Lebih dari 41 Ribu Wisatawan ke Kepulauan Seribu pada Agustus 2020

Reporter

Antara

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 8 September 2020 20:19 WIB

Wisatawan berwisata di Pantai Pasir Perawan, Pulau Pari, Kepulauan Seribu, Jakarta, 19 November 2017. Kepulauan Seribu memiliki sejumlah pulau yang menjadi tujuan wisata bahari di antaranya adalah Pulau Pramuka, Pulau Air, Pulau Semak Daun, Pulau Pari dan Pulau Untung Jawa. ANTARA FOTO/R. Rekotomo

TEMPO.CO, Jakarta - Lebih dari 41 ribu wisatawan bertamasya ke Kepulauan Seribu sepanjang Agustus 2020. Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Kepulauan Seribu menyatakan jumlah kunjungan ini adalah yang terbanyak sepanjang Januari sampai Juli 2020.

"Ada 41.152 wisatawan datang ke Kepulauan Seribu pada Agustus 2020. Ini angka tertinggi sejak Januari 2020," kata Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabupaten Kepulauan Seribu, Puji Astuti dalam acara Penyelenggaraan Transportasi Berkeadilan di Kepulauan Seribu pada Selasa, 8 September 2020.

Puji menjelaskan tetap mengedepankan wisata sehat dengan menerapkan protokol kesehatan sehingga wisatawan merasa aman dan nyaman. "Saat ini bukan berlomba-lomba mendatangkan wisatawan karena kami tetap melaksanakan dan menarik wisatawan dengan prinsip aman, sehat, dan produktif," kata Puji.

Wisatawan menunggu matahari terbit dari atas Jembatan Cinta, di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, 21 Mei 2015. Jembatan ini memiliki mitos bisa memberikan keberuntungan dalam hal percintaan, bagi yang sudah berpasangan ataupun belum. TEMPO/Charisma Adristy

Puji mengatakan promosi secara digital dan melalui agen-agen perjalanan yang menyediakan layanan wisata ke Kepulauan Seribu menjadi kunci menarik wisatawan di tengah pandemi Covid-19. "Seiring waktu, orang-orang akan berwisata ke Kepulauan Seribu karena tahu ini zona yang aman, zona hijau dan kita semua tetap melaksanakan protokol kesehatan di manapun berada," katanya.

Advertising
Advertising

Kepala Bidang Destinasi dan Pengembangan Dinas Pariwisata DKI Jakarta, Shinta Nindyawati berharap tingkat kunjungan wisata ke Kepulauan Seribu bertambah saat pandemi Covid-19 berakhir. Tentunya dengan perbaikan layanan transportasi menuju ke sana.

"Kami berharap kendala transportasi, yaitu kapal-kapal dapat teratasi," kata Shinta. Dengan begitu, di masa mendatang wisata ke Kepulauan Seribu bisa lebih aman, murah, cepat, dan nyaman. "Nanti dengan sendirinya masyarakat akan berwisata ke Kepulauan Seribu."

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

2 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

2 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

2 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

3 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

3 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

3 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

5 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Alih Muatan Ikan Ilegal, Greenpeace Desak Pemerintah Hukum Pelaku dan Ratifikasi Konvensi ILO 188

Greenpeace meminta KKP segera menghukum pelaku sekaligus mendesak pemerintah untuk meratifikasi Konvensi ILO 188 tentang Penangkapan Ikan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

5 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

6 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya