Berlayar dengan Kapal Kolosal Plataran Malayeka Phinisi di Laut Flores

Reporter

Antara

Kamis, 19 Agustus 2021 17:32 WIB

Plataran Indonesia menghadirkan armada terbarunya Plataran Malayeka Phinisi untuk mendukung ekowisata pulau di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. (ANTARA/Ho-Plataran Indonesia)

TEMPO.CO, Jakarta - Pilihan wisata ke Labuan Bajo kini bisa lebih beragam dengan pelayaran bersama Plataran Indonesia. Perusahaan yang bergerak di bidang wisata itu menghadirkan armada terbaru kapal Plataran Malayeka Phinisi untuk mendukung ekowisata pulau di Labuan Bajo.

"Plataran Malayeka Phinisi sebagai bagian dari armada Plataran Private Cruise siap melengkapi panji ekowisata Plataran, yang mana salah satunya adalah ekowisata pulau di Labuan Bajo," kata Corporate Director of Sales and Marketing Hotels, Resorts, and Cruises Santi Triana, Kamis, 19 Agustus 2021.

Plataran Malayeka Phinisi merupakan kapal warisan dari mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla yang juga merupakan Ketua Dewan Pembina Yayasan Komodo Kita. Menurut Santi, Plataran Indonesia mewarisi kapal milik Jusuf Kalla tersebut untuk melanjutkan harkat dan martabat nenek moyang dalam menjelajahi tanah tumpah darah negara Indonesia.

Kapal kolosal dengan dimensi panjang 37,8 meter dan balok 9 meter itu telah dilengkapi dengan tujuh kamar tidur mewah. Setiap kamar terdiri dari satu kamar tidur utama dan bak mandi ekslusif di dalam kamar, bathtub en-suite serta dek pribadi. Selain itu, ada dua kamar double-bed, dua kamar twin-bed, dan dua kamar dengan tempat tidur susun, yang masing-masing memiliki kamar mandi di dalam kamar.

Tak hanya tempat istirahat, kapal itu menawarkan berbagai fasilitas seperti fasilitas menyelam khusus, ruang bersantai dan ruang makan yang luas dengan meja bar pribadi, dek luar ruangan yang luas dengan sofa untuk bersantai serta dek atap yang nyaman untuk menikmati laut Flores. "Dengan Plataran Malayeka, kami yakin bahwa berlayar adalah pengalaman ekowisata yang penuh makna di laut lepas dan sekitarnya," kata Santi.

Advertising
Advertising

Baca juga: Labuan Bajo Terus Bersolek Menjadi Destinasi Wisata Superpremium

Berita terkait

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Senior Jadi Tersangka

17 jam lalu

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Senior Jadi Tersangka

Polisi menetapkan satu orang tersangka dalam kasus penganiayaan yang mengakibatkan tewasnya seorang taruna STIP Marunda

Baca Selengkapnya

Kepala RS Polri Ungkap Hasil Autopsi Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

18 jam lalu

Kepala RS Polri Ungkap Hasil Autopsi Jenazah Taruna STIP Korban Penganiayaan Senior

Taruna Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Putu Satria Ananta Rustika, 19 tahun, tewas diduga dianiaya seniornya di toilet

Baca Selengkapnya

CCTV Rekam Rangkaian Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas

22 jam lalu

CCTV Rekam Rangkaian Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas

Polres Jakarta Utara telah menerima laporan polisi tentang tewasnya siswa tingkat satu di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP)

Baca Selengkapnya

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

6 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

8 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.

Baca Selengkapnya

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

14 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

20 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

Kemenhub tambah perjalanan kapal untuk antisipasi lonjakan arus balik Lebaran untuk penyeberangan dari Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya

Penyeberangan Lintas Panjang-Pelabuhan Ciwandan Dimulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Tarifnya

22 hari lalu

Penyeberangan Lintas Panjang-Pelabuhan Ciwandan Dimulai Hari Ini, Simak Jadwal dan Tarifnya

Mulai hari ini Sabtu, 13 April 2024, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) akan melayani penyeberangan lintas Pelabuhan Panjang-Pelabihan Ciwandan.

Baca Selengkapnya

Tiket Feri Merak-Bakauheni Hari Ini Sudah Habis

26 hari lalu

Tiket Feri Merak-Bakauheni Hari Ini Sudah Habis

PT ASDP Indonesia Ferry mengatakan, tiket feri dari Pelabuhan Merak-Bakauheni untuk keberangkatan Selasa, 9 April 2024 telah terjual habis.

Baca Selengkapnya