Taman Satwa Taru Jurug Dibuka 27 Januari, Gibran: Ganti Nama jadi Solo Safari

Sabtu, 7 Januari 2023 06:06 WIB

Pengunjung memberi makan gajah koleksi Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) Solo Zoo di wahana Feeding Elephant taman satwa setempat, Solo Jawa Tengah, Minggu, 4 April 2021. Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan, pengelola TSTJ Solo Zoo membuka wahana memberi makan gajah bagi pengunjung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran virus COVID-19 di tempat wisata. ANTARA FOTO/Maulana Surya

TEMPO.CO, Solo - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memastikan akan membuka kembali Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) untuk pengunjung pada 27 Januari 2023. Dibukanya TSTJ itu sekaligus dengan nama baru, Solo Safari.

Dibukanya TSTJ atau Solo Safari, kata Gibran, menyusul telah selesainya revitalisasi tahap pertama. Meski nantinya mulai dibuka untuk pengunjung, proyek tahap kedua Solo Safari tahun ini juga akan dilaksanakan.

"Revitalisasi TSTJ fase (tahap) pertama selesai, nanti fase kedua sambil jalan. Untuk pembukaan sudah final, sudah dipersiapkan," kata Gibran di Balai Kota Solo, Jumat, 6 Januari 2023.

Lebih lanjut, putra sulung Presiden Joko Widodo itu mengatakan jenis satwa yang akan mengisi kebun binatang dengan konsep modern itu akan lebih banyak dan bervariatif dibanding sebelumnya. Beragam satwa baru didatangkan dari Taman Safari.

"Satwanya lebih banyak, dan lebih sehat," kata Gibran.

Advertising
Advertising

Namun Gibran masih enggan menyebutkan harga tiket masuk (HTM) yang akan diberlakukan usai TSTJ direveitalisasi. Ia hanya meyakinkan ada kenaikan harga dari sebelumnya.

"Naik dikit. Tapi nanti saja ya. Tapi masih aman kok, masih aman, sesuai kantong warga Solo dan Jawa Tengah," kata Gibran.

Gibran juga memastikan jumlah kapasitas pengunjung nanti juga tidak dibatasi.

Terkait persiapan pembukaan Solo Safari ini, seluruh satwa yang akan mengisi akan masuk maksimal pada 20 Januari 2023, termasuk kura-kura jenis Sulcata milik Gibran yang disumbangkan ke Solo Safari. "Nanti satwanya masuk maksimal tanggal 20 Januari 2023, penyesuaian seminggu lalu dibuka. Termasuk itu (kura-kura), ada delapan ekor. Induk sama anak-anaknya," kata Gibran.

Baca juga: Direvitalisasi, Taman Satwa Taru Jurug Bakal Jadi Ikon Destinasi Wisata dan Edukasi Satwa di Jawa Tengah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Ulas Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Pakar Khawatir Hukum Ketinggalan dari Perkembangan Masyarakat

7 jam lalu

Ulas Putusan MK Soal Sengketa Pilpres, Pakar Khawatir Hukum Ketinggalan dari Perkembangan Masyarakat

Ni'matul Huda, menilai pernyataan hakim MK Arsul Sani soal dalil politisasi bansos tak dapat dibuktikan tak bisa diterima.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran: Soal Kabinet hingga Pesan dari Luhut

10 jam lalu

Prabowo-Gibran: Soal Kabinet hingga Pesan dari Luhut

Luhut menyampaikan pesannya kepada Prabowo Subianto selaku presiden terpilih periode 2024-2029, untuk tidak membawa orang toxic ke dalam kabinet

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

11 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Gugatan Wanprestasi ke Gibran Ditolak Pengadilan Negeri Solo, Ini Tanggapan Kuasa Hukum Almas

1 hari lalu

Gugatan Wanprestasi ke Gibran Ditolak Pengadilan Negeri Solo, Ini Tanggapan Kuasa Hukum Almas

Almas mengajukan dua gugatan kepada Gibran, putra sulung Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Alasan Pengadilan Negeri Solo Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru terhadap Gibran

1 hari lalu

Alasan Pengadilan Negeri Solo Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru terhadap Gibran

Putusan Majelis Hakim itu diambil dengan pertimbangan dan pendapat bahwa gugatan yang diajukan Almas terhadap Gibran bersifat Vexatious Litigation.

Baca Selengkapnya

Partai Gelora Tolak PKS Bergabung ke Koalisi Prabowo, Gibran: Semuanya Baik-Baik Saja

2 hari lalu

Partai Gelora Tolak PKS Bergabung ke Koalisi Prabowo, Gibran: Semuanya Baik-Baik Saja

PKS memang belum membuat keputusan resmi akan bergabung atau tidak di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

2 hari lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

PDIP Ubah Isi Petitum Gugatan di PTUN, Ini Alasannya

2 hari lalu

PDIP Ubah Isi Petitum Gugatan di PTUN, Ini Alasannya

PDIP sudah mengajukan gugatan ke PTUN sebelum MK menyampaikan putusan sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

2 hari lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

2 hari lalu

Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

Gibran rencana Prabowo yang akan melibatkan ketua parpol dan tokoh senior, tak terkecuali Ketua Umum PDIP Megawati dalam menyusun kabinet

Baca Selengkapnya