Makanan Tradisional: Usia Resepnya Seabad, Jadi Ciri Khas Daerah

Reporter

Bram Setiawan

Editor

Ludhy Cahyana

Jumat, 22 Mei 2020 08:22 WIB

Peserta menata berbagai menu makanan khas daerah dari ikan laut pada Festival Kuliner Tradisional 2019 di Taman Sulthanah Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Aceh, Jumat 5 Juli 2019. Festival yang bertujuan mewujudkan Aceh sebagai destinasi wisata halal dunia tersebut diikuti ratusan peserta dari 23 kabupaten kota dan dimeriahkan dengan berbagai menu tradisional nasional serta internasional. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Ragil Imam Wibowo berbagi cerita tentang makanan tradisional. Juru masak yang akrab dikenal sebagai Chef Ragil itu menceritakan, makanan tradisional yang menggunakan bahan lokal.

"Resepnya minimal sudah 100 tahun, serta menunjukkan lokasi tertentu makanan berasal," katanya saat sesi bincang seminar daring bertema "Tak Kenal Maka Tak Bangga: Mengenal Sumber Pangan Lokal dan Makanan Tradisional Indonesia", Kamis, 21 Mei 2020.

Chef Ragil menjelaskan, makanan tradisional selalu mengena dalam pikiran masyarakat. "Selalu diingat oleh masyarakat setempat, saat merantau membuat ingatan ingin pulang," tuturnya.

Menurut dia, keberadaan makanan tradisional tetap terjaga bila terus ada penikmatnya. "Selama kita senang dan ekplorasi, makanan itu akan terus ada," katanya. Namun demikian, tantangan makanan tradisional Nusantara adalah terkait kesan.

"Makan tradisional itu bukan enggak keren," kata Ragil, pemenang Asian Cuisine Chef of the Year 2018. Padahal, Ragil menjelaskan, bahwa makanan tradisional yang menggunakan bahan lokal sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Advertising
Advertising

"Bahan lokal tidak modifikasi bagus untuk kesehatan," tuturnya. Ia menambahkan, hal itu terkait campuran rempah-rempah yang memiliki khasiat juga sebagai obat alami.

Manajer Program Pertanian Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia Puji Sumedi Hanggarawati menjelaskan pangan Nusantara adalah bagian dari budaya. "Kita (Indonesia) punya banyak jenis karbohidrat," katanya.

Mengutip data Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, Puji menjelaskan ada 5.529 sumber daya hayati tanaman pangan. Sedangkan menurut Badan Ketahanan Pangan, ada 100 jenis sumber karbohidrat di Indonesia. "Ada juga 100 kacang-kacangan, 250 sayuran, 450 buah-buahan. Sampai tahun 2020 itu yang baru dikonsumsi," ujarnya.

Puji mencontohkan, salah satu sumber pangan di Nusa Tenggara Timur. Sorgum adalah sumber pangan yang mengandung karbohidrat. "Sorgum memiliki nutrisi tinggi, adaptif dan memiliki akar budaya yang kuat dengan masyarakat lokal. Pangan adalah hak asasi manusia," katanya.

Berita terkait

World Water Forum, Indonesia Siapkan Masakan Khas Nusantara

13 jam lalu

World Water Forum, Indonesia Siapkan Masakan Khas Nusantara

Para kepala negara dan delegasi World Water Forum (WWF) ke-10 akan dijamu pada sambutan makan malam dengan jamuan masakan tradisional khas Nusantara

Baca Selengkapnya

Resep dan Cara Membuat Kue Mangkuak, Hidangan Khas Minangkabau yang Mulai Langka

11 hari lalu

Resep dan Cara Membuat Kue Mangkuak, Hidangan Khas Minangkabau yang Mulai Langka

Sejumlah makanan tradisional khas Minangkabau mulai langka. Salah satunya Kue Mangkuak dengan cita rasa legit gula saka dan wangi kelapa.

Baca Selengkapnya

5 Tradisi Unik Lebaran di Sumatera Barat, Malamang hingga Tradisi Bakajang

41 hari lalu

5 Tradisi Unik Lebaran di Sumatera Barat, Malamang hingga Tradisi Bakajang

Keunikan tradisi Idul Fitri atau lebaran di Sumatera Barat tak kalah dengan daerah lainnya. Di sini ada Malamang, Kabau SIrah, hingga Bakajang.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Kolesterol Baik dalam Tubuh

18 Maret 2024

4 Tips Tingkatkan Kolesterol Baik dalam Tubuh

Kolesterol baik membantu dalam menyerap kolesterol dalam darah dan membawanya ke hati. Ini 4 Tips tingkatkan kolesterol baik dalam tubuh.

Baca Selengkapnya

Bolehkah Penderita Diabetes Berbuka Puasa dengan Kurma?

13 Maret 2024

Bolehkah Penderita Diabetes Berbuka Puasa dengan Kurma?

Penderita diabetes perlu mengontrol kandungan gula yang dikonsumsi. Bagaimana jika berbuka puasa dengan kurma yang manis?

Baca Selengkapnya

Fakta Nutrisi Pisang dan Cara Membuatnya Cepat Matang

8 Maret 2024

Fakta Nutrisi Pisang dan Cara Membuatnya Cepat Matang

Pisang disebut sebagai salah satu buah yang luar biasa karena kaya serat, potasium, vitamin C, serta antioksidan dan fitonutrien lain.

Baca Selengkapnya

Harga Beras Meroket, Ahli Gizi Unair Tawarkan Bahan Pangan Pengganti Nasi

6 Maret 2024

Harga Beras Meroket, Ahli Gizi Unair Tawarkan Bahan Pangan Pengganti Nasi

Agar tidak terlalu bergantung pada karbodhidrat beras yang sedang mahal, Ahli Gizi Unair menyarankan sejumlah bahan pangan alternatif.

Baca Selengkapnya

Harga Beras Naik, Ini Makanan Karbohidrat Penggantinya

29 Februari 2024

Harga Beras Naik, Ini Makanan Karbohidrat Penggantinya

Ketika harga beras naik, masyarakat bisa memanfaatkan berbagai jenis umbi-umbian makanan olahan sebagai sumber karbohidrat seperti ubi dan singkong

Baca Selengkapnya

10 Sumber Makanan Berkadar Karbohidrat Pengganti Beras

29 Februari 2024

10 Sumber Makanan Berkadar Karbohidrat Pengganti Beras

Karbohidrat dapat ditemukan dalam berbagai makanan, termasuk roti, kacang, susu, popcorn, kentang, kue, hingga spagheti.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Terjadi Jika Tubuh Kekurangan Karbohidrat

28 Februari 2024

5 Hal yang Terjadi Jika Tubuh Kekurangan Karbohidrat

Pola makan dengan rendah karbohidrat, seperti keto dan fase awal Diet Atkins, menyebabkan tubuh masuk ke ketosis nutrisi.

Baca Selengkapnya