Intip 5 Kuliner di Jalur Pantura Saat Arus Balik Lebaran

Reporter

Ellya Syafriani

Editor

Dwi Arjanto

Senin, 15 April 2024 17:57 WIB

Libur Lebaran, Cicipi Sate Blengong Kuliner Khas Brebes

TEMPO.CO, Jakarta - Tak lengkap jika lewati kabupaten-kabupaten jalur Pantura tanpa mencoba rasa klinerannya saat arus balik seperti sekarang.

Di momen mudik Lebaran 2024 ini, jika Anda salah satunya yang melewati Jalur Pantura tak salah untuk coba salah satu kuliner yang ada. Apa sajakah?

1. Sate Blengong
Sate Blengong merupakan salah satu makanan yang sering diburu oleh para pemakai jalur Pantura. Sate ini kebanyakan berada di kawasan Tegal, Jawa Tengah dan juga Brebes. Blengong berbahan dasar dari Tiktok (sebutan masyarakat lokal). Tiktok adalah hewan unggas sebutan dari warga lokal yang merupakan hasil perkawinan silang antara Itik (bebek) dan mentok.

Sate ini disajikan dengan tusukan pada tiap dagingnya. Dengan bahan dasar tusukan adalah batang bambu yang ukuran panjang batangnya lebih panjang daripada sate lainnya. Kuliner legendaris ini rata-rata terdiri dari tujuh potong daging di tiap tusukannya.

2. Swikie
Menu kuliner yang satu ini adalah daging katak. Di kawasan Pantura akan banyak ditemui di daerah Brebes, tepatnya Bale Kambang. Salah satu lokasi favorit pengunjung adalah Swikie Balkam atau Bale Kambang.

Advertising
Advertising

Menurut keterangan dari warga sekitar, kawasan Balkam merupakan salah satu penghasil kodok atau katak terbesar di Jawa Tengah, sehingga swikie menjadi salah satu ciri khas daerah tersebut.

Swikie Balkam pada umunya disajikan dengan dua cara, pertama dimasak dengan memanfaatkan tauco atau sejenis bumbu makanan yang mengandung kacang kedelai seperti saus dan juga swike yang di goreng tepung. Untuk penyajian swike kuah tauco yaitu dengan cara swike dimasak dengan campuran bumbu bawang merah serta bawang putih.

Selanjutnya ditumis bersama rawit yang nampak diulek kasar serta jahe iris. Tahapan terkahir butuh ditambahkan perasan jeruk nipis untuk memberi cita rasa lebih segar dan lebih lezat saat swike disantap.

Kedua, Swike Balkam digoreng tepung yaitu disajikan dengan cara swike ditaburi bawang juga seledri.

3. Tahu Aci
Tahu Aci menjadi primadona baru di kawasan Tegal. Banyak pengunjung yang memborong Tahu Aci untuk dijadikan oleh-oleh baik di kala musim lebaran atau hari biasa.Tahu aci memiliki bahan dasar tahu dan sagu, dengan teknik pemasakan tahu yang di potong-potong kemudian dalamnya di kasi aci dan di goreng. Dengan tekstur tahu hampir mirip dengan tahu Sumedang.

4. Telur Asin
Telur Asin, merupakan khas daerah Brebes yang sudah tersohor. Makanan khas ini berbahan dasar telur yang diawetkan dengan cara diasinkan dengan garam guna menonaktifkan enzim perombak dan menggunakan bantuan serbuk batu bata untuk melarutkan.

5. Rica-Rica Entog
Kendal merupakan kota yang berada di pinggir Pantai. Namun bukan makanan khas laut yang banyak diburu oleh wisatawan lokal, termasuk pelaku arus balik, namun adalah rica-rica entog atau mentok.

Entog adalah hewan sejenis unggas, seperti bebek namun berbadan besar, berwarna putih, dan posturnya gemuk namun tubuhnya pendek. Biasa orang menyebutnya dengan bebek Manila.

ANTARANEWS

Pilihan editor:

Berita terkait

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

15 hari lalu

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

Sosok Pramoedya Ananta Toer telah berpulang 18 tahun lalu. Ini kisahnya dari penjara ke penjara.

Baca Selengkapnya

Pelindo Regional 4 Catat 667.012 Jumlah Penumpang

20 hari lalu

Pelindo Regional 4 Catat 667.012 Jumlah Penumpang

Arus balik Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah atau 2024 Masehi sudah hampir mencapai H+15. Kapal dan penumpang sudah keluar masuk pelabuhan, utamanya pelabuhan-pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 yang berada di Kawasan Timur Indonesia (KTI).

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

20 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

22 hari lalu

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

22 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

22 hari lalu

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

Selama periode arus mudik dan balik Lebaran 2024 di Jalan Tol Trans Sumatera, PT Hutama Karya (Persero) mencatat 2,1 juta kendaraan melintas.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

23 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

24 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

PLN: Transaksi di SPKLU Naik Lima Kali Lipat Selama Arus Mudik 2024

24 hari lalu

PLN: Transaksi di SPKLU Naik Lima Kali Lipat Selama Arus Mudik 2024

PT PLN (Persero) mencatat transaksi di stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) naik lima kali lipat saat arus mudik dan arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Kemenag Fasilitasi Ribuan Warga Balik ke Tempat Kerja setelah Mudik

25 hari lalu

Kemenag Fasilitasi Ribuan Warga Balik ke Tempat Kerja setelah Mudik

Kemenag mamfasilitasi ribuan warga untuk balik dari kampung ke tempat kerja mereka di Jakarta setelah mudik.

Baca Selengkapnya