Peringatan 207 Tahun Meletusnya Gunung Tambora, Ada Festival Pesona Tambora

Sabtu, 28 Mei 2022 15:43 WIB

Seorang pendaki melihat kawah dari puncak Gunung Tambora, Bima, NTB, 12 Maret 2015. TEMPO/M IQBAL ICHSAN

TEMPO.CO, Mataram - Pemerintah Kabupaten Bima Nusa Tenggara Barat akan kembali menggelar Festival Tambora pada 27-29 Mei mendatang. Festival yang dilaksanakan dalam rangka memperingati 207 tahun meletusnya Gunung Tambora pada 1815 itu salah satunya diisi dengan Teka Tambora.

Teka dalam bahasa Bima berarti naik atau mendaki. Maka, kegiatan Teka Tambora merupakan kegiatan rally wisata atau mendaki hingga puncak Gunung Tambora dengan kendaraan offroad.

Rombongan peserta Trabas dan Offroad Tambora telah dilepas pada Sabtu, 28 Mei 2022. Mereka diperkirakan akan tiba di puncak dan melakukan pengibaran bendera merah putih raksasa di sana pada Ahad, 29 Mei 2022.

Peserta offroad Teka Tambora 2022. Dok. Dinas Pariwisata NTB

Kepala Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat Yusron Hadi bersyukur Teka Tambora kembali bisa digelar setelah vakum selama dua tahun akibat adanya pandemi Covid-19. "Festival Pesona Tambora yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Bima di dukung oleh Kemenparekraf dan Dispar NTB," kata dia.

Advertising
Advertising

Menurut Yusron, event ini dapat menjadi penanda pulih dan bangkitnya kembali pariwisata di Kabupaten Bima dan Dompu. Sebab, banyak pelaku wisata dan ekonomi kreatif yang terlibat dalam kegiatan itu.

Yusron berharap ke depan Festival Pesona Tambora bisa seperti event MotoGP Mandalika dan MXGP bisa menjadi event berskala internasional yang dapat menyedot perhatian publik internasional.

Setelah Teka Tambora, rangkaian Festival Pesona Tambora diisi berbagai kegiatan lain seperti educamp, aksi sadar wisata, workshop, pentas seni, pameran fotografi, pameran ekraf, pelatihan ekraf dan pemutaran film. Menurut Yusron, festival ini digelar juga untuk mengingatkan generasi muda tentang Gunung Tambora yang punya sejarah mendunia.

Baca juga: Pendakian Gunung Tambora Kembali Dibuka, Simak Aturan untuk Pendaki

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

4 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

7 Tips Ikut Open Trip Naik Gunung Agar Tak Kena Tipu

5 hari lalu

7 Tips Ikut Open Trip Naik Gunung Agar Tak Kena Tipu

Sebelum mendaki, sebaiknya ketahui beberapa tips ikut open trip naik gunung agar tidak kena tipu oknum. Berikut beberapa tipsnya.

Baca Selengkapnya

13 Bom di Jakarta Menerima Penghargaan Ho Chi Minh City International Film Festival

15 hari lalu

13 Bom di Jakarta Menerima Penghargaan Ho Chi Minh City International Film Festival

Film 13 Bom di Jakarta menerima dua penghargaan bergengsi dari Ho Chi Minh City International Film Festival

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Berharap Festival Kuno Kini Berdampak Bagi Masyarakat

39 hari lalu

Mas Dhito Berharap Festival Kuno Kini Berdampak Bagi Masyarakat

Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Kediri ke-1220, Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana atau Mas Dhito, menggelar festival Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Festival Kuno Kini.

Baca Selengkapnya

Mengenal Glastonbury Festival, Seventeen Grup K-Pop yang Ikut Tampil

45 hari lalu

Mengenal Glastonbury Festival, Seventeen Grup K-Pop yang Ikut Tampil

Seventeen menjadi grup K-Pop pertama yang akan tampil di Pyramid Stage acara Glastonbury

Baca Selengkapnya

Grup Musik Indonesia Tampil di SXSW, Simak Asal-usul Festival Ini

51 hari lalu

Grup Musik Indonesia Tampil di SXSW, Simak Asal-usul Festival Ini

Grup musik Indonesia asal Majalengka LAIR ikut mengisi festival South by Southwest atau SXSW di Austin, Texas, Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Traveling ke India, 5 Destinasi India ini Tawarkan Ritual dan Festival Unik

2 Maret 2024

Traveling ke India, 5 Destinasi India ini Tawarkan Ritual dan Festival Unik

Lima kota di India ini terkenal dengan ritual dan festival menarik di India

Baca Selengkapnya

Pegadaian Gelar Festival Ramadan

2 Maret 2024

Pegadaian Gelar Festival Ramadan

PT Pegadaian mengadakan Festival Ramadan untuk nasabah dan masyarakat umum dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H.

Baca Selengkapnya

Naked Man Festival di Jepang Dihentikan setelah Lebih dari 1.000 Tahun Gegara Krisis Populasi

22 Februari 2024

Naked Man Festival di Jepang Dihentikan setelah Lebih dari 1.000 Tahun Gegara Krisis Populasi

Dihentikannya festival ini karena Jepang mengalami krisis populasi. Para pria sudah lanjut usia dan tak ada regenerasi.

Baca Selengkapnya

8 Festival Aneh di Dunia, Mandi Lumpur di Korea hingga Perang Anggur di Spanyol

6 Januari 2024

8 Festival Aneh di Dunia, Mandi Lumpur di Korea hingga Perang Anggur di Spanyol

Jika ingin traveling yang sedikit berbeda tahun ini, datangkan ke festival-festival ini dan nikmati kebersamaannya.

Baca Selengkapnya