3 Bandara Ini Dapat Penghargaan Berkat Baiknya Protokol Kesehatan

Reporter

Swa.co.id

Jumat, 27 November 2020 11:07 WIB

Petugas melakukan pemeriksaan badan dan barang calon penumpang pesawat, di Terminal Baru Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 6 Juni 2018. ANTARA FOTO/R. Rekotomo

TEMPO.CO, Jakarta - Tiga bandara Angkasa Pura (AP) I meraih Penghargaan Bandara Sehat 2020 dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Ketiga bandara yang meraih penghargaan tersebut adalah Ahmad Yani Semarang, Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan, dan Lombok Praya.

"Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap komitmen Angkasa Pura I dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 di seluruh area bandara Angkasa Pura I,” kata Direktur Utama PT Angkasa Pura I, Faik Fahmi.

Penghargaan tersebut menurutnya melengkapi apresiasi yang telah diraih AP I dalam upaya melaksanaan protokol kesehatan. Pengharagaan yang telah dikutip di awal meliputi penghargaan dari Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wihsnutama Kusubandrio, dan penghargaan dari mitra global, seperti Incheon Airport International Corporation.

Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto, mengatakan inisiasi ini sebagai bentuk pencegahan Covid-19 dengan penerapan protokol kesehatan, termasuk di fasilitas umum.

"Sesuai peraturan pemerintah, kegiatan ini dapat menjadi momentum mengajak seluruh komponen anak bangsa dalam perilaku hidup sehat serta penerapan protokol di tempat dan fasilitas umum," katanya.

Advertising
Advertising

Angkasa Pura I secara konsisten menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan bandara. Seiring dengan mulai meningkatnya trafik penerbangan, AP I juga secara rutin melakukan pengawasan kepada pengguna jasa bandara untuk menerapkan protokol kesehatan secara disiplin.

Salah satu penerapan disiplin protokol kesehatan yang dilakukan di Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang adalah menyediakan kursi tunggu berjarak, melakukan pengaturan alur penumpang, dan pengaturan jadwal penerbangan untuk mengantisipasi antrean di bandara, hingga proses pengambilan bagasi.

"Kami menjamin penerapan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 di 15 bandara dilakukan secara konsisten dan disiplin. Kami selalu memastikan kebersihan pada fasilitas-fasilitas publik, seperti konter check in, trolley, self check-in machine, security check point, tray & x-ray, toilet, boarding pass scanner, hand rail, arm chair. Selain itu, kami juga melakukan pembersihan secara intens dan berkala menggunakan disinfektan,” jelas Faik.

*Ini adalah artikel kerja sama Tempo.co dengan #SatgasCovid-19 demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Tegakkan protokol kesehatan, ingat selalu #pesanibu dengan #pakaimasker, #jagajarakhindarikerumunan, dan #cucitanganpakaisabun.

Berita terkait

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

8 menit lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

2 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

8 jam lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

9 jam lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

11 jam lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

22 jam lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

23 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya