Operasional dan Rute Sarawak River Cruise

Untuk ikut pelayaran Sarawak River Cruise, pengunjung cukup membayar RM 70 atau sekitar Rp 238 ribu untuk dewasa dan RM 35 atau sekitar Rp 119 ribu untuk anak-anak. Harga ini sudah termasuk minuman dingin dan camilan menemani selama pelayaran.

Kapal ini beroperasi pukul 17.00 waktu Sarawak hingga pukul 19.00 setiap harinya. Adapun rute perjalanan kapal wisata ini menyusuri sungai Sarawak sepanjang 10 kilometer dengan durasi perjalanan selama dua jam.

Pilihan Editor: Traveling dari Singapura ke Malaysia Naik Bus atau Kereta, Ongkosnya Lebih Hemat

Berita terkait

Dubes Malaysia untuk PBB Bahas Seputar Pengiriman Pasukan Perdamaian ke Gaza bersama RI

20 jam lalu

Dubes Malaysia untuk PBB Bahas Seputar Pengiriman Pasukan Perdamaian ke Gaza bersama RI

Perwakilan Tetap Malaysia untuk PBB mengatakan Malaysia dan Indonesia memiliki sikap yang konsisten mengenai isu Palestina.

Baca Selengkapnya

Indonesia dan Malaysia Ingin Kirim Pasukan Perdamaian, Palestina: Belum Saatnya

20 jam lalu

Indonesia dan Malaysia Ingin Kirim Pasukan Perdamaian, Palestina: Belum Saatnya

Duta Besar Palestina di PBB Riyad H. Mansour menjelaskan sekarang bukan waktu yang tepat untuk mengirim pasukan perdamaian PBB ke Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Kebocoran Bahan Kimia di Bandara Kuala Lumpur Berdampak pada 20 Staf

21 jam lalu

Kebocoran Bahan Kimia di Bandara Kuala Lumpur Berdampak pada 20 Staf

Kebocoran bahan kimia di fasilitas teknik pesawat terbang di Bandara Internasional Kuala Lumpur Malaysia telah berdampak pada 20 orang

Baca Selengkapnya

Menjelajahi Lang Cave, Gua Menakjubkan di Kawasan National Park Mulu Sarawak

1 hari lalu

Menjelajahi Lang Cave, Gua Menakjubkan di Kawasan National Park Mulu Sarawak

Lang Cave, salah satu destinasi wisata favorit bagi yang suka berpetualangan di alam liar yang ada di kawasan National Park Mulu, Sarawak, Malaysia.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Temui 150 Anak-anak Pekerja Migran Indonesia di Malaysia

1 hari lalu

Retno Marsudi Temui 150 Anak-anak Pekerja Migran Indonesia di Malaysia

Retno Marsudi bertemu 150 anak-anak Pekerja Migran Indonesia yang sekolah di Sanggar Bimbingan (SB) di Semenanjung Malaysia.

Baca Selengkapnya

Pengalaman Tjandra Yoga Aditama, Mengapa Harga Obat di India Lebih Murah daripada Indonesia

1 hari lalu

Pengalaman Tjandra Yoga Aditama, Mengapa Harga Obat di India Lebih Murah daripada Indonesia

Tjandra Yoga Aditama membeberkan harga obat dari India yang dia konsumsi yang lebih murah dari harga di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Semenggoh Nature Reserve, Pusat Rehabilitasi Orangutan di Sarawak Malaysia

1 hari lalu

Serba-serbi Semenggoh Nature Reserve, Pusat Rehabilitasi Orangutan di Sarawak Malaysia

Semenggoh Nature Reserve didirikan pada 1975 sebagai tempat perlindungan bagi orangutan yang terluka atau korban perdagangan satwa liar.

Baca Selengkapnya

Pertemuan Anwar Ibrahim dan Retno Marsudi Bahas Gaza hingga Tenaga Kerja Indonesia

1 hari lalu

Pertemuan Anwar Ibrahim dan Retno Marsudi Bahas Gaza hingga Tenaga Kerja Indonesia

Dalam rapat dengan Retno Marsudi, Anwar Ibrahim membahas soal perang Gaza dan TKI

Baca Selengkapnya

Menlu Retno Kunjungi Malaysia, Dijadwalkan Bertemu PM Anwar Ibrahim

2 hari lalu

Menlu Retno Kunjungi Malaysia, Dijadwalkan Bertemu PM Anwar Ibrahim

Menlu Retno dijadwalkan melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim serta Menteri Luar Negeri Malaysia Mohamad Hasan.

Baca Selengkapnya

Usai Rapat dengan Jokowi, Menkes Budi Gunadi Beberkan Sebab Harga Obat di RI Lima Kali Lebih Mahal dari Malaysia

2 hari lalu

Usai Rapat dengan Jokowi, Menkes Budi Gunadi Beberkan Sebab Harga Obat di RI Lima Kali Lebih Mahal dari Malaysia

teri Kesehatan atau Menkes Budi Gunadi Sadikin membeberkan perihal harga obat di Indonesia bisa tiga hingga lima kali lebih mahal dari Malaysia.

Baca Selengkapnya