Penonton MotoGP Mandalika Dapat Penginapan, Bagaimana Transportasi ke Sirkuit?

Selasa, 18 Januari 2022 06:06 WIB

Sirkuit Mandalika, Desember 2021. (ITDC)

TEMPO.CO, Mataram - Pemerintah Nusa Tenggara Barat berupaya agar 100 ribu penonton MotoGP Mandalika mendapatkan akomodasi yang memadai. Pemerintah NTB menggandeng pengelola hotel, vila, homestay, kapal pesir, sampai menyediakan area kemping bagi penonton MotoGP Mandalika.

Ajang balap sepeda motor yang berlangsung pada 18 - 20 Maret 2022 itu merupakan acara kelas dunia. Peristiwa bergengsi ini akan membawa nama Indonesia dan Lombok, Nusa Tenggara Barat, ke kancah internasional. Kepala Dinas Pariwisata NTB Yusron Hadi mengatakan, untuk memastikan para penonton MotoGP Mandalika dan wisatawan yang datang dalam periode balapan terlayani dengan baik, dia akan membentuk tim Akomodasi dan Transportasi.

Tim tersebut merupakan gabungan antara Dinas Pariwisata NTB dan Dinas Perhubungan NTB. "Ada delapan rekomendasi terkait akomodasi, transportasi, dan peran pemerintah kabupaten hingga desa," kata Yusron pada Senin, 17 Januari 2022. Dinas Pariwisata misalkan, betugas menyediakan berbagai alternatif akomodasi bagi penonton MotoGP Mandalika.

Kapal-kapal ditargetkan menjadi hotel terapung untuk mendukung kesediaan akomodasi, begitu juga dengan camping ground. Sementara petugas Dinas Perhubungan mengatur bagaimana para penonton MotoGP Mandalika itu bisa sampai ke Pertamina Mandalika International Street Circuit di KEK Mandalika dari penginapan masing-masing.

"Tidak akan efektif jika destinasi maupun penginapan yang disiapkan tidak memiliki sarana transportasi yang akan membawa para penonton ke Mandalika," ujar Yusron Hadi. Rencananya petugas Dinas Pariwisata dan Dinas Perhubungan akan melakukan berkunjung ke setiap kabupaten/kota untuk menyiapkan seluruh fasilitas tadi.

Advertising
Advertising

Baca juga:
Lombok Timur Sediakan Akomodasi dan Paket Wisata untuk Penonton MotoGP Mandalika

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Bima NTB Diguncang Gempa Magnitudo 4,9, Dampak Pergerakan Lempeng Indo-Australia

1 hari lalu

Bima NTB Diguncang Gempa Magnitudo 4,9, Dampak Pergerakan Lempeng Indo-Australia

Gempa M4,9 di area Bima, NTB, dipicu aktivitas lempeng Indo-Australia. Tidak ada gempa susulan dan tidak berpotensi tsunami.

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

3 hari lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

3 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

3 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

3 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

4 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

5 hari lalu

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Jokowi dan beberapa menteri nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Nobar pun dilakukan di banyak tempat semalam.

Baca Selengkapnya

Peserta JDM Funday Mandalika 2024 Menelusuri Keindahan Mandalika

7 hari lalu

Peserta JDM Funday Mandalika 2024 Menelusuri Keindahan Mandalika

JDM Funday Mandalika Time Attack 2024 digelar pada 28 April - 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

8 hari lalu

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

YLKI minta Satgas Pasti berantas pinjol ilegal sampai ke akarnya.

Baca Selengkapnya