Tenaga Kesehatan Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Liburan ke Dufan Ancol

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 13 April 2021 07:15 WIB

Tangkapan layar 1.500 pasien Covid-19 dan relawan tenaga kesehatan memainkan angklung pada peringatan setahun RSDC Wisma Atlet Kemayoran di Jakarta, Selasa, 23 Maret 2021. TEMPO/Lani Diana

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 250 tenaga kesehatan yang bertugas di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet berekreasi ke Dunia Fantasi atau Dufan, Ancol. Mereka dapat sejenak melepaskan diri dari kesibukan di rumah sakit setelah jumlah pasien Covid-19 berkurang.

Koordinator Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Mayor Jenderal TNI Tugas Ratmono mengatakan para tenaga kesehatan harus mematuhi protokol kesehatan selama berwisata. "Selalu menjaga jarak, pakai masker, dan menghindari kerumunan," kata Tugas Ratmono di Jakarta, Senin malam 12 April 2021.

Tugas Ratmono menjelaskan, total tenaga kesehatan yang bertugas di Wisma Atlet sebanyak 1.500 orang. Dalam beberapa hari ini, 250 tenaga kesehatan mendapatkan izin untuk berwisata secara bergiliran. "Para tenaga kesehatan ini juga harus menyegarkan pikiran supaya daya tahan tubuh tetap terjaga," katanya.

Sejumlah tenaga kesehatan (nakes) meneriakan yel-yel sebelum melakukan pergantian jadwal perawatan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Darurat (RSD) COVID-19, Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Selasa, 26 Januari 2021. ANTARA/M Risyal Hidayat

Mengenai pelayanan kepada pasien, Tugas Ratmono memastikan semua yang menjalani perawatan maupun isolasi di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, terakomodasi dengan baik. Setiap petugas kesehatan di Wisma Atlet memiliki waktu kerja selama delapan jam kemudian beristirahat 32 jam.

Advertising
Advertising

Durasi kerja tersebut dirancang agar kondisi kesehatan tenaga medis selalu prima meski bekerja di zona infeksius Covid-19. Jangan sampai ada tenaga kesehatan yang kelelahan bekerja dan mereka harus tetap menjaga semangat. Dengan begitu, para tenaga kesehatan ini juga terhindar dari infeksi Covid-19 sembari tetap disiplin protokol kesehatan.

Angka hunian Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran turun drastis selama tiga bulan terakhir. Pada Senin, 12 April 2021, tingkat hunian di Wisma Atlet sebanyak 1.244 orang atau 20 persen dari kapasitas, yakni 5.994 tempat tidur.

Baca juga:
Pemprov DKI Raih Penghargaan Penanggulangan Bencana dari BNPB

Berita terkait

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

3 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

3 hari lalu

9 Tips Mengatasi Masalah Kesehatan saat Liburan dari Keracunan Makanan hingga Dehidrasi

Ada kalanya saat liburan tidak berjalan sesuai rencana. Tidak hanya masalah akomodasi tapi juga masalah kesehatan. Simak tips berikut ini

Baca Selengkapnya

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

12 hari lalu

Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

15 hari lalu

126 Ribu Wisatawan Berkunjung ke Banyuwangi Selama Libur Lebaran

Destinasi yang paling banyak dikunjungi di Banyuwangi selama libur Lebaran salah satunya Pantai Marina Boom

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

15 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

16 hari lalu

Destinasi Wisata dalam Kota di Pengujung Libur Lebaran, Oceanarium BXSea Bintaro

Oceanarium BXSea Bintaro menyediakan sedikitnya 37 akuarium, 44 display, dan 10 terrarium yang bisa dikunjungi.

Baca Selengkapnya

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

16 hari lalu

Liburan di Yogyakarta Semakin Menarik dengan Promo dari Traveloka

Yogyakarta adalah destinasi wisata yang memukau dan layak dikunjungi. Kekayaan budaya dan ragam kulinernya yang enak menjadi alasan terbaik untuk berlibur ke kota ini.

Baca Selengkapnya

Kasus Dugaan Pemecatan Ratusan Tenaga Kesehatan di NTT: Kronologi hingga Respons DPR

16 hari lalu

Kasus Dugaan Pemecatan Ratusan Tenaga Kesehatan di NTT: Kronologi hingga Respons DPR

Anggota DPR geram atas kasus dugaan pemecatan 249 Tenaga Kesehatan (Nakes) non-ASN di Manggarai, NTT.

Baca Selengkapnya

Gejala Post Holiday Blues dan 5 Kiat Mengurangi Risikonya

17 hari lalu

Gejala Post Holiday Blues dan 5 Kiat Mengurangi Risikonya

Suasana liburan yang terbawa saat memulai rutinitas bekerja mempengaruhi perasaan atau gangguan emosi. Kondisi itu menandakan post holiday blues

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Alasan Waktu Liburan Terasa Begitu Cepat

17 hari lalu

Inilah 5 Alasan Waktu Liburan Terasa Begitu Cepat

Ternyata terdapat berbagai faktor psikologis dan eksternal yang dapat membuat waktu terasa semakin cepat berlalu selama liburan.

Baca Selengkapnya