Data Kunjungan Pulau Komodo, Wisatawan Mancanegara Lebih Banyak dari Domestik

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Jumat, 8 Januari 2021 08:50 WIB

Kadal raksasa komodo di Taman Nasional Komodo. Dok. Kemenparekraf

TEMPO.CO, Jakarta - Pengelola Balai Taman Nasional Komodo menyampaikan data kunjungan wisatawan sepanjang 2017 sampai 2020. Secara keseluruhan, wisatawan mancanegara mendominasi ketimbang wisatawan domestik.

Kepala Balai Taman Nasional Komodo, Lukita Awang Nistyantara mengatakan total kunjungan wisatawan selama empat tahun terakhir sebanyak 567.253 orang. Angka itu terbagi menjadi 348.459 wisatawan mancegara dan 218.794 wisatawan domestik.

"Tren kunjungan wisatawan ke Taman Nasional Komodo selama 2017 sampai 2019 mengalami peningkatan siginifikan," kta Lukita Awang pada Kamis, 7 Januari 2021. Hanya saja, sejak pandemi Covid-19 merebak di 2020, jumlah kunjungan wisatawan itu anjlok.

Pandemi Covid-19 memaksa pengelola Taman Nasional Komodo menutup kawasan selama beberapa waktu demi mencegah penyebaran virus. Ketika sudah dibuka kembali, jumlah pengunjung pun dibatasi.

Sejumlah komodo berkumpul dalam kunjungan di Pulau Rinca, Kawasan Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur, Ahad, 14 Oktober 2018. Pulau Rinca yang merupakan zona inti Taman Nasional Komodo, dihuni lebih dari 1.500 ekor komodo. TEMPO/Tony Hartawan

Advertising
Advertising

Sepanjang 2017, jumlah pengunjung Taman Nasional Komodo sebanyak 117.102 orang yang terdiri dari 69.893 wisatawan mancanegara dan 47.209 wisatawan domestik. Jumlah ini bertambah di 2018 sebanyak 176.830 orang dengan rincian, 121.409 wisatawan mancanegara dan 55.421 wisatawan domestik.

Selama 2019, jumlah kunjungan ke Taman Nasional Komodo bertambah lagi menjadi 221.703 orang. Angka ini terdiri dari 144.068 wisatawan mancanegara dan 77.635 wisatawan domestik. "Sementara di tahun 2020, jumlah kunjungan ke Pulau Komodo hanya 51.618 wisatawan," katanya.

Lukita Awang menjelaskan kunjungan wisatawan ke kawasan Taman Nasional Komodo masih dibatasi sesuai protokol kesehatan. Untuk tahun 2021, menurut dia, pengelola taman nasional yang terletak di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, itu menunggu arahan pemerintah dan perkembangan penananan Covid-19.

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

20 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

4 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

4 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Melihat Pameran Fotografi yang Menampilkan Potret Masyarakat Pulau Komodo di Kota Padang

5 hari lalu

Melihat Pameran Fotografi yang Menampilkan Potret Masyarakat Pulau Komodo di Kota Padang

Pameran fotografi yang menyorot tentang nasib masyarakat di Pulau Komodo digelar pada 25 April hingga 28 April 2024 di Galeri UPTD Taman Budaya Sumatra Barat

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

5 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

5 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Akademisi Ungkap Peluang Jaring Wisatawan Mancanegara Lewat Sektor Pendidikan

6 hari lalu

Akademisi Ungkap Peluang Jaring Wisatawan Mancanegara Lewat Sektor Pendidikan

Pendidikan menjadi pintu masuk untuk mengenalkan Indonesia terutama kekayaan wisata budayanya ke wisatawan mancanegara.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

8 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

9 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya