Alasan Jennifer Lopez Memilih Italia Sebagai Destinasi Liburan Favoritnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Selasa, 19 Desember 2023 14:51 WIB

Jennifer Lopez berpose saat tampil menghadiri ELLE's Women in Hollywood Celebration, di Los Angeles, California, AS, 5 Desember 2023. REUTERS/Mario Anzuoni

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai diva Jennifer Lopez memiliki jadwal yang sibuk. Dia bahkan bukan orang yang suka berlibur. Namun beberapa kali liburan musim panas di Italia mengubah pandangannya.

Jlo, panggilan akrabnya, selalu disibukkan dengan agenda pekerjaan dari musik, film hingga kolaborasi dengan merek-merek ternama. Perjalanannya ke Italia, khususnya bagian selatan, menginspirasinya banyak hal.

“Ketika saya akhirnya menghabiskan beberapa musim panas berturut-turut di Italia selatan, saya benar-benar menyukainya,” kata wanita berusia 54 tahun itu.

Tertarik terhadap laut

Salah satu alasan dia menyukai kawasan Italia selatan adalah lautnya. Dia memang memiliki ketertarikan terhadap laut. “Saya suka berada di atas air, sejujurnya. Saya merasa air benar-benar sesuatu yang menenangkan saya. Saya benar-benar bisa duduk diam dan menatap laut dan langit,” kata Jlo yang memilih Sorrento, Capri, Revello, lokasi favorit di Itaia.

Bisa menikmati suasana pantai yang indah dan makan di luar serta menikmati udara segar adalah hal yang mewah bagi Jlo. Ini karena dia lebih banyak bekerja dari dalam ruangan baik di studio atau lokasi syuting. "Berada di luar seperti sebuah kemewahan bagi saya,” kata aktris Maid in Manhattan itu.

Mengajak anak-anak liburan

Advertising
Advertising

Jenifer Lopez juga menceritakan momen saat mengajak anak-anaknya, si kembar Max dan Esme liburan. Tak tanggung-tanggung dia mengajak keluarganya untuk keliling dunia saat dia konser Dance Again World Tour tahun 2012. “Ini memberi anak-anak kesempatan untuk melihat dunia,” katanya.

Saat itu anak-anaknya baru berusia 4 tahun, namun sudah diajak untuk melihat Amerika Selatan, Eropa, seluruh Amerika Serikat, Asia, dan tempat-tempat lain. Baginya itu hal yang sangat luar biasa untuk dilakukan anak berusia 4 tahun.

“Mereka kembali dari perjalanan itu dan berkata, ‘Bisakah kita kembali ke Singapura tahun depan?’ Di mana orang seperti saya, yang tumbuh di Bronx, tidak pernah mengalami hal seperti itu,” ungkapnya merujuk pada kampung halamannya di New York.

Sedangkan untuk liburan akhir tahun ini, Jennifer Lopez mengatakan akan merayakan Thanksgiving dan Natal di rumah. Beberapa aktivitas seru yang dilakukan termasuk menonton film, memasak, makan dan bermain game. Dia beharap orang yang datang banyak tertawa dan saling bercerita tentang kehidupan satu sama lain.

PEOPLE | TRAVEL LEISURE

Pilihan editor: Jennifer Lopez hingga Keanu Reeves Hadiri LACMA Art + Film Gala 2023

Berita terkait

5 Kota Terindah Menurut Traveler dari Florence hingga Kota Kecil di Portugal

2 hari lalu

5 Kota Terindah Menurut Traveler dari Florence hingga Kota Kecil di Portugal

Jawaban dari pengguna Reddit ini menunjukkan kota yang indah yang menarik dikunjungi

Baca Selengkapnya

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

3 hari lalu

Ada yang Sampai Menewaskan 50 Lebih Korban, Ini Sederet Kasus Kecelakaan Maut Rombongan Anak Sekolah di Indonesia

Kecelakaan maut di Subang menambah daftar kecelakaan yang membawa rombongan anak sekolah yang tengah melakukan liburan atau study tour.

Baca Selengkapnya

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

6 hari lalu

Kurangi Antrean yang Mengular, Bandara di Eropa Siap Terapkan FaceBoarding

Penerapan FaceBoarding diharapkan mampu mengurangi jumlah antrean yang biasanya mengular di bandara

Baca Selengkapnya

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

11 hari lalu

5 Tips Merencakan Liburan Keluarga

Pakar perjalanan membagikan beberapa tips liburan keluarga

Baca Selengkapnya

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

14 hari lalu

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

Jendela wine diperkenalkan pada 1600-an, pada saat wabah bubonic menyebar ke seluruh Florence. Kembali populer saat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

15 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

16 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

17 hari lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

19 hari lalu

Warga Lokal Protes Venesia Mulai Tarik Biaya Masuk, Kenapa?

Mulai 25 April, wisatawan harian di Venesia harus beli tiket masuk sebesar Rp86.000.

Baca Selengkapnya

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

22 hari lalu

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.

Baca Selengkapnya