Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Rabu, 3 April 2024 15:00 WIB

Mi lethek khas Bantul, Yogyakarta. Dok. Visiting Jogja

TEMPO.CO, Yogyakarta - Sektor kuliner sebagai pendukung pariwisata beberapa tahun terakhir mengalami tren positif karena panen peminat. Naiknya tren wisata kuliner dinilai menjadi momen paling pas untuk mulai menggeser bahan-bahan pangan impor yang masih mendominasi sebagai bahan baku.

"Salah satu kuliner kesukaan masyarakat Indonesia itu mi, tapi mi ini dibuat dari bahan tepung terigu yang 100 persen impor," kata Deputi Bidang Penganekaragaman Konsumsi Dan Keamanan Pangan Badan Pangan Nasional Andriko Noto Susanto dalam bedah buku Daulat Pangan di Yogyakarta pada Selasa, 2 April 2024.

Padahal, kata Andriko, banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk sejenis. Namun kebiasaan penggunaan bahan pangan lokal ini belum jadi tren kuat. Salah satu sebabnya adalah harga yang lebih mahal dibanding bahan impor.

Substitusi tepung terigu

Andriko mencontohkan bahan tepung terigu pada industri mi instan bisa disubtitusi dengan tepung tapioka, tepung jagung, tepung sorgum hingga tepung sagu yang dibudidayakan petani lokal.

"Sekarang Indonesia mengkonsumsi tepung terigu itu 17 kilogram per kapita per tahun. Artinya setiap orang dari total penduduk Indonesia 280 juta jiwa rata-rata dalam setahun makan 17 kilogram makanan berbahan tepung terigu," ujarnya.

Advertising
Advertising

"Jadi bahan lokal seperti singkong, ubi jalar, ubi kayu semuanya produksinya kalau dikumpulkan belum bisa mengalahkan konsumsi tepung terigu ini," kata dia.

Menurutnya, penggunaan bahan pangan lokal seperti itu perlu dinaikkan pamornya melalui kampanye dan edukasi terus menerus. Jika tidak, masyarakat akan terus bergantung ke produk impor yang harganya lebih murah.

Kebergantungan pada bahan pangan impor ini tak sekadar berdampak pada terus naiknya angka impor. Namun juga makin turunnya jumlah profesi petani di Indonesia yang susut 1,3 juta orang pertahun.

Berita terkait

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

4 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

Festival kuliner ini diharapkan jadi ajang promosi potensi kuliner daerah sekaligus memperkuat branding Solo sebagai Food Smart City.

Baca Selengkapnya

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

5 hari lalu

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

Chef Juna dan Chef Renatta kenalkan Siput Popaco dan Sayur Lilin dari Morotai

Baca Selengkapnya

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

7 hari lalu

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

Menikmati kuliner hotpot dan bbq dari Sichuan, Cina

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

8 hari lalu

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

8 hari lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya

Revisi Permendag 7/2024, Menteri Zulhas Pastikan Impor Tepung Terigu dan Pelumas Tidak Lagi Dibatasi

9 hari lalu

Revisi Permendag 7/2024, Menteri Zulhas Pastikan Impor Tepung Terigu dan Pelumas Tidak Lagi Dibatasi

Untuk beberapa komoditas bahan baku industri, aturan dikembalikan lagi ke Permendag 25/2022.

Baca Selengkapnya

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

14 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

18 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

21 hari lalu

Daftar Harga Kebutuhan Pokok Terkini, Bawang Merah dan Gula Meroket

Harga sejumlah kebutuhan pokok terpantau naik pada hari ini. Sejumlah bahan pangan itu adalah bawang, cabai daging, gula pasir, ikan dan garam.

Baca Selengkapnya

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

27 hari lalu

Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?

Baca Selengkapnya