Masa Libur Lebaran, Puncak Pengunjung Bandung Zoo di Diperkirakan Minggu 14 April

Kamis, 11 April 2024 21:35 WIB

Massa berkumpul di depan gerbang Bandung Zoo untuk beri dukungan pada pengelola di Bandung, Kamis, 27 Juli 2023. Bandung Zoo tetap beroperasi seperti biasa di tengah ancaman penyegelan oleh Pemerintah Kota. TEMPO/Prima mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Target jumlah pengunjung harian dari pengelola Kebun Binatang atau Bandung Zoo sebanyak 3.500 orang mulai tercapai di hari kedua Idul Fitri atau Lebaran, Kamis, 11 April 2024. Sebelumnya pada hari pertama Lebaran jumlah pengunjungnya masih dibawah target yaitu seribuan orang.

“Perkiraan puncak kunjungan hari Minggu, diharapkan sampai 5.000-an pengunjung,” kata Humas Bandung Zoo Sulhan Syafii, Kamis 11 April 2024.

Bandung Zoo menetapkan masa libur Lebaran terhitung sejak 10-21 April 2024. Selama 12 hari itu, harga tiket masuk ditetapkan Rp 65 ribu per orang. Setelah masa liburan, menurut Sulhan, harga tiket masuk kembali seperti biasa yaitu Rp 50 ribu.

Adapun gerbang masuk dibuka sejak pukul 08.00 hingga ditutup pukul 17.00 WIB. Pengelola membuka dua gerbang yang berbeda lokasi, yaitu di Jalan Tamansari belakang kampus Institut Tekologi Bandung, dan yang dekat dengan ujung Jalan Ganesha.

Wisatawan melihat koleksi orang utan di kandang terbuka Bandung Zoo, Bandung, Jawa Barat, 27 Juli 2023. Bandung Zoo tetap beroperasi seperti biasa di tengah ancaman penyegelan oleh Pemerintah Kota. TEMPO/Prima mulia

Lokasi dan Tarif Parkir

Advertising
Advertising

Pengunjung yang ramai membuat area parkir kendaraan di Bandung Zoo membludak. Sulhan mengatakan untuk mengasitipasi kurangnya lahan parkir, pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kota Bandung untuk menggunakan sisi-sisi jalan sebagai tempat parkir.

Ruas jalan yang digunakan antara lain di Jalan Tamansari dekat Bandung Zoo, kemudian Jalan Ganesha, Jalan Gelap Nyawang, dan Jalan Dayang Sumbi yang mengitari kampus ITB.

Sedangkan untuk harga tiket parkir kendaraan di dalam area Bandung Zoo, sesuai ketentuan aturan pemerintah Kota Bandung. Sepeda motor seharga Rp 2.000 sampai Rp 5.000 untuk sepeda motor selama satu jam pertama dan berikutnya. Mobil sekitar Rp 4.000 sampai Rp 7.000.

Sementara untuk parkir sisi jalan, tarif parkir sepeda motor senilai Rp 10 ribu, dan mobil sekitar Rp 20 ribu. “Biasanya lama pengunjung di dalam sekitar empat jam,” ujar Sulhan. Dia menyarankan agar pengunjung datang pagi agar bisa dapat tempat parkir di dalam area Bandung Zoo.

Pilihan editor: Profil Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo yang Sudah 93 Tahun

Berita terkait

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

15 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

21 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

22 hari lalu

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

Dengan meningkatnya jumlah pengunjung selama masa liburan, tekanan terhadap lingkungan alam Kawah Ijen juga meningkat.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

22 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

23 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

23 hari lalu

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI mencatat total 20.944.000 penumpang commuter line selama masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

24 hari lalu

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

24 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

24 hari lalu

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

Selama periode arus mudik dan balik Lebaran 2024 di Jalan Tol Trans Sumatera, PT Hutama Karya (Persero) mencatat 2,1 juta kendaraan melintas.

Baca Selengkapnya

Direktur BRI Tinjau Langsung Operasional Layanan Libur Lebaran

24 hari lalu

Direktur BRI Tinjau Langsung Operasional Layanan Libur Lebaran

Direktur Retail Funding and Distribution BRI, Andrijanto, meninjau operasional di Branch Office BRI Jakarta untuk memastikan performa layanan BRI selama periode libur lebaran.

Baca Selengkapnya