Menelusuri Jejak Peradaban Masa Lalu Melalui Borobudur Trail of Civilization

Reporter

Tempo.co

Kamis, 24 Juni 2021 10:38 WIB

Wisatawan berkunjung ke Candi Borobudur pada Juni 2021. TEMPO | Pribadi Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Kemenparekraf menghadirkan Trail of Civilization sebagai upaya untuk mengembangkan pola perjalanan di kawasan Candi Borobudur. Candi Borobudur sendiri merupakan salah satu dari destinasi super prioritas.

Kemanparekraf menjelaskan bahwa Borobudur Trail of Civilization merupakan uji coba pelaksanaan pola-pola perjalanan di sekitar Candi Borobudur. Pola perjalanan itu disusun berdasarkan relief yang terdapat di dinding candi. Di mana relief-relief ini menggambarkan kehidupan masyarakat di tanah Jawa sejak zaman kerajaan Hindu-Budha.

Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara kegiatan Kemenparekraf/Baparekraf, Rizki Handayanimenjelaskan ada lima pola perjalanan yang diujicobakan, yakni Ancient Kingdom Trail, Joglosemar Historic Trail, Buddhist Pilgrimage, EduTrail, dan The Classical Indonesia Batik Route.

Acara peluncuran “Borobudur Trail of Civilization” diadakan di Omah Mbudur, Magelang, Jawa Tengah. Dalam acara ini, Menteri Kemanparekraf/Baparekraf, Sandiaga Salahudin Uno mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan uji coba dari pengembangan pola di sekitar Borobudur. Sehingga, wisatawan akan mendapat pengalaman yang berkesan dalam kunjungannya ke Candi Borobudur.

Acara yang diselenggarakan pada 21 – 23 Juni 2021 dimeriahkan dengan berbagai kegiatan dengan peserta berskala kecil. Acara yang dimaksud meliputi olahraga yoga, bertani, dan membuat kerajinan tangan gerabah. Uji coba ini pun dihadiri oleh pejabat eselon I dan II dari Kemenparekraf dan kementerian serta lembaga lainnya.

Advertising
Advertising

Pada hari pertama, para peserta uji coba diajak untuk merasakan sensasi bercocok tanam di area persawahan di dekat Balai ekonomi Desa (Balkondes) Karangrejo. “Jadi peserta diajak merasakan kehidupan perekonomian orang-orang zaman dahulu yang berbasis agraria,” ucap Rizki seperti dikutip Tempo dari laman Kemenparekraf, Kamis 24 Juni 2021.

Selain itu, para peserta juga menyaksikan penampilan seni tari dan dapat mecoba memainkan alat gamelan.

Sandiaga Uno berharap acara ini dapat memberikan banyak manfaat, seperti meingkatkan kunjungan wisatawan, meningkatkan kualitaskunjungan, memperlama durasi tinggal, dan meningkatkan kualitas beli wisatawan.

Sebelumnya, istilah Trail of Civilization sudah diperkenalkan pada Agustus 2006. Trail of Civilization adalah motto simposium yang diadakan di Indonesia, di bawah naungan Gubernur Jawa Tengah dan Kementerian Pariwisata Indonesia. Puncak acara tersebut adalah penampilat balet di depat Candi Borobudur.

M. RIZQI AKBAR

Baca juga: Borobudur Bertebaran Homestay, Sandiaga Uno: Jangan Perang Tarif!

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

18 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

5 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

5 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

5 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Rangkuman Pro Kontra Iuran Pariwisata, Anggota Komisi V DPR: Sebaiknya Tidak Diterapkan

6 hari lalu

Rangkuman Pro Kontra Iuran Pariwisata, Anggota Komisi V DPR: Sebaiknya Tidak Diterapkan

Iuran dana Pariwisata pada tiket pesawat yang direncanakan pemerintah menjadi kontroversi. Bagaimana tanggapan dari berbagai pihak?

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

6 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

6 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

9 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

10 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya