Studio Musik Tertua Lokananta Direvitalisasi, Ditarget Jadi Destinasi Wisata Baru

Kamis, 14 Juli 2022 17:48 WIB

Studio musik tertua di Indonesia, Lokananta, segera direvitalisasi dan dikembangkan menjadi lebih modern. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Solo - Studio musik tertua di Indonesia, Lokananta, yang berada di Kota Solo, segera direvitalisasi. Perombakan besar sekaligus pengembangan terhadap studio rekaman legendaris milik Perum Percetakan Negara Republik Indonesia atau PNRI itu dipimpin sekaligus didanai oleh Group Danareksa-PT Perusahaan Pengelola Aset atau PPA.

Ke depan, Studio Lokananta tersebut ditarget dapat menjadi destinasi wisata baru di Jawa Tengah, khususnya Kota Solo. Bekas perusahaan yang juga pernah memproduksi piringan hitam itu nantinya ditampilkan dalam wujud lebih modern dan menghilangkan kesan mistis yang menyelimutinya selama ini.

Rencana revitalisasi Studio Lokananta dipaparkan Direktur Utama PT PPA, Yadi Jaya Ruchandi, di hadapan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, saat berkunjung ke Solo, Kamis, 14 Juli 2022. Dalam kesempatan itu, Gubernur didampingi Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka.

Yadi menjadwalkan proyek revitalisasi dimulai bulan depan dan ditarget bisa rampung akhir tahun. Rancang bangun dalam proyek tersebut dibuat oleh Tim Andramatin dan PP Urban.

Studio Lokananta juga akan dikembangkan dengan mendasarkan pada lima pilar pengembangan yaitu studio musik dan amphitheatre, museum dan arsip, merchandise dan manajemen, serta galeri UMKM dan kuliner. Konsep pengembangan Lokananta sebagai creative and commercial hub berbasis musik.

Advertising
Advertising

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, saat berkunjung ke Studio Musik Lokananta, Kamis, 14 Juli 2022. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Revitalisasi akan memaksimalkan setiap ruang dan lahan yang ada di Studio Lokananta yang berdiri di lahan seluas sekitar 21.150 meter persegi itu. Termasuk disiapkan ruang untuk UMKM dan kuliner lokal seperti angkringan dengan hiburan musik. Lokananta sendiri telah tercatat sebagai situs cagar budaya dan telah menjadi saksi sejarah perkembangan musik di Indonesia.

Ganjar Pranowo mengungkapkan antusiasmenya terhadap akan dilakukannya revitalisasi terhadap Studio Lokananta tersebut. Ganjar berharap Lokananta Reborn jadi titik balik bergeliatnya industri musik dan menjadi destinasi wisata. Bahkan, Ganjar justru berharap unsur mistis yang menyelimuti Lokananta selama ini, bisa dikemas sedemikian rupa menjadi daya tarik tersendiri. Sebagai contoh, ada cerita tentang suara gamelan di studio yang konon sering berbunyi sendiri.

“Cerita tentang gamelan yang jadi cerita mistis itu juga bisa dijadikan daya tarik sendiri lho. Mungkin bisa nanti disiapkan satu ruangan dan momen kalau ada pengunjung yang ingin melihat gamelan bunyi sendiri. Tapi sebenarnya kita yang bunyiin pakai musik,” kata Ganjar.

Ganjar juga mendorong Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, untuk membantu menghidupkan creative hub yang berbasis seni. Ganjar membayangkan Lokananta Reborn tak hanya sebagai museum dan studio musik, sekaligus bisa menjadi school of music atau sekolah musik. “Jadi, kalau ada orang konser ya dia suruh nyumbang lah pengalamannya, apakah bukunya, apakah rekamannya, dan orang bisa belajar sejarah musik dari sini lebih banyak,” katanya.

Gibran Rakabuming Raka menyampaikan rencana revitalisasi sudah lama dibahas. Inisiasi ini mendapat sambutan baik dari Kementerian BUMN yang akan memberi support penuh proses revitalisasi. “Ini akan kita kawal dari awal. Dari Pak Gubernur juga ada banyak masukan bagus tadi, terutama yang tentang sekolah musik,” kata Gibran.

SEPTHIA RYANTHIE

Baca juga: Wisata ke Lokananta, Studio Rekaman Para Penyanyi Jadul

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

16 jam lalu

NTB Berhasil Mengelola Sampah Hingga 64 persen

Sebagai tujuan wisata nasional berkomitmen menjaga destinasi tetap bersih dan nyaman.

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

2 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

2 hari lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

2 hari lalu

Kincir Angin Ikonik Moulin Rouge Paris Roboh, Pertunjukan Tetap Lanjut

Kincir angin Moulin Rouge telah berputar selama 135 tahun, dan yang pertama menyala saat pembukaan pada 1889

Baca Selengkapnya

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

3 hari lalu

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

3 hari lalu

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

3 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

3 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

4 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

4 hari lalu

Timnas Tajikistan Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, Berikut 8 Rekomendasi Destinasi wisata di Negara Asia Tengah Itu

Timnas Tajikistan berhasil lolos 8 besar Piala Asia U-23 2024. Di manakah letak negara ini, destinasi wisata apa saja yang ditawarkannya?

Baca Selengkapnya