Perayaan Imlek di Ancol, Ada Pertunjukan Barongsai di Akuarium Raksasa

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 6 Februari 2021 09:09 WIB

Foto kombo jejumlah wisatawan menikmati pertunjukan di Sea World sebelum ditutup (kiri) dan suasana sesudah ditutup (kanan) di Ancol, Jakarta, Minggu, 15 Maret 2020. Sebagai bentuk antisipasi penyebaran virus Corona atau COVID-19, Pemprov DKI Jakarta meniadakan kegiatan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) dan menutup sejumlah tempat wisata di Ibu Kota selama dua minggu ke depan, dua diantaranya Kota Tua dan Ancol. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Taman Impian Jaya Ancol akan turut meriahkan hari raya Imlek yang jatuh pada 12 Februari mendatang. Salah satu acara yang menarik adalah atraksi barongsai dalam air di akuarium utama Sea World Ancol.

Direktur Pemasaran Taman Impian Jaya Ancol Febrina Intan mengatakan Ancol tetap buka untuk umum dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan yang tepat. "Perayaan Imlek tahun ini digelar dengan konsep yang sederhana namun tetap menarik dan tidak menimbulkan kerumunan, mengingat saat ini masih dalam masa pandemi," kata dia dalam keterangan tertulis, Jumat, 5 Februari 2021.

Atraksi barongsai dalam akuarium raksasa itu akan membawakan cerita YinYang: Living in Harmony yang menampilkan dua barongsai berwarna merah dan kuning. Kedua barongsai ini dilambangkan sebagai simbol Yin dan Yang, yaitu suatu simbol keserasian yang menjaga keseimbangan dan menjaga semua mahluk hidup.

Febrina mengatakan pesan yang ingin disampaikan adalah dengan adanya keharmonisan dalam kehidupan dan sosok singa yang semangat dan bertahan hidup dapat menginspirasi dalam menghadapi masa pandemi Covid-19 dengan harapan bisa bertahan dan melewatinya dengan baik. Atraksi ini akan diselenggarakan pada 12 – 14 Februari pada pukul 13.30 WIB.

Untuk memeriahkan suasana Imlek, Taman Impian Jaya Ancol juga telah memasang berbagai dekorasi dengan ornamen yang didominasi warna merah disertai gantungan lampion di setiap sudut.

Advertising
Advertising

Bagi masyarakat yang ingin ke Ancol dan menyaksikan pertunjukan itu, ada beberapa hal penting yang harus dipatuhi. Pertama, pengunjung wajib membeli tiket secara online melalui www.ancol.com. Selagi kuota masih tersedia, pengunjung bisa langsung membeli tiket tersebut. Namun jika kuota sudah penuh pada saat kedatangan dapat melakukan penjadwalan ulang kunjungan.

Kedua, pengunjung harus ingat bahwa Ancol melakukan pembatasan kuota dan jam operasional kunjungan. Kuota pengunjung kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol yaitu maksimal kapasitas 25 persen dan jam operasional mulai pukul 06.00 WIB sampai pukul 20.00 WIB. Sementara jam operasional Dunia Fantasi mulai pukul 10.00 – 17.00 WIB, Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol mulai pukul 10.00 – 16.30 WIB.

Ketiga, seluruh pengunjung wajib menerapkan protokol kesehatan 3M, yaitu menggunakan standar masker bedah dan masker standar kain dua lapis, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan air dan sabun sebelum dan setelah beraktivitas. Pengelola bersama unsur TNI, Polri dan Satpol PP jiga akan berpatroli untuk memastikan protokol kesehatan berjalan.

Selain itu, saat kedatangan, pengunjung Ancol akan dilakukan pengecekan suhu tubuh oleh petugas. Jika diatas 37,3 derajat Celcius maka diminta menjadwalkan ulang kunjungannya.

Baca juga: Agoda Ungkap Selera Wisatawan Saat Libur Tahun Baru Imlek

Berita terkait

Libur Panjang, 111 Ribu Pengunjung Padati Ancol

8 hari lalu

Libur Panjang, 111 Ribu Pengunjung Padati Ancol

Lebih dari 100 ribu orang memadati Ancol Taman Impian di masa libur panjang pekan ini.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

36 hari lalu

Fakta Menarik Taman Margasatwa Ragunan yang Selalu Dipadati Pengunjung Saat Libur Lebaran 2024

Taman Margasatwa Ragunan yang dipadati pengunjung pada libur Lebaran 2024 punya beberapa fakta menarik.

Baca Selengkapnya

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

36 hari lalu

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

36 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

37 hari lalu

Cek Kegiatan dan Promo Dufan Selama Libur Liburan

Dunia Fantasi (Dufan) Ancol menghadirkan ragam kegiatan dan promo selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

37 hari lalu

Cerita Pengemudi Wisata Perahu di Ancol yang Sepi Peminat saat Libur Lebaran

Wisatawan di Ancol saat musim liburan tembus 100 ribu, tetapi yang naik perahu wisata tak banyak

Baca Selengkapnya

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

37 hari lalu

Warga Jakarta Anggap Ancol Cocok untuk Isi Libur Lebaran bersama Keluarga

Ancol Taman Impian masih menjadi primadona masyarakat Jakarta untuk mengisi libur lebaran seperti sekarang.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Sea World Ancol Berikan Paket Promo mulai dari Rp 120 Ribuan

37 hari lalu

Libur Lebaran, Sea World Ancol Berikan Paket Promo mulai dari Rp 120 Ribuan

Sea World Ancol turut menghadirkan acara spesial selama Libur Lebaran 10 - 21 April 2024.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Pengunjung saat Libur Lebaran, Ancol Siapkan Sentral Parkir

37 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Pengunjung saat Libur Lebaran, Ancol Siapkan Sentral Parkir

Jumat, hari kedua Lebaran, per jam 14.00 sudah ada 52 ribu pengunjung di Taman Impian Jaya Ancol.

Baca Selengkapnya

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

37 hari lalu

Kapolres Jakut Klaim Kawasan Wisata Ancol Aman, Belum Ada Laporan Tindak Kriminal

Kapolres Jakarta Utara Kombes Gidion Arif Setyawan mengklaim belum ada kerawanan dan berbagai tindak kriminal yang terjadi di kawasan wisata Ancol

Baca Selengkapnya