Sandiaga Uno: F1 Powerboat Ajang Promosikan Danau Toba Jadi Destinasi Dunia

Reporter

Antara

Selasa, 14 Februari 2023 07:42 WIB

F1 Powerboat. F1H20

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan ajang F1 Powerboat H2O yang akan digelar di Danau Toba bisa menjadikan destinasi wisata di Sumatera Utara itu disejajarkan dengan destinasi wisata dunia lainnya. Sebab, ajang sport tourism itu bertaraf internasional.

"Kami yakin dengan atraksi ini akan memicu serta memacu Danau Toba sebagai destinasi unggulan yang bisa disejajarkan dengan destinasi dunia lainnya dan menjadi tambahan selain Bali, menjadi destinasi yang must visit (wajib dikunjungi) untuk Indonesia," kata Sandiaga pada webinar mengenai persiapan ajang F1 Powerboat Championship "Adu Cepat di Danau Toba", Senin, 13 Februari 2023.

Alasan dipilihnya Danau Toba

Danau Toba dipilih menjadi lokasi F1 Powerboat H20 karena destinasi itu merupakan destinasi super prioritas yang memiliki pemandangan alam dan budaya yang indah dengan masyarakatnya yang beragam. Selain itu, meski sudah menjadi destinasi super prioritas di Indonesia, Danau Toba memerlukan sebuah acara berkelas dunia untuk meningkatkan daya tariknya untuk wisatawan, setelah Mandalika dengan Moto GP dan Borobudur dengan ASEAN Tourism Forum. Mandalika dan Borobudur juga merupakan destinasi super prioritas.

"Kita melihat bahwa acara ini super efektif dalam mempromosikan destinasi wisata. Bukan hanya Nusantara, tapi, juga dunia," kata Sandiaga.

Persiapan acara

F1 Powerboat H20 di Danau Toba dijadwalkan pada 24-26 Februari 2023. Lokasi utama gelaran ini berada di area pelabuhan Mulia Raja Napitupulu dan lapangan Sisingamangaraja, Balige.

Advertising
Advertising

F1 Powerboat sendiri merupakan Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula 1 (F1) yang diselenggarakan oleh Union Internationale Motonautique dan disponsori H20. Balapan menggunakan perahu motor super cepat.

Kementerian terus mengejar pembangunan di sektor interkoneksi seperti beroperasinya beberapa pelabuhan, Bandara Silangit dan adanya jalan tol yang akan menghubungkan dari Kualanamu, Medan menuju Pematangsiantar sampai ke area Toba. Pengerjaan infrastruktur saat ini sudah mencapai tahap akhir untuk dry paddock (area pakir kapal di darat) dan wet paddock (area parkir di permukaan air).

Penyelenggara juga sudah memasang kursi untuk area penonton yang ditargetkan mencapai 25.000 orang. Dari angka itu, ditargetkan 10 persen adalah wisatawan mancanegara.

Pilihan Editor: Danau Toba Jadi Tuan Rumah F1 Powerboat, Ini 7 Destinasi Wisata di Sekitarnya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

10 jam lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Tiga Destinasi Favorit saat Berkunjung ke Danau Toba, Bisa untuk Foto Prewedding

1 hari lalu

Tiga Destinasi Favorit saat Berkunjung ke Danau Toba, Bisa untuk Foto Prewedding

Di kawasan Danau Toba, terdapat sejumlah lokasi yang menjadi tujuan utama wisatawan karena keindahan alam dan keunikan budayanya.

Baca Selengkapnya

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

1 hari lalu

UMKM di Danau Toba Mulai Gunakan QRIS Permudah Transaksi

Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di kawasan wisata Danau Toba sudah mulai menerapkan sistem pembayaran melalui QRIS.

Baca Selengkapnya

Bukit Holbung dan Huta Siallagan Danau Toba Primadona Pengambilan Foto Prewedding

1 hari lalu

Bukit Holbung dan Huta Siallagan Danau Toba Primadona Pengambilan Foto Prewedding

Bukit Holbung dan Huta Siallagan di Danau Toba menjadi primadona tempat pengambilan foto prewedding.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

2 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

4 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

4 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

Akademisi Ungkap Peluang Jaring Wisatawan Mancanegara Lewat Sektor Pendidikan

4 hari lalu

Akademisi Ungkap Peluang Jaring Wisatawan Mancanegara Lewat Sektor Pendidikan

Pendidikan menjadi pintu masuk untuk mengenalkan Indonesia terutama kekayaan wisata budayanya ke wisatawan mancanegara.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

4 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya