Dilarang Pesta Perayaan Tahun Baru 2021, Warga Batam Bikin Acara Seru

Jumat, 25 Desember 2020 12:30 WIB

Ilustrasi pesta kembang api Tahun Baru. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Batam - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau melarang siapapun menggelar pesta perayaan Tahun Baru 2021. Larangan yang tertuang dalam Surat Edaran Gubernur Kepuluan Riau Nomor 383/SET-STC19/XXI/2020 bertujuan mencegah penyebaran Covid-19.

Dalam surat edaran tersebut melarang pesta perayaan tahun baru dan sejenisnya, baik di dalam maupun di luar ruangan. Tidak boleh ada yang menyalakan kembang api atau petasan. "Tidak ada agenda perayaan tahun baru karena pemerintah fokus menangani Covid-19," kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau, Buralimar di Batam pada Senin, 21 Desember 2020.

Buralimar mengatakan telah menyampaikan larangan pesta perayaan tahun baru tersebut kepada pengelola hotel, resort, asosiasi, dan pelaku usaha terkait. Untuk teknisnya diserahkan kepada wali kota dan bupati. Dia menambahkan, kebijakan pelarangan pesta perayaan tahun baru ini sejalan dengan arahan pemerintah pusat.

Sebelum pandemi Covid-19 terjadi, Kepulauan Riau selalu banjir wisatawan dari dalam dan luar negeri. Terutama pada malam pergantian tahun, mereka menikmati atraksi kembang api, konser musik yang mendatangkan penyanyi atau grup band papan atas.

Foto udara Pulau Bintan di Kepulauan Riau. Pulau Bintan di Provinsi Kepulauan Riau menjadi salah satu destinasi wisata yang jadi favorit wisatawan asing. Pemerintah Kabupaten Bintan dan pegiat pariwisata kawasan Lagoi Bintan menyatakan siap menerima kunjungan wisatawan asing pada akhir 2020. shutterstock.com

Advertising
Advertising

Pengelola kawasan wisata Lagoi Bintan, Sorta mengatakan telah menerima dan mematuhi larangan pemerintah ihwal pelarangan pesta perayaan tahun baru. "Tidak ada lagi acara khusus tahun baru karena tidak boleh ada kerumunan," kata dia.

Kendati tiada lagi pesta kembang api atau hiburan massal di malam tahun baru, masyarakat Batam berinisiatif membuat momentum pergantian tahun 2020 ke 2021 tetap berkesan. Seorang warga Batam, Khairul Hamdi berencana kemping di pantai bersama teman-teman. Dia memilih berkemah karena aktivitas mudah diawasi supaya tidak melanggar protokol kesehatan. "Kami tidak perlu was-was," kata dia.

Senada dengan Khairul Hamdi, Albert yang juga warga Batam memilih untuk kemping kecil-kecilan untuk merayakan Tahun Baru 2021. "Tidak apa-apa enggak ada kembang api, masih bisa mencari hiburan dengan kemping kecil-kecilan dan bakar ikan di halaman rumah," kata dia. "Semoga pandemi Covid-19 cepat berlalu."

Berita terkait

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

1 hari lalu

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

Perjalanan dari Batam ke Singapura dengan kapal feri hanya butuh waktu sekitar 1 jam. Simak harga tiketnya.

Baca Selengkapnya

Berkunjung ke Pulau Belakang Padang Batam setelah Pulau Penawar Rindu Itu Bersolek

5 hari lalu

Berkunjung ke Pulau Belakang Padang Batam setelah Pulau Penawar Rindu Itu Bersolek

Wisatawan atau masyarakat Batam sering kali sengaja datang ke Pulau Belakang Padang hanya untuk sarapan pagi atau ngopi sambil melepas rindu

Baca Selengkapnya

Pemkot Batam Wajibkan Penggunaan Fuel Card 5.0 untuk Pembelian Pertalite, Apa Itu?

5 hari lalu

Pemkot Batam Wajibkan Penggunaan Fuel Card 5.0 untuk Pembelian Pertalite, Apa Itu?

Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau, memperkenalkan sistem pengendali pembelian bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi tersebut dengan Fuel Card 5.0

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

9 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

Menanam Mangrove jadi Daya Tarik Turis di Batam, Wisata sambil Menyelamatkan Lingkungan

10 hari lalu

Menanam Mangrove jadi Daya Tarik Turis di Batam, Wisata sambil Menyelamatkan Lingkungan

Sampai saat ini tercatat sudah 700 orang turis menanam mangrove di pesisir Batam.

Baca Selengkapnya

Rumah Contoh Relokasi PSN Rempang Rampung, Warga: Kampung Kami Lebih Berharga

10 hari lalu

Rumah Contoh Relokasi PSN Rempang Rampung, Warga: Kampung Kami Lebih Berharga

BP Batam menyampaikan pembangunan rumah contoh relokasi untuk warga terdampak PSN Rempang Eco-city sudah rampung. Masyarakat tempatan tegaskan menolak pindah

Baca Selengkapnya

Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

11 hari lalu

Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Anaknya Maju di Pilkada 2024, Juga Wali Kota Batam dan Istri, Berikut Profil Mereka

Gubernur Kepri dan Anak maju Pilkada 2024, Juga Wagub Kepri dan suaminya. Bergini sosok Ansar Ahmad dan Marlin Agustina.

Baca Selengkapnya

Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

14 hari lalu

Kapan Tahun Baru Islam 1446? Ini Jadwal serta Tanggal Penting di Bulan Muharram

Kapan tahun baru Islam 1446? Tahun baru Islam bertepatan dengan datangnya bulan Muharram, yakni salah satu bulan suci dalam Islam. Berikut jadwalnya.

Baca Selengkapnya

Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

14 hari lalu

Pesona Pantai Airnanti Barelang Batam yang Memiliki Pasir Bersih

Pantai Airnanti Batam memiliki pasir yang bersih, tapi namanya belum terlalu dikenal wisatawan.

Baca Selengkapnya

Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

15 hari lalu

Pj Wali Kota Tanjungpinang Jadi Tersangka Pemalsuan Surat Tanah, Terancam Penjara 8 Tahun

Polres Bintan menetapkan Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan tersangka pemalsuan dokumen

Baca Selengkapnya