Kini Kereta Kelas Ekonomi ke Yogyakarta Kian Nyaman Saja

Rabu, 11 Desember 2019 23:36 WIB

Salah satu fasilitas yang tersedia di Kereta Kelas Priority Semarang-Jakarta KA Argo Muria yang berangkat dari Stasiun Tawang, Semarang, adalah layar TV LCD dengan layar sentuh di setiap tempat duduk. ANTARA/Zuhdiar Laeis

TEMPO.CO, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (KAI) meningkatkan pelayanan sekaligus memberi pilihan kepada calon penumpang kereta api. Kini ada kereta api Priority yang menghubungkan Yogyakarta - Jakarta (stasiun Pasar Senen) dan sebaliknya.

Setiap hari ada dua perjalanan, yaitu kereta api Fajar Utama YK di pagi hari dan Senja Utama YK di malam hari. Setiap satu rangkaian kereta api ada satu gerbong kereta Priority.
“Satu gerbong memuat 30 penumpang,” kata Totok Suryono, Direktur Utama PT Kereta Api Pariwisata, di Stasiun Tugu Yogyakarta, Rabu, 11 Desember 2019.
Kereta Api Priority ini mulai dioperasikan Jumat, 13 Desember 2019. Jadwal keberangkatan Kereta Api Fajar Utama Priority dari Stasiun Yogyakarta ke Pasar Senen pada pukul pukul 07.00 WIB dan tiba di tujuan pukul 15.11 WIB. Kereta Api Senja Utama YK Priority diberangkatkan pukul 19.05 WIB dan tiba di Pasar Senen pukul 03.01 WIB.
Sebaliknya, keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen ke Yogyakarta, Kereta Api Fajar Utama YK Priority Yogyakarta pukul 07.20 WIB dan tiba pukul 15.29 WIB. Kereta Api Senja Utama YK diberangkatkan dari Pasar Senen pada pukul 18.55 WIB dan tiba di Yogyakarta pada pukul 03.07 WIB.
Kereta Wisata kelas Priority tersebut berhenti di Stasiun Wates, Kutoarjo, Purwokerto dan Cirebon serta Stasiun Jatinegara (khusus untuk pemberangkatan dari Stasiun Yogyakarta).
Direktur Utama PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Edi Sukmoro mengangkat tanda sinyal berangkat saat melepas penumpang peserta 'Mudik Bareng KAI' menggunakan kereta api Brantas jurusan Blitar, Jawa Timur di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Ahad, 26 Mei 2019. PT. KAI menyediakan delapan perjalanan kereta api ke berbagai jurusan di Jawa Tengah dan Jawa Timur pada Lebaran 2019. ANTARA/M Risyal Hidayat
Lalu apa keistimewaan dari kereta api gerbong Priority ini? Antara lain PT Kereta Api Pariwisata menyediakan berbagai fasilitas yang bisa dinikmati secara gratis oleh penumpang di kelas Priority ini. Fasilitas gratis itu berupa makan dan minum, snack, teh/kopi hiburan Audio Video On Demand (AVOD) di setiap kursi penumpang serta layanan WIFI on Train. Tentu saja tempat duduknya sangat nyaman.
"Pertimbangan kami menjalankan KA Fajar Utama YK Priority dan KA Senja Utama YK Priority adalah untuk memberikan alternatif baru kepada masyarakat dalam memilih kelas kereta karena selama ini dalam rangkaian kereta api tersebut yang tersedia adalah Kelas ekonomi premium, dan Kelas Eksekutif,” kata dia.
Totok menambahkan pihaknya juga memberikan tarif promo Fajar Utama YK Priority dan KA Senja Utama YK Priority mulai dari Rp 600.000. Tarif promo ini berlaku mulai tanggal 13 Desember hingga 6 Januari 2019.
Masih ada lagi keistimewaan layanan bagi para pelanggan kelas Priority ini, yaitu khusus bagi pelanggan kelas Priority yang berangkat dari Stasiun Tugu Yogyakarta diberikan layanan ruang tunggu di Anggrek Lounge. Sekaligus dapat menikmati hidangan menu All You Can Eat secara gratis
“Hanya dengan menunjukkan boarding pass dan kartu identitas resmi (KTP, Kartu Pelajar, SIM atau Paspor), bisa makan gratis sepuasnya," kata dia.
Stasiun Tugu Yogyakarta. dok.TEMPO/Pius Erlangga
Eko Budiyanto, Manager Humas PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 6 menambahkan tiket kereta wisata kelas Priority dapat dibeli di loket resmi yang telah disediakan. Baik melalui KAI Access maupun jalur distribusi tiket ingin lain.
“Pengoperasian kereta kelas Priority pada kereta api Fajar Utama YK dan Senja Utama YK merupakan wujud komitmen dari Manajemen PT Kereta Api Indonesia dan Kereta Api Pariwisata untuk memberikan inovasi dan layanan yang terbaik kepada masyarakat khususnya pelanggan Kereta Api,” kata Eko.
MUH SYAIFULLAH

Berita terkait

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

3 menit lalu

Wisata ke Pantai Selatan Yogyakarta? Awas Sengatan Ubur-ubur

Puluhan orang tersengat ubur-ubur. Sebelumnya akhir April, sejumlah wisatawan dilaporkan tersengat ubur ubur saat bermain di Pantai Krakal Gunungkidul

Baca Selengkapnya

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

8 jam lalu

Catat, UGM Yogyakarta Gelar Festival Anggrek Akhir Pekan ini di Sleman

Penggemar tanaman anggrek yang berencana melancong ke Yogyakarta akhir pekan ini, ada festival menarik yang bisa disaksikan.

Baca Selengkapnya

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

9 jam lalu

Dongkrak Kunjungan Museum dan Cagar Budaya, Begini Langkah Kemendikbudristek

Indonesian Heritage Agency (IHA) yang bertugas menangani pengelolaan museum dan cagar budaya nasional sejak September 2023.

Baca Selengkapnya

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

10 jam lalu

Sleman Luncurkan Prangko Buk Renteng, Ini Peran Saluran Irigasi Bersejarah Itu di Yogyakarta

Selokan yang menghubungkan wilayah Sleman Yogyakarta dan Magelang Jawa Tengah itu dibangun pada masa Hindia Belanda 1909. Kini jadi prangko.

Baca Selengkapnya

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

1 hari lalu

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

1 hari lalu

Sampah Menyebar di Beberapa Titik Jalan usai Libur Panjang, Begini Pengolahan Limbah di Yogyakarta

Sampah yang masuk ke TPS 3R Nitikan Yogyakarta akan diolah menjadi bahan bakar alternatif Refused Derived Fuel (RDF).

Baca Selengkapnya

Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

2 hari lalu

Daftar Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto: Rumah, BMW, Apartemen, Motor Harley Davidson, hingga Tas Hermes

Ini daftar aset eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto yang masuk dalam radar dakwaan KPK.

Baca Selengkapnya

Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

2 hari lalu

Waspadai Ubur-ubur yang Muncul Lebih Awal di Pantai Selatan Yogyakarta

Kemunculan ubur-ubur biasanya terjadi saat puncak kemarau atau saat udara laut dingin pada Juli hingga September.

Baca Selengkapnya

Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Kritik dari Walhi

2 hari lalu

Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Kritik dari Walhi

Walhi menyoroti kebijakan layanan persampahan dari Pemerintah Kabupaten Sleman yang tak lagi melakukan layanan angkut sampah organik untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya

Pura Pakualaman Yogyakarta Berusia 212 Tahun, Ada 21 Event Dipersiapkan

3 hari lalu

Pura Pakualaman Yogyakarta Berusia 212 Tahun, Ada 21 Event Dipersiapkan

Peringatan ulang tahun Pura Pakualaman dikemas dalam tema besar Karti Widyastuti Sampurnaning Bekti, ads 21 acara dari 13 Mei hingga 23 Juni.

Baca Selengkapnya