Dendang Riang Lebaran, Acara Spesial di TMII untuk Habiskan Libur Panjang

Reporter

Antara

Sabtu, 15 April 2023 07:07 WIB

Situasi pengunjung Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur yang mengabadikan momen di alun-alun monumen Tugu Api Pancasila saat libur tahun baru 2023. Ahad, 1 Januari 2023. Foto: ANTARA/Fitra Ashari

TEMPO.CO, Jakarta - Taman Mini Indonesia Indah atau TMII menjadi salah satu destinasi wisata yang kerap dikunjungi masyarakat saat libur panjang, termasuk libur Lebaran. Untuk menghibur pengunjung, pengelola telah menyiapkan acara menarik mulai hari pertama Lebaran mendatang.

Executive Vice President TMII Claudia Ingkiriwang mengatakan pihaknya akan menggelar pesta musik dan kuliner selama libur Lebaran. Acara itu diberi tajuk "Dendang Riang Lebaran" yang akan berlangsung selama 10 hari.

"Pemilihan kata Dendang sengaja diambil untuk membawa kembali kenangan vintage atau masa lalu. Dendang kadang dikaitkan dengan suatu selebrasi dan perayaan, sesuatu yang bergembira," kata Claudia, Jumat, 14 April 2023.

Dalam acara itu, TMII akan menyuguhkan lagu-lagu daerah yang dilantunkan para pemusik lokal di sepanjang jalan. Nuansa kuno juga akan dikemas sedemikian rupa guna menghadirkan kearifan lokal.

"Nanti TMII bakalan beda banget. Di beberapa sudut juga bisa lihat ada yang bermain tifa, angklung dan lain-lain," kata Claudia.

Advertising
Advertising

Selain pertunjukan musik, TMII akan menggelar pameran tentang alat musik di Indonesia dan kuliner daerah. Acara digelar di setiap anjungan dan hiburan berunsur kebudayaan mulai pukul 07.00-18.00 WIB.

"Unsur kebudayaan dikemas sangat ringan, jadi anak-anak bisa menikmati sesuatu yang terkait budaya, tapi dengan kemasan yang mudah dipahami dan menarik," kata Claudia.

Usai direvitalisasi, TMII menawarkan konsep hijau. Kendaraan bermotor kini dilarang untuk memasuki kawasan tersebut. Sebagai gantinya, disediakan sepeda hingga bus listrik yang bisa digunakan pengunjung untuk berkeliling.

Pilihan Editor: Wisata Ramah Lingkungan di TMII, Tinggalkan Kendaraan Bermotor

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

1 hari lalu

Ikan Arsik dan Mie Gomak Khas Danau Toba Jadi Incaran Wisatawan

Ada dua masakan khas masyarakat sekitar Danau Toba yang menjadi incaran pelancong dari berbagai penjuru

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

5 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Prabowo Tinggalkan Tamu Asing Demi Hadiri HUT Adik Tien Soeharto

7 hari lalu

Prabowo Tinggalkan Tamu Asing Demi Hadiri HUT Adik Tien Soeharto

Presiden terpilih Prabowo Subianto menghadiri acara ulang tahun ke-87 adik Tien Soeharto, Siti Hardjanti Wismoyo, di TMII hari ini.

Baca Selengkapnya

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

8 hari lalu

Kawah Ijen Tutup Akhir April dan Awal Mei 2024

Dengan meningkatnya jumlah pengunjung selama masa liburan, tekanan terhadap lingkungan alam Kawah Ijen juga meningkat.

Baca Selengkapnya

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

10 hari lalu

Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara di Akhir April 2024

Gunung Bromo akan ditutup sementara mulai dari 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sebelum Pulang ke Korea Selatan, Pemain Red Sparks Sempat Diajak Berkeliling TMII

11 hari lalu

Sebelum Pulang ke Korea Selatan, Pemain Red Sparks Sempat Diajak Berkeliling TMII

Para pemain klub bola voli Red Sparks sempat diajak berkeliling mengenal ragam budaya Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Angkutan Lebaran 2024, MTI Minta Pemerintah Lakukan Pengawasan Angkutan Gelap

12 hari lalu

Evaluasi Angkutan Lebaran 2024, MTI Minta Pemerintah Lakukan Pengawasan Angkutan Gelap

Wakil Ketua MTI Djoko Setijowarno memaparkan catatan evaluasi transportasi selama momentum Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Lebaran 2024, Jumlah Penumpang Pesawat di 20 Bandara AP II Tembus 4,07 Juta Orang

12 hari lalu

Lebaran 2024, Jumlah Penumpang Pesawat di 20 Bandara AP II Tembus 4,07 Juta Orang

Jumlah pergerakan penumpang di 20 bandara yang dikelola PT AP II pada periode angkutan lebaran 2024 mencapai 4,07 juta orang.

Baca Selengkapnya

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

12 hari lalu

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) berusia 49 tahun, suatu kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia di Jakarta Timur. Ada apa saja di sana?

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

12 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya