Waspadai Aksi Teroris MIT, Objek Wisata Danau Tambing Ditutup Sementara

Reporter

Antara

Senin, 30 November 2020 14:14 WIB

Dokumen foto Danau Tambing di kawasan Taman Nasional Lore Lindu. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu memutuskan untuk menutup sementara kawasan Danau Tambing di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah dari kunjungan wisatawan menyusul terjadinya penyerangan yang diduga dilakukan oleh teroris Mujahid Indonesia Timur atau MIT.

''Kami sudah mendapat arahan dari Direktur Pemanfaatan Jasa Lingkungan Hutan Konservasi Ditjen KSDAE untuk menutup sementara waktu lokasi obyek wisata Danau Tambing demi keamanan dan keselamatan bersama,'' kata Kepala Balai Besar TNLL, Jusman, Senin, 30 November 2020.

Pada Jumat, 27 November lalu, terjadi penyerangan terhadap empat warga transmigrasi di Desa Lembantongoan, Kabupaten Sigi yang diduga oleh teroris MIT. Serangan itu menewaskan empat orang.

Jusmas menjelaskan kawasan Danau Tambing yang terletak di Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara, Kabupaten Poso, berada pada jalur lintas para teroris dan jalur operasi personel Satgas Tinombala yang melakukan pengejaran terhadap teroris MIT Poso. Karena itu, penutupan lokasi wisata itu semata-mata demi keamanan dan keselamatan bersama, terutama para wisatawan yang hendak berkunjung.

Danau Tambing selama ini banyak dikunjungi wisatawan, termasuk mancanegara karena keindahan hutan dan alamnya yang mempesona. Selain karena danaunya yang menarik, lokasi itu sangat cocok untuk berkemah sambil menikmati merdunya suara burung.

Ada sekitar 270 jenis burung dan 30 persen di antaranya adalah satwa endemik membuat para wisatawan terpesona melihat dan menikmati suara burung. ''Makanya wisatawan menjuluki Danau Tambing sebagai surga burung,'' kata Jusman.

Berita terkait

Iuran Wisata untuk Siapa

3 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

3 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

3 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

4 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

4 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

7 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

8 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

8 hari lalu

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

Tak hanya punya api biru, kawah Ijen punya berbagai keunikan yang membuat turis asing penasaran untuk datang.

Baca Selengkapnya

Traveling ke Macau, Jangan Lewatkan 9 Destinasi Wisata Gratis

8 hari lalu

Traveling ke Macau, Jangan Lewatkan 9 Destinasi Wisata Gratis

Menikmati liburan di Macau tidak harus selalu mengeluarkan biaya mahal

Baca Selengkapnya

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

8 hari lalu

Cegah Overtourism, Amsterdam Kurangi Jumlah Kapal Pesiar

Jumlah kapal pesiar sungai di Amsterdam meningkat hampir dua kali lipat sejak tahun 2011.

Baca Selengkapnya