Tradisi Festival Perahu Naga Hong Kong dari Perlombaan hingga Menikmati Zongzi

Reporter

Hanin Marwah

Editor

Yunia Pratiwi

Rabu, 5 Juni 2024 16:00 WIB

Dragon Boat Festival di Hong Kong. hkcdba.org

TEMPO.CO, Jakarta - Festival Perahu Naga Hong Kong tinggal menghitung hari. Festival sekaligus hari lbur nasional itu akan diadakan pada Senin, 10 Juni 2024. Festival ini dalam rangka menghormati kematian Qu Yuan, seorang penyair asal Cina yang dikenal dengan sifat patriotiknya.

Festival besar yang selalu jadi momen tahunan paling ditunggu tersebut terdapat dua tradisi yang tidak boleh dilewatkan. Tradisi pertama adalah perlombaan balap perahu naga dan yang kedua adalah menyantap jajanan tradisional bernama zongzi. Secara ringkas, kedua tradisi ini dianggap sebagai simbol dari penghormatan kepada leluhur dan dinilai sebagai cara ampuh untuk menolak bala.

Perlombaan Perahu Naga

Meskipun perlombaan perahu naga telah ada selama lebih dari 1000 tahun, perlombaan modern yang diadakan saat ini dimulai di Hong Kong hampir 50 tahun yang lalu. Pada 1976 sembilan tim lokal melawan tim Jepang. Hal ini meletakkan dasar bagi festival ini, yang kini dirayakan secara luas di seluruh Asia Tenggara serta Inggris, Australia, dan banyak lagi.

Perlombaan perahu naga dibedakan ke dalam dua kategori berdasarkan ukuran perahu dan jumlah pendayung di atasnya. Perlombaan perahu standar (500 meter) menampung 20 orang pendayung dan perlombaan perahu kecil (200 meter) dengan jumlah pendayung dibatasi 12 orang.

Tahun ini, kejuaraan Perahu Naga Internasional yang diadakan di Pantai Utama Stanley akan menampilkan lebih dari 150 tim dengan lebih dari 5.500 pendayung dari Hong Kong dan mancanegara.

Advertising
Advertising

Dragon Boat Festival di Hong Kong. hkcdba.org

Seperti dikutip dari laman Time Out, untuk menyemangati warga Hong Kong dalam acara tersebut, Truk Parade #PaddleTogether akan ditempatkan di sepanjang Jalan Haiphong di Tsim Sha Tsui selama tujuh akhir pekan berturut-turut yang sudah dimulai dan akan berlangsung hingga 16 Juni nanti.

Di dalam truk tersebut, pengunjung dapat berperan sebagai penabuh genderang perahu dan menerima hadiah kecil sebagai imbalan jika memenangkan permainan kecil yang ada.

Beberapa lokasi yang terdaftar memulai perlombaan dalam festival di waktu yang bersamaan, yaitu pukul delapan pagi. Lokasi-lokasi tersebut adalah Aberdeen Promenade/Shelter Topan Aberdeen Barat, Pantai Utama Stanley, Tepi Laut Kota Sai Kung, Shelter Topan Cheung Chau, Tepi Laut Tai O, Sungai Shing Mun, dan Kawasan pejalan kaki di Tai Po Waterfront Park di New Territories.

Selanjutnya lomba balap perahu internasional

<!--more-->

Lomba Balap Perahu Internasional Hong Kong

Selain perlombaan pada tanggal 10 Juni, terdapat beberapa perlombaan perahu naga berskala internasional yang juga diadakan di Hong Kong dalam rangka Festival Perahu Naga. Salah satunya adalah Lomba Balap Perahu Internasional Hong Kong.

Perlombaan ini merupakan acara balap berskala besar lain yang diikuti oleh lebih dari 170 tim dan 4.000 atlet perahu naga dari seluruh dunia. Berlangsung pada Sabtu dan Ahad, 15 dan 16 Juni 2024, perlombaan ini telah ditetapkan oleh Dewan Pariwisata Hong Kong akan berlatar belakang Pelabuhan Victoria yang megah, tepatnya di Off Tsim Sha Tsui East Promenade.

Selain itu, ada pula lomba perahu naga Distrik Timur di Chai Wan, Area Penanganan Kargo, Tepi Laut Chai Wan yang telah dilangsungkan pada Ahad kemarin, 2 Juni 2024. Untuk jadwal lain yang akan datang adalah Parade air Perahu Naga Tai O dan lomba perahu naga di Tai O Creek and Pier (parade perahu naga) dan Tai O Promenade (balapan perahu naga) pada 30 Juni 2024 yang dimulai pukul 7 dan 10 pagi.

Dragon Boat Festival di Hong Kong. hkcdba.org

Jenis Perahu Naga

Festival Perahu Naga tentu saja identik dengan berkumpulnya beragam jenis perahu berbentuk naga di perairan Hong Kong. Perahu-perahu naga tersebut dipersiapkan di hari festival untuk mengikuti perlombaan balap perahu.

Perbedaan paling mencolok dari perahu naga modern adalah bahannya yang terbuat dari fiberglass, berbeda dengan perahu naga tradisional yang masih dibuat dari kayu. Selain ramah lingkungan, inovasi terbaru ini mampu meningkatkan kedinamisan perahu karena bobotnya yang tidak seberat perahu tradisional yang bisa menyerap air.

Selanjutnya tradisi menikmati Zongzi

<!--more-->

Tradisi Menikmati Zongzi

Belum lengkap rasanya kalau tidak menyantap hidangan tradisional zongzi pada saat perayaan Festival Perahu Naga. Zongzi sendiri merupakan nama lain dari pangsit ketan. Dulu, hidangan ini lazimnya dibuat sendiri di rumah dan disajikan sebagai hadiah untuk orang-orang terdekat. Namun, saat ini kebanyakan orang lebih memilih membeli yang sudah jadi di restoran dan pasar.

Ada dua versi zongzi yang bisa dinikmati pada festival perahu naga yaitu zongzi manis dan gurih. Di Hong Kong orang-orang lebih umum menyantap zongzi jenis Kanton, yang biasanya terbuat dari perut babi yang empuk, bebek panggang, telur asin, serta jamur. Zongzi yang manis biasanya berisi pasta kacang merah atau ubi. Setelah dikukus atau direbus, zongzi biasa disajikan dengan kecap serta gula putih.

Selain pangsit nasi, warga Hongkong juga menyukai bola wijen goreng yang disebut jian dui. Kue kering ini terbuat dari tepung beras yang digoreng dan dilumuri biji wijen, kalau di Indonesia mungkin mirip seperti kue tradisional onde-onde. Sensasi renyah dengan rasa gurih di luar dan semburat manis di dalam dinikmati sembari menonton balap perahu naga bisa menjadi pengalaman kuliner yang menyenangkan.

LIFETSYLE ASIA | PUBLIC HOLIDAYS CN | TIMEOUT

Pilihan editor: Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Berita terkait

10 Kota Termahal di Dunia untuk Ekspatriat, Singapura Termasuk

6 hari lalu

10 Kota Termahal di Dunia untuk Ekspatriat, Singapura Termasuk

Baru-baru ini Mercer merilis laporan biaya hidup dan menempatkan 10 kota termahal di dunia bagi ekspatriat. Ada Hong Kong hingga Singapura.

Baca Selengkapnya

Traveling ke Hong Kong, 7 Destinasi Wisata Malam Ini Menarik Dikunjungi

8 hari lalu

Traveling ke Hong Kong, 7 Destinasi Wisata Malam Ini Menarik Dikunjungi

Tidak hanya sekedar hiburan malam, ada banyak aktivitas untuk dapat mengenali dan mempelajari sejarah dan warisan budaya Hong Kong

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Jokowi Setuju Bentuk Family Office di Indonesia, Apa Lagi Itu?

9 hari lalu

Luhut Sebut Jokowi Setuju Bentuk Family Office di Indonesia, Apa Lagi Itu?

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan Presiden Jokowi sudah menyetujui pembentukan family office di Indonesia. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Lomba Perahu Naga di Tanjungpinang Digelar 3 Hari, Jadi Daya Tarik Wisatawan

12 hari lalu

Lomba Perahu Naga di Tanjungpinang Digelar 3 Hari, Jadi Daya Tarik Wisatawan

Lomba perahu naga dinilai penting sebagai simbol persatuan dan kekuatan masyarakat Kepulauan Riau, tidak hanya warga Tionghoa.

Baca Selengkapnya

Menonton Lomba Perahu Naga Festival Peh Cun di Cisadane

14 hari lalu

Menonton Lomba Perahu Naga Festival Peh Cun di Cisadane

Festival Peh Cun ini dirayakan setiap tahunnya pada tanggal 5 bulan 5 penanggalan Imlek

Baca Selengkapnya

Biden Hadiri KTT G7, Rencana Bahas Ukraina hingga Perdagangan dengan Cina

17 hari lalu

Biden Hadiri KTT G7, Rencana Bahas Ukraina hingga Perdagangan dengan Cina

Presiden AS Joe Biden akan membahas berbagai tantangan global bersama negara-negara sekutunya di KTT G7 pada 13 - 15 Juni 2024 di Italia.

Baca Selengkapnya

Rangkaian Kegiatan Festival Perahu Naga Tangerang, dari Lempar Bebek hingga Mendirikan Telur

18 hari lalu

Rangkaian Kegiatan Festival Perahu Naga Tangerang, dari Lempar Bebek hingga Mendirikan Telur

Salah satu agenda dari Festival Perahu Naga Peh Cun adalah lomba perahu naga akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Mengenal Asal-Usul Lahirnya Festival Perahu Naga di Hong Kong

25 hari lalu

Mengenal Asal-Usul Lahirnya Festival Perahu Naga di Hong Kong

Festival Perahu Naga di Hong Kong tahun ini diperkirakan akan digelar pada 10 Juni 2024

Baca Selengkapnya

13 Daftar Negara Maju di Asia, Ada Singapura hingga Hong Kong

26 hari lalu

13 Daftar Negara Maju di Asia, Ada Singapura hingga Hong Kong

Berikut ini deretan negara maju di asia dengan pendapatan per kapita dan indeks pembangunan manusia yang tinggi. Apakah Indonesia termasuk?

Baca Selengkapnya

PT Antam Diduga Pernah Hindari Pajak Impor Emas yang Didatangkan dari Hong Kong Melalui Singapura, Begini Modusnya

26 hari lalu

PT Antam Diduga Pernah Hindari Pajak Impor Emas yang Didatangkan dari Hong Kong Melalui Singapura, Begini Modusnya

PT Antam diduga pernah memasukkan emas ke Indonesia dengan cara mengubah kode HS.

Baca Selengkapnya