Keju Terbaik di Dunia untuk 2023 Berasal dari Norwegia

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Kamis, 2 November 2023 14:00 WIB

Ilustrasi keju. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Bayak jenis keju yang tersedia di pasaran, orang membelinya sesuai dengan selera dan kebutuhan. Ada yang menyukai keju cheddar yang rapuh atau camembert yang lembut. Tapi di antara semua jenis keju, manakah yang terbaik?

Keju terbaik di dunia baru saja dideklarasikan di World Cheese Awards. Penghargaan yang dengan panel juri yang sudah dikenal dengan reputasi mereka selama 30 tahun itu menjadi salah satu otoritas tertinggi dalam segala hal yang berkaitan dengan keju.

Tahun ini, lebih dari 4.000 keju dikirim dari seluruh dunia untuk dinilai oleh para ahli, pembeli, pengecer, dan penulis makanan, semuanya dalam satu ruangan. Mereka mencari keju terbaik di dunia.

Dilansir dari Timeout, sebanyak 16 keju dinobatkan sebagai yang terbaik, namun keju negara manakah yang dinobatkan sebagai yang terbaik di antara semuanya? Norwegia! Keju Nidelven Blå mereka adalah keju biru semi-padat buatan tangan, dibuat di lokasi yang jaraknya hanya dua jam dari Trondheim, tempat penghargaan tahun ini diadakan. Keju ini melewati 292 pendaftar lainnya dari Norwegia.

Di posisi kedua adalah Baliehof Houtlandse Asche Kaas dari Belgia, keju susu sapi yang keras dan tidak dipasteurisasi. Di posisi ketiga, Eberle Würzig Seit 5 Generationen, keju Swiss, dan Eleftheria Brunost, keju dari India, menempati posisi keempat.

Advertising
Advertising

Baik Prancis maupun Inggris, dua negara yang sangat bangga dengan keju, tidak memiliki satu pun wakilyang masuk dalam 10 besar. Padahal, keju asal Inggris memiliki posisi yang kuat dalam daftar secara keseluruhan.

Berikut 10 keju terbaik di dunia saat ini
-Nidelven Blå dari Gangstad Gårdsysteri (Norwegia)
-Baliehof Houtlandse Asche Kaas dari Baliehof Kaas En Zuivelboerderij Jabbeke (Belgia)
-Eberle Würzig Seit 5 Generation dari Dorfkäserei Muolen (Swiss)
-Eleftheria Brunost dari Vivanda Gourmet (India)
-Müller-Thurgau Rezent dari Käserei Müller-Thurgau (Swiss)
-Kärntnermilch Mölltaler Almkäse Selektion 50% FiT dari Kärntnermilch (Austria)
-Michel dari Rohmilchkäserei Backensholz (Jerman)
-Holland Delta yang berusia 1 Tahun dari Van der Heiden Kaas (Belanda)
-Old Amsterdam Goat from Westland Kaasexport (Belanda)
-Parmigiano Reggiano 30-39 bulan dari Nazionale Parmigiano Reggiano Rastelli Fratelli (Italia)

Pilihan Editor: Keju Termahal di Dunia dari Spanyol, Dijual Seharga Rp488 Juta

Berita terkait

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

9 hari lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

10 hari lalu

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Norwegia Minta Donor Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

19 hari lalu

Norwegia Minta Donor Lanjutkan Pendanaan untuk UNRWA

AS, Inggris, Italia, Belanda, Austria, dan Lituania masih belum mengakhiri penangguhan dana untuk UNRWA.

Baca Selengkapnya

Perdana Menteri: Norwegia Siap Akui Negara Palestina

29 hari lalu

Perdana Menteri: Norwegia Siap Akui Negara Palestina

Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store menyatakan kesiapan negaranya mengakui Palestina sebagai negara.

Baca Selengkapnya

Irlandia, Spanyol, Norwegia Kian Dekat untuk Akui Negara Palestina

30 hari lalu

Irlandia, Spanyol, Norwegia Kian Dekat untuk Akui Negara Palestina

PM Spanyol Pedro Sanchez mengatakan deklarasi mengenai Negara Palestina akan dilakukan "bila kondisinya memungkinkan".

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Gelar Tur Eropa, Galang Dukungan Pengakuan Negara Palestina

32 hari lalu

PM Spanyol Gelar Tur Eropa, Galang Dukungan Pengakuan Negara Palestina

PM Spanyol Pedro Sanchez akan melaksanakan kunjungan ke sejumlah negara Eropa untuk menggalang dukungan terhadap pengakuan negara Palestina

Baca Selengkapnya

Resep Cheesy Rose Spageti ala Dikta

33 hari lalu

Resep Cheesy Rose Spageti ala Dikta

Penyanyi Dikta bagikan resep cheesy rose spageti. Caranya mudah, cocok untuk Anda yang jarang ke dapur.

Baca Selengkapnya

Salwan Momika, Ditangkap di Norwegia hingga Diblokir TikTok

36 hari lalu

Salwan Momika, Ditangkap di Norwegia hingga Diblokir TikTok

Salwan Momika yang memicu kemarahan internasional dengan berulang kali merusak Al-Quran tahun lalu, kini telah ditangkap di Norwegia

Baca Selengkapnya

Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

39 hari lalu

Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

Investigasi militer Lebanon yang sedang berlangsung menetapkan bahwa sebuah ranjau darat melukai tiga pengamat militer PBB dan seorang penerjemah

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Nuuk Greenland, Salah Satu Kota dengan Durasi Puasa Terlama

44 hari lalu

Fakta Menarik Nuuk Greenland, Salah Satu Kota dengan Durasi Puasa Terlama

Selain jadi salah satu kota memiliki durasi puasa terlama di dunia, Nuuk, Greenland juga menyimpan beberapa fakta menarik. Simak artikel menarik ini.

Baca Selengkapnya