6 Hal yang Perlu Diketahui Tentang Tol Cisumdawu yang Punya 2 Terowongan Kembar

Reporter

Tempo.co

Minggu, 24 Oktober 2021 12:21 WIB

Foto udara terowongan kembar Jalan Tol Cisumdawu di Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Minggu 8 September 2019. Kepala Badan Pengatur Jalan Tol, Danang Parikesit menargetkan Jalan Tol Cisumdawu yang memiliki panjang 60 KM tersebut rampung di akhir 2020 dan akan menjadi salah satu tol terindah yang ada di Indonesia. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Jakarta - Proyek jalan tol Cisumdawu atau Cileunyi - Sumedang - Dawuan merupakan salah satu proyek tol yang sedang dikebut pengerjaannya oleh Kementerian Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat atau PUPR.

Salah satu daya tarik jalan tol yang sedang digarap ini adalah adanya dua terowongan panjang yang menembus bukit. Ini merupakan hal baru dalam pembangunan jalan tol, yang selama ini hanya membelah bukit atau memotong bukit.

Proses pengerjaan jalan tol ini pada 30 September 2021 lalu ditinjau oleh sejumlah menteri, yakni Menteri koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi atau Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi, dan tentu saja komandan proyek-proyek tol Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR Basuki Hadimuljono.

Ketiganya meninjau Tol Cisumdawu di dua titik lokasi yaitu Interchange Cileunyi dan lereng Bojongtotor.

Ada sejumlah fakta menarik dari pembangunan jalan tol Cisumdawu ini:

Advertising
Advertising

1. Menghubungkan tiga pusat pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat bagian utara

Jalan tol ini mendukung operasional Bandara Kertajati, Pelabuhan Patimban, serta pengembangan ekonomi kawasan Ciayu Majakuning dan Kawasan Rebana Jawa Barat.

2. Mempersingkat waktu tempuh Bandung-Bandara Kertajati

Tol Cisumdawu akan mempersingkat jarak tempuh dari Bandung Ke Bandara Kartajati yang berada di Majalengka yang pada awalnya memiliki jarak tempuh hingga sekitar 3,5 jam di peringkat menjadi 45 menit hingga satu jam pada Tol Cisumdawu.

3. Terdapat dua terowongan kembar terpanjang

Tol Cisumdawu memiliki dua struktur kembar sepanjang 472 meter dan lebar 15 meter. Terowongan tersebut dibangun oleh kontraktor asal Tiongkok, Metallurgy Corporation of China (MCC).

Terowongan juga dibangun pada lahan yang rawan longsor sehingga digunakan teknologi New Austrian Tunnelimg Method (NATM), yang memungkinkan deformasi masa batuan sebelum menstabilkan terowongan sehingga mengurangi jumlah bahan pendukung tambahan.

4. Terdiri atas 6 seksi

Seksi 1 Cileunyi-Rancakalong sepanjang 11,45 km

Seksi 2 Rancakalong-Sumedang sepanjang 17,05 km dikerjakan oleh Pemerintah sebagai bagian dari viability gap fund (VGF) guna menaikkan kelayakan investasi tol tersebut.

Saat ini progres seksi 1 secara keseluruhan sebesar 94,55%, sedangkan progres seksi 2 sebesar 95,80%.

Seksi 3-6 dikerjakan oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) yakni PT. Citra Karya Jabar Tol (CKJT).

Untuk Seksi 3 dari Sumedang ke Cimalaka sepanjang 4,05 km konstruksinya telah rampung 100%.

Seksi 4 Cimalaka - Legok sepanjang 8,20 km konstruksinya sudah 6,59%

seksi 5 Legok - Ujungjaya sepanjang 14,9 km progres konstruksinya sebesar 20,65%

seksi 6 Ujung Jaya-Dawuan progres konstruksinya sudah 63,29%.

5. Penanganan lereng setinggi 136 meter

Beberapa alternatif dilakukan penggalian tanah atau regrading, penguatan lereng, sumuran dengan sistem pompa, serta penambahan lahan agar lereng menjadi lebih landai. Melalui 4 metode tersebut, penanganan lereng ditargetkan selesai pada Desember 2021.

5. Didanai pinjaman Cina dan BUJT

Pendanaan Tol Cisumdawu menggunakan beberapa sumber seperti dari pemerintahan Tiongkok yang merupakan bagian dari viability gap fund (VGF) dan juga investasi Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Citra Karya Jabar Tol.

Dana APBN dan pinjaman dari pemerintahan Cina, digunakan untuk pembangunan seksi I dan seksi II dengan total Rp 6,6 triliun. Sedangkan seksi III hingga VI dibiayai oleh BUJT dengan investasi Rp 8,1 triliun.

6. Rencananya diresmikan Desember 2021

“Setelah melihat langsung kondisi di lapangan, saya optimis Tol Cisumdawu akan bisa mulai digunakan pada tahun 2022. Melalui tol ini, perjalanan dari Bandung sampai Kertajati nantinya bisa ditempuh dalam waktu 1 jam,” kata kata Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan.

ASMA AMIRAH

Baca juga: Jalan Tol Cisumdawu Bakal Diresmikan Desember 2021

Berita terkait

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

12 jam lalu

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

Aliansi Buruh Bandung Raya melakukan unjuk rasa menyuarakan perjuangan mereka saat Hari Buruh Internasional atau May Day di Cikapayang Dago Park

Baca Selengkapnya

Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

17 jam lalu

Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

Website resmi penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung sempat eror dan penuh hingga lebih dari 1 jam.

Baca Selengkapnya

War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

19 jam lalu

War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

Penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung mulai dibuka hari ini pukul 10.00 WIB. Antusiasme penggemar dari berbagai kota sekitarnya sangat besar.

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

21 jam lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

1 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

1 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

KPK Eksekusi Eks Kadis PUPR Papua Gerius One Yoman ke Lapas Sukamiskin Bandung

2 hari lalu

KPK Eksekusi Eks Kadis PUPR Papua Gerius One Yoman ke Lapas Sukamiskin Bandung

Hakim memvonis eks Kadis PUPR Papua, Gerius One Yoman dengan hukuman empat tahun delapan bulan penjara dan uang pengganti Rp 4,5 miliar.

Baca Selengkapnya

UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

2 hari lalu

UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

UTBK yang berlangsung dalam satu hingga dua gelombang mulai 30 April-7 Mei 2024, kemudian 14-20 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Di World Water Forum ke-10, RI Akan Usul Penetapan Hari Danau Sedunia

3 hari lalu

Di World Water Forum ke-10, RI Akan Usul Penetapan Hari Danau Sedunia

Pemerintah Indonesia akan mengusulkan penetapan Hari Danau Sedunia dalam acara World Water Forum ke-10 yang dihelat di Bali pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

4 hari lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya