ITDC Bangun Restoran dan Beach Club di Kawasan Mandalika

Rabu, 2 Agustus 2023 08:25 WIB

Pembangunan Alangen Beachfront Resto & Club di Mandalika (Dok. ITDC)

TEMPO.CO, Mataram - PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), perusahaan member InJourney Group, bekerja sama dengan PT Bumi Mandalika Lombok (PT BML) membangun dan mengembangkan fasilitas baru di kawasan The Mandalika yaitu food gallery “Alangen Beachfront Resto & Club”.

Fasilitas kuliner itu menawarkan konsep yang unik, memiliki dua unit bangunan resto dengan karakteristik dan konsep yang berbeda. Progres bangunan pertama telah mencapai 78 persen. Bangunan ini memiliki konsep beach club dengan pemandangan pantai yang memukau.

Pengunjung dapat menikmati hidangan khas Indonesia, salad yang segar dari salad bar dan juga berbagai jenis minuman.

Bangunan kedua telah mencapai progres 75 persen. Bangunan ini memiliki konsep resto multikultural yang elegan, dibangun dengan menggunakan material bambu dan menawarkan hidangan dari beberapa negara seperti Jepang, India, dan Eropa.

Direktur Operasi ITDC, Troy Reza Warokka, mengatakan bahwa Alangen Beachfront Resto & Club dirancang sebagai salah satu destinasi terbaik bagi para pecinta kuliner dan penggemar hiburan di tepi pantai.

Advertising
Advertising

‘’Dalam proses pembangunan, kami memastikan bahwa setiap aspek desain dan konstruksi mencerminkan kualitas yang tinggi dan pengalaman yang tak terlupakan bagi pengunjung,” katanya.

Alangen Beachfront Resto & Club terletak di Lot BKC 4, sebelah barat kawasan The Mandalika. Pembangunan ini diharapkan dapat menjadi daya tarik baru bagi wisatawan yang berkunjung ke The Mandalika.

Mandalika yang berada di ujung Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat, dikenal karena sirkuit balapnya. Tapi sebenarnya daerah ini juga menyimpan segudang keindahan yang mampu memanjakan mata.

Melansir situs resmi Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, terdapat sejumlah destinasi wisata di dekat Mandalika termasuk Bukit Merese, Pantai Kuta, Pantai Tanjung Aan, Desa Wisata Sade dan Ende, Bukit Seger, dan Pantai Seger.

SUPRIYANTHO KHAFID

Pilihan Editor: ITDC Akan Kembangkan Sirkuit Mandalika Jadi Sport Tourism Destination

Berita terkait

Bukan Sekadar Ajang Balap, Mandalika Racing Series 2024 Bisa jadi Promosi Pariwisata

12 jam lalu

Bukan Sekadar Ajang Balap, Mandalika Racing Series 2024 Bisa jadi Promosi Pariwisata

Penyelenggaraan rutin event seperti Kejurnas Mandalika Racing Series 2024 diharapkan jadi ajang promosi pariwisata.

Baca Selengkapnya

Rujak Uleg Surabaya yang Tak Sekedar Festival

1 hari lalu

Rujak Uleg Surabaya yang Tak Sekedar Festival

Pemerintah Kota Surabaya menggelar Festival Rujak Uleg 2024 di Balai Kota, Ahad pagi, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

7 hari lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

9 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024, Ada Pembagian 1.000 Porsi Soto hingga Edukasi Kuliner

Festival kuliner ini diharapkan jadi ajang promosi potensi kuliner daerah sekaligus memperkuat branding Solo sebagai Food Smart City.

Baca Selengkapnya

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

10 hari lalu

Chef Juna dan Renatta Kenalkan Dua Kuliner Khas Tanah Morotai

Chef Juna dan Chef Renatta kenalkan Siput Popaco dan Sayur Lilin dari Morotai

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Pengedar Magic Mushroom di Gili Trawangan

11 hari lalu

Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Pengedar Magic Mushroom di Gili Trawangan

Polisi menangkap lima orang tersangka pengedar magic mushroom yang disita dari salah satu bar di kawasan wisata Gili Trawangan.

Baca Selengkapnya

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

12 hari lalu

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

Menikmati kuliner hotpot dan bbq dari Sichuan, Cina

Baca Selengkapnya

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

13 hari lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

19 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

21 hari lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya