Pekan Kebudayaan Daerah Sumatera Barat Digelar 5 Hari sampai 6 Oktober

Reporter

Fachri Hamzah

Editor

Mila Novita

Selasa, 3 Oktober 2023 11:34 WIB

Pembukaan Pekan Kebudayaan Daerah (PKD) Sumatera Barat 2023 di Taman Budaya. (TEMPO/Fachri Hamzah)

TEMPO.CO, Jakarta - Dinas Kebudayaan Sumatera Barat (Sumbar) menggelar Pekan Kebudayaan Daerah (PKD) pada 2 hingga 6 Oktober 2023. Kegiatan tahunan tersebut akan menampilkan sejumlah kesenian daerah.

Sejumlah kegiatan di PKD 2023 di antaranya, Panggung Apresiasi Seni, Festival Teater, Workshop Content Creator, Lomba Fotografi, Lomba Pemusik Jalanan, Bazar dan Pameran Kuliner, serta pertunjukan seni lainnya. Semua kegiatan tersebut bisa diikuti masyarakat.

Ada sejumlah pelaku seni budaya yang berpartisipasi pada PKD Sumbar 2023. Para pelaku seni tersebut terdiri dari pertunjukan seni tradisi, kreasi, maupun modern/ kontemporer. Para pelaku seni tersebut yakni, Sibat Dance Theatre, Sendi Orysal, sanggar seni DKI Jakarta, Aditya Warman, Sanggar Uma Jaraik Sikerei Mentawai, Darak Badarak, Sanggar Siriah Pulang ka Pitunggua, Sanggar Sagatok Siriah, dan Sanggar Tari Bundo Kanduang.

Penampilan Darak Badarak di Pekan Kebudayaan Daerah (PKD) Sumatera Barat 2023 di Taman Budaya. (TEMPO/Fachri Hamzah)

Selaun itu ada Sanggar Seni Sarantak Sadaram, Sanggar Anak Indonesia (AI), Sanggar Seni Sumbar, Sanggar Nagari Batu Bajanjang, KPJ Sakato, Sanggar Seni Sumarak Anjuang Nan Tinggi, Filhamzah Dance, Sanggar Rimbo Api-Api, Komunitas Salingka Art, Sanggar Seni SMP 17 Padang, Sanggar Alang Babega, Sanggar Gentar Alam, Sanggar Pituah Bundo, Komunitas Luak Nan Bungsu, Sanggar Seni Abai Sakato, dan Lab Art Project.

Advertising
Advertising

Pada pembukaan PKD ditampilkan sejumlah sanggar seni, salah satunya adalah penampilan dari Juara 2 Indonesia Got Talent (IGT) Darak Badarak. Selain itu juga ada pemberian Anugerah Kebudayaan Sumbar 2023 kepada tujuh orang pelaku seni dan budayawan. Untuk kategori Maestro diberikan kepada sastrawan A.A. Navis, Sofyan Nadar, dan Wisran Hadi. Kategori Pencipta diberikan kepada Chairul Harun dan Huriah Adam, Kategori Pelestari diberikan kepada Hasan Basri Durin dan Sofyan Naan.

Tema Rona Budaya

Kepala Dinas Kebudayaan Sumatera Barat Syaifullah menjelaskan, PKD Sumatera Barat tahun 2023 mengangkat tema Rona Budaya. Tema ini menggambarkan perkembangan kultural, terutama keragaman seni budaya tradisi.

"Tema ini untuk mengekspresikan aneka corak, ragam, dan warna tradisi budaya yang hidup di Sumatera Barat, beserta bermacam pengembangan kreativitas yang beradaptasi dengan perkembangan zaman," katanya.

Kemudian, PKD memberi ruang untuk pertukaran gagasan, kerja kolaborasi, komunikasi antargenre, dan peluang-peluang kerja sama yang saling menguatkan demi terciptanya ekosistem yang mengeluarkan rasa nyaman.

"Meski di tengah suhu ekonomi bangsa yang kurang sehat, tetap diupayakan memberi ruang silaturahmi dan apresiasi bagi masyarakat dan pelaku seni budaya untuk menjalin komunikasi kreatif berkenaan dengan produk dan atraksi budaya yang relevan dengan nilai-nilai kehidupan," katanya.

FACHRI HAMZAH

Pilihan Editor: Menjajaki Monumen PDRI, Sejarah yang Hampir Hilang

Berita terkait

Bencana Alam di Silaing dan Malalak, Sebabkan Dua Jalur di Jalan Utama Sumbar Lumpuh

6 jam lalu

Bencana Alam di Silaing dan Malalak, Sebabkan Dua Jalur di Jalan Utama Sumbar Lumpuh

Jalan Utama di Sumbar tak dilintasi kendaraan akibat tanah longsor dan banjir bandang di Malalak, Ka bupaten Agam dan Silaing, Kabupaten Tanah Datar

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

11 jam lalu

Banjir Bandang di Agam dan Tanah Datar Sumbar Sebabkan Jalan Nasional dan Jembatan Terputus

Badan jalan nasional sepanjang 200 meter Silaiang, Kabupaten Tanah Datar terpantau rusak parah akibat banjir bandang pada Sabtu malam, 11 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertekad Tak Akan Tinggalkan Masyarakat Aceh dan Sumbar, Kenapa?

2 hari lalu

Prabowo Bertekad Tak Akan Tinggalkan Masyarakat Aceh dan Sumbar, Kenapa?

Prabowo bertekad untuk menyejahterakan seluruh rakyat Indonesia, termasuk masyarakat di Aceh dan Sumbar.

Baca Selengkapnya

Polda Sumbar Tangkap 2 Penambang Emas Ilegal, Pemilik Modal Masih Diburu

3 hari lalu

Polda Sumbar Tangkap 2 Penambang Emas Ilegal, Pemilik Modal Masih Diburu

Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) menangkap 2 pelaku penambang emas ilegal di Kabupaten Solok pada Senin 29 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Sukarno Pernah Melarang Manifesto Kebudayaan 60 Tahun Lalu, Apa itu Manikebu dan Lekra?

3 hari lalu

Sukarno Pernah Melarang Manifesto Kebudayaan 60 Tahun Lalu, Apa itu Manikebu dan Lekra?

Presiden Sukarno pernah melarang Manifesto Kebudayaan pada 60 tahun lalu. Apa itu Manikebu dan Lekra yang mengemuka saat itu?

Baca Selengkapnya

Sejarah Panjang Kebaya dan Perlunya Jadi Identitas Budaya Indonesia

5 hari lalu

Sejarah Panjang Kebaya dan Perlunya Jadi Identitas Budaya Indonesia

Pakar mengatakan kebaya bisa menjadi identitas budaya Indonesia berbasis kelokalan dengan sejarah panjang busana di Nusantara.

Baca Selengkapnya

Penataan Kawasan Cagar Budaya Nasional Muara Jambi Siap Dilakukan

13 hari lalu

Penataan Kawasan Cagar Budaya Nasional Muara Jambi Siap Dilakukan

Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid minta pembangunan fisik Kawasan Cagar Budaya Nasional Muara Jambi dilakukan dengan standar yang baik.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Kembali Buka Relawan Bakti BUMN Batch V

22 hari lalu

Pegadaian Kembali Buka Relawan Bakti BUMN Batch V

Pegadaian bersama Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), memberikan kesempatan kepada seluruh pegawai Kementerian BUMN dan BUMN grup untuk menjadi relawan pada program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), Relawan Bakti BUMN Batch V.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus ALS di Agam Sumatera Barat, Ini Profil Perusahaan Otobus Berusia 58 Tahun

23 hari lalu

Kecelakaan Bus ALS di Agam Sumatera Barat, Ini Profil Perusahaan Otobus Berusia 58 Tahun

Bus ALS alami kecelakaan di Malalak Selatan, Agam, Sumatera Barat pada Senin 15 April 2024. Berikut profil PO bus ALS yang beroperasi sejak 1966.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran 2024: Kunjungi 3 Rekomendasi Destinasi Wisata Religi di Kota Padang

27 hari lalu

Libur Lebaran 2024: Kunjungi 3 Rekomendasi Destinasi Wisata Religi di Kota Padang

Kota Padang punya beberapa destinasi wisata religi antara lain Masjid Raya Sumatera Barat, Masjid Al Hakim, dan Masjid Raya Ganting. Ini istimewanya.

Baca Selengkapnya