Mengenal 5 Kuliner Thailand, Apa Saja?

Reporter

Yolanda Agne

Editor

Bram Setiawan

Selasa, 10 Januari 2023 18:51 WIB

Kuliner Phad Thai khas Thailand. Kuliner ini dijual di salah satu kios kuliner di MBK, Bangkok, Thailand, 12 Agustus 2018. Tempo/Francisca Christy Rosana

TEMPO.CO, Jakarta - Kuliner Thailand ada beragam variasi penyajian, rasa, dan bumbu. Tom yam boleh dibilang sudah umum diketahui. Sekilas langsung tebersit ketika terpikir makanan khas Thailand.

Tapi, keberagaman makanan Thailand juga termasuk daya pikat wisata kuliner di negeri berjuluk Negeri Gajah Putih itu.

Kuliner khas Thailand

Advertising
Advertising

1. Mie Hokkien ala Phuket

Terinspirasi oleh masakan Tionghoa Penang, hidangan kuliner khas di Phuket. Merujuk Silverkris, bahan utama hidangan ini mi kuning tebal rasanya asin yang unik. Mi ditumis dalam wajan dengan api besar untuk aroma berasap.

Biasanya ditaburi bawang putih, sayuran berdaun, daging babi, dan sari laut. Dibumbui kecap sebelum disajikan panas dalam mangkuk. Makanan ini bisa ditemukan di restoran Mee Ton Poe. Restoran ini secara konsisten menyajikan semangkuk mi yang lezat sejak tahun 1940-an.

Baca: Wisata Thailand, Gemerlap Pesta Kota hingga Suasana Laut

2. Mee Hun Ba Chang

Penduduk lokal Phuket menganggap ini sebagai salah satu hidangan kota yang paling ikonik. Hidangan sederhana mengenyangkan tumis bihun, kecap hitam, taburan bawang goreng dan irisan daun bawang. Biasanya disajikan dengan sup iga babi rebus, sate babi, dan lumpia. Tempat terbaik untuk mencobanya di pusat makanan Lock Tien dekat Kota Tua Phuket.

3. Gaeng Khilek

Kari kental yang terbuat dari daun dan kuncup bunga khilek atau Senna siamea juga dikenal sebagai cassod siam. Bunga khilek rasanya pahit, biasanya direbus selama beberapa jam dan ditiriskan sebelum direbus dalam kari berbahan santan.

Makanan ini bisa ditemukan dengan berbagai variasi di beberapa daerah di Thailand. Ada yang memasaknya dengan daging babi panggang. Ada pula yang menambahkan makerel atau daging sapi panggang.

4. Pad Thai

Mengutip Asia Highlights, pad thai hidangan tumis yang terbuat dari bihun, udang, ayam, tahu, kacang tanah, telur orak-arik, dan tauge. Di Indonesia makanan ini mirip mi goreng yang ditambah banyak campuran. Pad thai makanan kaki lima di Thailand. Salah satu menu paling populer di restoran Thailand.

5. Pla Sai Tod Kamin

Hidangan sederhana namun disukai banyak orang. Pla Sai Tod Kamin terdiri atas ikan kecil yang digoreng dengan tumpukan bawang putih dan kunyit segar hingga berwarna cokelat keemasan.

Jenis ikan berlainan, biasanya makerel, belanak, kakap merah dan sillago. Makanan khas Thailand Selatan ini menjadi terkenal karena aroma bumbu dan kerenyahan ikannya. Paling cocok dipadukan dengan semangkuk nasi hangat dan irisan jeruk nipis untuk menekan minyak.

Baca: Thailand Sambut Turis China dengan Bunga dan Tas Hadiah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

5 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

8 jam lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

19 jam lalu

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

Menteri Luar Negeri Thailand memutuskan mengundurkan diri setelah kehilangan posisi sebagai wakil perdana menteri dalam sebuah perombakan kabinet.

Baca Selengkapnya

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

1 hari lalu

Solo Indonesia Culinary Festival 2024 Bakal Digelar di Stadion Manahan Solo, Catat Tanggalnya!

Bagi penggemar kuliner masakan khas Indonesia jangan sampai melewatkan acara Solo Indonesia Culinary Festival atau SICF 2024

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

2 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

2 hari lalu

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Baca Selengkapnya

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

3 hari lalu

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

3 hari lalu

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.

Baca Selengkapnya

Perang Saudara Myanmar: Kelompok Perlawanan Tarik Pasukan dari Perbatasan Thailand

5 hari lalu

Perang Saudara Myanmar: Kelompok Perlawanan Tarik Pasukan dari Perbatasan Thailand

Tentara Pembebasan Nasional Karen memutuskan menarik pasukannya dari perbatasan Thailand setelah serangan balasan dari junta Myanmar.

Baca Selengkapnya

Phuket dan Pattaya Overtourism, Pelaku Usaha Pariwisata Thailand Usul Pajak Turis Rp132.000

5 hari lalu

Phuket dan Pattaya Overtourism, Pelaku Usaha Pariwisata Thailand Usul Pajak Turis Rp132.000

Selama musim ramai, Phuket di Thailand mengalami kemacetan lalu lintas dan kekurangan air, bandaranya pun kehabisan slot untuk penerbangan baru.

Baca Selengkapnya