Setelah 40 Tahun, Akhirnya Kereta Api Lewat Lagi di Garut

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 9 April 2022 11:08 WIB

Bupati Garut Rudy Gunawan hendak menumpang kereta api uji coba tujuan Stasiun Pasar Senen, Jakarta di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Minggu (20/2/2022). (ANTARA/HO-Diskominfo Garut)

TEMPO.CO, Jakarta - Masyarakat Garut memanfaatkan moda transportasi yang kembali melayani daerah itu mulai 25 Maret 2022. Dalam dua pekan terakhir, masyarakat yang memanfaatkan layanan kereta api dari Garut ke Jakarta dan Purwakarta, serta sebaliknya mencapri ribuan penumpang.

Vice President Public Relations PT Kereta Api Indonesia, Joni Martinus mengatakan, akhirnya kereta api kembali setelah 40 tahun tidak beroperasi di Garut. "Kereta api akan mengurangi kemacetan serta menjadi solusi transportasi yang efisien dan terjangkau," kata Joni Martinus pada Jumat, 8 April 2022.

Selama dua pekan beroperasi, jumlah penumpang kereta relasi Garut ke Jakarta dan Purwakarta, pergi pulang, cukup banyak. Dua kereta api itu adalah KA Cikuray rute Garut - Pasar Senen PP dan KA Garut Cibatuan rute Garut - Purwakarta PP.

Sepanjang 25 Maret - 7 April 2022, jumlah penumpang KA Cikuray rata-rata 705 orang per hari. Puncaknya terjadi pada 27 Maret 2022 sebanyak 1.144 penumpang. Sementara KA Garut Cibatuan melayani rata-rata 5.089 penumpang per hari. Lonjakan penumpang terjadi pada 27 Maret 2022 sebanyak 6.317 orang.

Okupansi KA Garut Cibatuan mencapai rata-rata 171 persen karena banyaknya penumpang yang naik dan turun di beberapa stasiun sebelum mencapai tujuan akhir. Moda transportasi kereta api di Garut juga berkontribusi terhadap pengembangan pariwisata di wilayah Garut dan sekitarnya.

Advertising
Advertising

Masyarakat kian mudah mengakses berbagai destinasi wisata di Garut, seperti Taman Gunung Papandayan, pemandian air panas, Kampung Naga, dan lainnya. "Kami berharap pelayanan kereta api di Garut menjadi pemicu pemulihan ekonomi, baik pariwisata dan industri lokal," kata Joni Martinus.

Jalur kereta api Garut - Cibatu pertama buka pada 1889 dan berhenti beroperasi pada 1983. Proses reaktivasi berlangsung empat tahun lalu, kemudian diresmikan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri BUMN Erick Thohir pada 24 Maret 2022.

Berikut rute dan waktu keberangkatan dan kedatangan kereta dari dan ke Garut:

  • KA Cikuray rute Garut - Pasar Senen PP
    - Stasiun Garut pukul 07.05 sampai di Stasiun Pasar Senen pukul 13.32
    - Stasiun Pasar Senen pukul 17.55 sampai di Stasiun Garut pukul 00.53

  • KA Garut Cibatuan rute Garut - Padalarang dan Purwakarta PP
    - Stasiun Garut pukul 06.05 sampai di Padalarang pukul 10.23
    - Stasiun Garut pukul 10.55 sampai di Purwakarta pukul 17.15
    - Stasiun Purwakarta pukul 04.10 sampai di Garut pukul 10.29
    - Stasiun Purwakarta pukul 16.15 sampai di Garut pukul 22.23

KA Cikuray menggunakan tarif Public Service Obligation (PSO) yaitu Rp 45 ribu. Khusus rute Garut - Purwakarta PP yang hanya dijual tiga jam sebelum keberangkatan seharga Rp 15 ribu. KA Garut Cibatuan yang juga termasuk KA Lokal PSO dengan tarif Rp 6.000 sampai Rp 14 ribu tergantung jarak perjalanan.

Baca juga:
KA Cikuray dan Garut Cibatuan Mulai Beroperasi, Catat Jadwal dan Harga Tiketnya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

3 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

4 Kali Gempa Menggoyang Garut dari Berbagai Sumber, Ini Data BMKG

3 hari lalu

4 Kali Gempa Menggoyang Garut dari Berbagai Sumber, Ini Data BMKG

Garut dan sebagian wilayah di Jawa Barat kembali digoyang gempa pada Rabu malam, 1 Mei 2024. Buat Garut ini yang keempat kalinya sejak Sabtu lalu.

Baca Selengkapnya

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

4 hari lalu

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat jumlah barang yang diangkut sepanjang triwulan pertama 2024 sebanyak 15.758.465 ton.

Baca Selengkapnya

Korban Gempa Garut Belum Tersentuh Bantuan Pemkab, Kerugian Mencapai Rp 12,6 Miliar

5 hari lalu

Korban Gempa Garut Belum Tersentuh Bantuan Pemkab, Kerugian Mencapai Rp 12,6 Miliar

Data terakhir korban gempa mencapai 464 rumah rusak.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

5 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

5 hari lalu

Cerita Korban Gempa Garut Bertahan di Rumahnya yang Rawan Roboh

Korban gempa Garut bertahan di rumah mereka yang rawan roboh karena tidak ada tempat pengungsian.

Baca Selengkapnya

Hari Ketiga Usai Gempa Garut, 267 Rumah Warga Terdampak dan 11 Warga Terluka

5 hari lalu

Hari Ketiga Usai Gempa Garut, 267 Rumah Warga Terdampak dan 11 Warga Terluka

Sebanyak 267 rumah warga terdampak gempa yang terjadi pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

5 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

6 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Gempa M3,7 Guncang Pangandaran Sampai Garut Pagi ini, Belum Ada Laporan Kerusakan

6 hari lalu

Gempa M3,7 Guncang Pangandaran Sampai Garut Pagi ini, Belum Ada Laporan Kerusakan

Gempa tektonik bermagnitudo 3,7 mengguncang wilayah sekitar Priangan Timur bagian selatan.

Baca Selengkapnya