5 Menu Kuliner Khas Gorontalo, Ada Tili'aya Sebagai Menu Sahur

Sabtu, 11 Maret 2023 07:17 WIB

Sajian binte biluhuta khas Gorontalo. Dok.indonesiakaya.com

TEMPO.CO, Jakarta - Gorontalo merupakan sebuah daerah yang terletak di Pulau Sulawesi, Gorontalo memiliki luas wilayah mencapai 1.750,83 kilometer persegi. Luasnya wilayah Gorontalo ini diikuti dengan berbagai keanekaragaman budaya hingga kuliner. Mengutip dari berbagai sumber, berikut kuliner khas Gorontalo:

1. Binte Biluhuta

Mengutip dari sebuah buku berjudul “Ensiklopedia Mini Nusantara Makanan Khas Daerah” yang ditulis oleh Nancy Ronancy, salah satu makanan khas dari Gorontalo adalah Binte Biluhuta. Sup khas Gorontalo ini berbahan dasar jagung yang dicampur dengan parutan kelapa, udang, dan ikan cakalang suwir. Campuran tersebut kemudian disiram dengan kuah berbumbu rempah khas Manado.

2. Ilabulo

Ilabulo adalah makanan khas berbahan sagu dan hati ayam yang diolah bersama santan dan bumbu khas Gorontalo. Ilabulo diolah dengan cara dikukus maupun dibakar. Makanan ini umumnya dijadikan pelengkap pada menu makan siang.

Advertising
Advertising

3. U Yilahe

Mengutip dari buku berjudul Kearifan Lokal Dalam Kuliner Tradisional Gorontalo karya Janeka Peggy dan kawannya, U Yilahe adalah ikan yang dijadikan lauk dan dimasak dengan cara direbus bersama bumbu - bumbunya. Makanan ini sering disajikan untuk menjamu tamu, baik dari kalangan keluarga dekat maupun keluarga jauh.

4. Tili’aya

Dilansir dari warisanbudaya.kemdikbud.go.id, Tili’aya adalah makanan khas Gorontalo yang menjadi menu sahur masyarakat Gorontalo jaman dulu. Tili’aya terbuat dari telur, gula aren, santan dan ditambah dengan bumbu seperti daun pandan, kayu manis, pala dan cengkeh.

5. Kukisi Karawo

Kukisi Karawo adalah kue khas Gorontalo yang diadaptasi dari sulaman Karawo. Kukisi karawo terbuat dari berbagai bahan seperti mentega, gula halus, telur, susu, meizena, vanili dan terigu.

MELINDA KUSUMA NINGRUM

Pilihan Editor: 4 Sejarah dan Budaya Kuliner Gorontalo, Pengaruh Arab dan Simbol Perdamaian

Sumber : Ensiklopedia Mini Nusantara Makanan Khas Daerah” Nancy Ronancy, Kearifan Lokal Dalam Kuliner Tradisional Gorontalo karya Janeka Peggy dkk, warisanbudaya.kemdikbud.go.id

Berita terkait

Info Gempa Terkini BMKG: Gorontalo Terguncang Tengah Malam, Bawean Kembali Bergetar

7 hari lalu

Info Gempa Terkini BMKG: Gorontalo Terguncang Tengah Malam, Bawean Kembali Bergetar

Gempa M5,3 mengguncang sebagian wilayah Provinsi Gorontalo tengah malam tadi.

Baca Selengkapnya

Usai Panen di Gorontalo, Jokowi Target Kurangi Impor Jagung

10 hari lalu

Usai Panen di Gorontalo, Jokowi Target Kurangi Impor Jagung

Jokowi berharap produksi komoditas jagung dapat terus meningkat sehingga mengurangi impor.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

10 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Senilai Rp 437 Miliar

10 hari lalu

Jokowi Resmikan Bandara Panua Pohuwato Senilai Rp 437 Miliar

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan bandara Panua Pohuwato, Kabupaten Pohuwato, Gorontalo, pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kunjungan Kerja ke Gorontalo di Hari Putusan Sengketa Pilpres

10 hari lalu

Jokowi Kunjungan Kerja ke Gorontalo di Hari Putusan Sengketa Pilpres

Presiden Jokowi akan meresmikan bandara hingga jalan dalam hari kedua kunjungan kerja ke Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertolak ke Gorontalo, Bakal Resmikan Bandara Panua Pahuwato dan Jalan Inpres

11 hari lalu

Jokowi Bertolak ke Gorontalo, Bakal Resmikan Bandara Panua Pahuwato dan Jalan Inpres

Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Gorontalo pada Ahad, 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Evaluasi Korban Bencana Banjir Bandang Gorontalo Terkendala Arus Deras dan Gelapnya Malam

24 hari lalu

Evaluasi Korban Bencana Banjir Bandang Gorontalo Terkendala Arus Deras dan Gelapnya Malam

Tim Tagana Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo, kesulitan melakukan evakuasi korban bencana banjir yang menerjang enam desa tadi malam.

Baca Selengkapnya

Semangat Marten Taha Memajukan Provinsi Gorontalo

27 hari lalu

Semangat Marten Taha Memajukan Provinsi Gorontalo

Manten Taha punya keinginan yang kuat untuk memajukan Provinsi Gorontalo dengan mencalonkan diri sebagai Gubernur Gorontalo setelah sukses menjadi Wali Kota Gorontalo dua periode.

Baca Selengkapnya

Nasi Liwet Solo, Menu Sahur Praktis yang Dapat Dicoba

33 hari lalu

Nasi Liwet Solo, Menu Sahur Praktis yang Dapat Dicoba

Salah satu menu yang dapat dicoba adalah menu nasi liwet Solo apabila ingin menjadikannya sebagai menu sahur, dapat dicoba.

Baca Selengkapnya

Kapolri Naikkan Pangkat 11 Perwira Tinggi Polri, Kapolda Gorontalo Naik Bintang Dua

35 hari lalu

Kapolri Naikkan Pangkat 11 Perwira Tinggi Polri, Kapolda Gorontalo Naik Bintang Dua

Pada 15 November lalu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit juga menaikkan pangkat 13 Perwira Tinggi Polri yang bekerja di luar struktur Polri.

Baca Selengkapnya