Museum Kimchikan, Belajar Lengkap Segala Jenis Kimchi dari Seluruh Dunia

Minggu, 17 Juli 2022 05:31 WIB

Museum Kimchikan. Wikipedia

TEMPO.CO, Jakarta - Berkunjung ke Korea Selatan, tidak ada salahnya mencoba datang ke Museum Kimchikan. Museum ini akan mengajak para pengunjungnya untuk lebih mengenali lebih jauh mengenai Kimchi, makanan khas Korea. Bagi para penggemar Kpop pasti sudah tidak asing lagi dengan makanan yang satu ini.

Museum Kimchikan yang berlokasi di Insa-dong, Seoul, Korea Selatan, didirikan untuk memberikan pengetahuan mengenai kimchi dan jenis-jenisnya yang tersebar di seluruh dunia. Pada awalnya, museum ini bernama Museum Kimchikan yang didirikan pada 1986 di Pil-dong, Jung-gu. Pada 1988, museum ini dipindahkan ke COEX (Convention and Exhibition Center) sehubungan dengan pelaksanaan Olimpiade Musim Panas yang diadakan di Seoul, Korea Selatan.

Kemudian, pada 2000, museum ini direnovasi untuk memperluas dan meningkatkan fasilitasnya bagi pengunjung. Pada 2015, pengelola museum ini, yaitu Perusahaan Makanan Pulmuone memutuskan merelokasi museum ini ke Insan-dong, Seoul sekaligus mengubah namanya menjadi Museum Kimchikan.

Dilansir english.visitseoul.net, pengunjung dapat mengulik banyak hal ketika mengunjungi Museum Kimchikan ini. Selain menampilkan jenis-jenis kimchi dari seluruh dunia, Museum Kimchkan juga menyediakan layanan bagi para pengunjung yang ingin mencoba secara langsung membuat kimchi. Pengunjung bisa mempelajari kimchi dalam segala bentuknya serta menggunakan mikroskop untuk melihat bakteri asam laktat yang membuat kimchi begitu sehat. Pengunjung dapat belajar dan bahkan mencicipi sampel berbagai jenis kimchi selama berada di museum.

Dilansir Jurnal JOM Fisip edisi 2019, Kimchi merupakan makanan khas Korea berupa asinan sayuran yang telah difermentasikan dan diberi bumbu pedas sebelumnya. Pembuatan makanan ini terbilang mudah. Setelah sayuran digarami dan dicuci, sayuran ini dicampur dengan bumbu yang terbuat dari undang krill, kecap ikan, bawang putih, jahe, dan bubuk caba merah. Umumnya, sayuran yang digunakan adalah lobak dan sawi putih.

Advertising
Advertising

Dikutip dari p2k.unkris.ac.id, Museum Kimchikan ini memiliki pengunjung hingga 100.000 orang per tahunnya. Bagi para pengunjung yang tertarik mengunjungi museum ini, biaya yang dikeluarkan sebesar 25 Won atau Rp300 ribu rupiah perorangnya. Museum Kimchikan bukan pada hari Selasa sampai Minggu.

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca: Jelajah Museum Korea, Korean Manhwa Museum

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

3 jam lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

5 jam lalu

Uber Cup 2024: Gregoria Mariska Tunjung, Kemenangan Berarti hingga Terus Melaju

Gregoria Mariska Tunjung terus merebut poin di Uber Cup 2024

Baca Selengkapnya

Parlemen Korea Selatan Loloskan RUU Investigasi Tragedi Hallowen 2022, Selanjutnya?

10 jam lalu

Parlemen Korea Selatan Loloskan RUU Investigasi Tragedi Hallowen 2022, Selanjutnya?

Tragedi Itaewon Hallowen 2022 merupakan tragedi kelam bagi Korea Selatan dan baru-baru ini parlemen meloloskan RUU untuk selidiki kasus tersebut

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

1 hari lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

1 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

2 hari lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

2 hari lalu

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

Ilham Rio Fahmi akan berusaha membalas kepercayaan dari pelatih kepala Shin Tae-yong apabila diturunkan dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

Olympic Phryge, maskot Olimpiade Paris 2024, diangkat sebagai simbol kebebasan danrepresentasi alegori Republik Prancis.

Baca Selengkapnya

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

2 hari lalu

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

Dalam kontrak barunya di Red Sparks, Megawati Hangestri bakal mendapat kenaikan gaji menjadi US$ 150 ribu per musim.

Baca Selengkapnya