Presiden Jerman di Yogyakarta Jumat Besok, Singgah ke Keraton - Candi Borobudur

Kamis, 16 Juni 2022 07:35 WIB

Ilustrasi Keraton Yogyakarta. Shutterstock

TEMPO.CO, Yogyakarta - Presiden Jerman Frank-Walter Steinmeier akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia pada Rabu sampai Jumat, 15-17 Juni 2022. Steinmeier dijadwalkan singgah di Yogyakarta dan Candi Borobudur pada Jumat, 17 Juni 2022.

Pada Jumat pagi sampai siang, Steinmeier berkunjung ke Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah. Setelah itu, rombongan beranjak ke Yogyakarta.

Di Yogyakarta, ada tiga titik persinggahan Steinmeier mulai siang hingga sore. Tempat itu adalah kampus Universitas Gadjah Mada atau UGM, Keraton Yogyakarta, dan Jogja National Museum. "Informasi sementara, Presiden Jerman akan berada di UGM selama sekitar 1,5 jam," kata Kepala Sub Bagian Pemberitaan Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Satria Ardhi Nugraha pada Rabu, 15 Juni 2022.

Frank-Walter Steinmeier akan menyambangi salah satu kampus tertua di Tanah Air itu mulai pukul 13.00 sampai 14.55 WIB. Selama sekitar 90 menit di UGM, dia melakukan workshop singkat atau courtessy meeting bersama para civitas UGM. "Presiden Jerman juga akan mengunjungi stand pameran mahasiswa dan dosen di Balairung UGM," kata dia.

Presiden Jerman Frank-Walter Steinmeier dan Presiden Joko Widodo. REUTERS/Beawiharta

Advertising
Advertising

Saat datang ke pameran di Balairung UGM itu, Steinmeier bakal berdiskusi dengan setidaknya tiga peserta pameran. Setiap peserta memiliki waktu masing-masing tiga menit untuk menjelaskan proyek mereka secara singkat.

Menjelang sore, Presiden Jerman Steinmeier melanjutkan perjalanannya ke Keraton Yogyakarta untuk bertemu Gubernur DI Yogyakarta yang juga Raja Keraton Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X. "Presiden Jerman dijadwalkan bertemu Sri Sultan HB X pukul 15.15 hingga pukul 17.00 WIB," kata Kepala Biro Umum, Humas dan Protokoler Pemerintah DI Yogyakarta Ditya Nanaryo Aji.

Belum jelas apa agenda pertemuan antara Presiden Jerman Frank-Walter Steinmeier dengan Sultan Hamengku Buwono X, yang memakan waktu hampir dua jam tersebut. Yang jelas, pada pukul 17.15 WIB, Steinmeier bertolak ke Jogja National Museum yang terletak di barat Keraton Yogyakarta. Di museum itu, Steinmeier menghadiri cultural program hingga pukul 18.30 WIB.

Pada malam hari, Steinmeier menuju Yogyakarta International Airport atau Bandara YIA di Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Dia langsung kembali ke Berlin, Jerman, pada pukul 20.00 WIB.

Baca juga:
Ribut Tiket Candi Borobudur Reda, Kini Giliran Pedagang Asongan Mengeluh

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Pelaku Wisata hingga Mantan Wakil Wali Kota Yogyakarta Soroti Larangan Study Tour

10 jam lalu

Pelaku Wisata hingga Mantan Wakil Wali Kota Yogyakarta Soroti Larangan Study Tour

Menurutnya study tour memiliki efek domino pada hidupnya pariwisata sekaligus perekonomian daerah, terutama di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Biksu Thudong Ungkap Kisah Haru dalam Perjalanan Menuju Candi Borobudur

14 jam lalu

Biksu Thudong Ungkap Kisah Haru dalam Perjalanan Menuju Candi Borobudur

Sebanyak 40 biksu yang melaksanakan ritual thudong telah tiba di Candi Borobudur pada Senin kemarin. Ketua Biksu Tudong menceritakan pengalamannya.

Baca Selengkapnya

Pentas Rebon di Taman Budaya Yogyakarta Hadir Lagi, Campuran Seni Ketoprak, Teater, dan Dagelan Mataraman

23 jam lalu

Pentas Rebon di Taman Budaya Yogyakarta Hadir Lagi, Campuran Seni Ketoprak, Teater, dan Dagelan Mataraman

Pentas Rebon kolaborasi pertunjukan seni ketoprak, teater dan Dagelan Mataraman dari komunitas budaya kabupaten/kota di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Jam Buka Kunjungan Wisatawan Candi Borobudur selama Puncak Perayaan Waisak 2024

1 hari lalu

Jam Buka Kunjungan Wisatawan Candi Borobudur selama Puncak Perayaan Waisak 2024

Taman Wisata Candi Borobudur melakukan penyesuaian kunjungan wisatawan saat puncak perayaan Waisak pada 23 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahfud MD Sematkan Pepatah Sakral di Prasasti Asrama Mahasiswa Madura Yogya

1 hari lalu

Cerita Mahfud MD Sematkan Pepatah Sakral di Prasasti Asrama Mahasiswa Madura Yogya

Mahfud MD didapuk meresmikan asrama mahasiswa Madura Yogyakarta yang baru selesai direnovasi pada Senin 20 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Rangkaian Perayaan Waisak 2024 di Candi Borobudur, Terbuka untuk Umum

1 hari lalu

Rangkaian Perayaan Waisak 2024 di Candi Borobudur, Terbuka untuk Umum

Pada puncak perayaan Waisak ada pelepasan lampion pada 23 Mei, diikuti dengan meditation walk hingga pasar medang di Candi Borobudur 24-26 Mei.

Baca Selengkapnya

Respons PHRI Yogyakarta Soal Wacana Pelarangan Study Tour

1 hari lalu

Respons PHRI Yogyakarta Soal Wacana Pelarangan Study Tour

Study tour dinilai menunjuang program pemerintah terutama Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Baca Selengkapnya

Ratusan Pelari Diajak Susuri Spot Ikonik di Kampus UGM Yogyakarta

2 hari lalu

Ratusan Pelari Diajak Susuri Spot Ikonik di Kampus UGM Yogyakarta

Event lari Pejuang Run di Yogyakarta, Ahad, 19 Mei 2024, digelar untuk menyambut Hari Kebangkitan Nasional.

Baca Selengkapnya

Bus Study Tour Pelajar Yogyakarta Tertimpa Tiang Listrik di Bali, Disdik : Tak Ada Korban

2 hari lalu

Bus Study Tour Pelajar Yogyakarta Tertimpa Tiang Listrik di Bali, Disdik : Tak Ada Korban

Bus study tour yang tertimpa tiang listrik itu diganti dengan unit baru yang unitnya didatangkan dari Jember Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

7 Tradisi Umat Buddha Rayakan Waisak, Mengenakan Pakaian Putih Hingga Mandi Sang Buddha

2 hari lalu

7 Tradisi Umat Buddha Rayakan Waisak, Mengenakan Pakaian Putih Hingga Mandi Sang Buddha

Pada Hari Raya Waisak, umat Buddha akan mengunjungi kuil-kuil lokal maupun kuil besar untuk melakukan doa. Umat Buddha juga umumnya melakukan perenungan akan diri dan kehidupan secara tenang.

Baca Selengkapnya