Cerita Menu Minuman Warna-warni Kopi Konnichiwa

Selasa, 10 Desember 2019 21:57 WIB

Es Kopi Godzilla Latte memadukan empat komposisi, yaitu espresso, charcoal (arang), susu, gula aren, yang menghasilkan warna dan tekstur unik. Foto: @kopikonnichiwa

TEMPO.CO, Jakarta - Kedai Kopi Konnichiwa tak sekadar menjaja kopi. Ada biscoff crunch biskuit karamel dalam campuran susu dan gula aren. Sensasi repihan biskuit dalam minuman itu, membuat menyeruput berseling dengan kegiatan mengunyah.

Minuman itu dinamai Kamo Latte, kategori menu non-coffee di Kopi Konnichiwa- kedai ala Jepang di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, "Kamo Latte menggunakan tampilan (motif) loreng, termasuk menu non-coffee yang disukai," kata pemilik Kopi Konnichiwa, Hernando Santoso, Selasa, 10 Desember 2019.

Kopi Konnichiwa menawarkan semua menu es kopi. Berbagai menu tersebut, berupa Es Kopi Kyoto Latte, Es Kopi Godzilla Latte, Es Kopi Java Latte, Es Americano, Es Kopi Mocha, Es Kopi Latte, "Menu es kopi karena bisa lebih bermain tekstur," ucap Hernando.

Adapula menu non-coffee, yaitu Kamo Latte, Es Hiroshima, Es Nagasaki, Sakura Lemonade, Murasaki Lemonade, Es Matcha Latte, Es Hojicha, Es Cokelat Matcha, Es Cokelat.

Bila melihat daftar menu, minuman coffee maupun non-coffee memiliki corak warna-warni. Berbagai corak warna tersebut bersumber dari komposisi dalam masing-masing minuman.

Advertising
Advertising

Hernando mencontohkan, misalnya menu Es Kopi Kyoto Latte. Corak tersebut kombinasi hijau (matcha) dan warna cokelat (espresso). "Kami memang memperhatikan tampilan seperti lukisan untuk penyajian," tuturnya.

Kamo Latte, salah satu menu non-coffee di Kopi Konnichiwa, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Selasa, 10 Desember 2019. TEMPO/Bram Setiawan

Menu kopi yang boleh dibilang cukup diminati adalah Es Kopi Godzilla Latte. Kopi ini memadukan empat komposisi, yaitu espresso, charcoal (arang), susu, gula aren. Tampilan penyajiannya cukup unik, karena ada serbuk hitam arang di permukaan minuman.

Menurut Hernando, tampilan warna itu menjadi inspirasi penamaan godzilla. "Unsur warna seperti (karakter) godzilla," ucapnya.

Adapun godzilla adalah karakter monster fiksi dalam film Jepang. Seperti tema itu pula, kata Hernando, maksud penamaan menu tersebut, "Ekspektasi kami (Es Kopi Godzilla Latte) menjadi menu yang unggul dan bisa diterima," katanya.

Berita terkait

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

10 hari lalu

Indonesia Targetkan Nilai Ekspor Kopi ke Mesir Tahun Ini Tembus Rp 1,5 Triliun

Atase Perdagangan Kairo, M Syahran Bhakti berharap eksportir kopi Indonesia dapat memenuhi permintaan dari Mesir pada 2024 ini di atas Rp 1,5 triliun.

Baca Selengkapnya

Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

32 hari lalu

Inilah Alasan Disarankan Tidak Minum Kopi Sebelum Naik Pesawat

Minum kopi sebelum penerbangan tak hanya meningkatkan risiko kembung, tapi juga menyebabkan dehidrasi yang berujung pada rasa mual dan sakit kepala.

Baca Selengkapnya

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

38 hari lalu

Kopi Kenangan Sajikan Blewah Mewah, Menu Segar untuk Berbuka Puasa

Menu andalan Blewah Tea dengan taburan Blewah Jelly yang terbuat dari ekstrak buah asli

Baca Selengkapnya

Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

40 hari lalu

Alasan Penderita Epilepsi Tak Boleh Banyak Minum Kopi

Penderita epilepsi diminta tidak minum kopi berlebihan untuk menghindari kejang. Pasalnya, kafein justru dapat meningkatkan frekuensi kejang.

Baca Selengkapnya

Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

45 hari lalu

Berapa Banyak Konsumsi Kopi dan Teh yang Pas saat Puasa?

Ahli gizi dari RS Cipto Mangunkusumo Kencana Fitri Hudayani SST, M.Gz memberi tips mengonsumsi teh atau kopi yang pasa saat puasa.

Baca Selengkapnya

Organisasi Ini Minta Wisatawan di Bali Tidak Minum Kopi Luwak, Kenapa?

51 hari lalu

Organisasi Ini Minta Wisatawan di Bali Tidak Minum Kopi Luwak, Kenapa?

People for the Ethical Treatment of Animals atau PETA meminta wisatawan di Bali menghindari minum kopi luwak setelah melakukan penyelidikan.

Baca Selengkapnya

Dukung Kebahagiaan Keluarga Indonesia, Kapal Api Gelar Mudik Gratis

53 hari lalu

Dukung Kebahagiaan Keluarga Indonesia, Kapal Api Gelar Mudik Gratis

Selain mudik gratis, peserta juga mendapatkan asuransi perjalanan dan fasilitas lainnya.

Baca Selengkapnya

Hari Kopi Nasional, Investigasi PETA Ungkap Luwak Bali Tetap Dieksploitasi Demi Cita Rasa

55 hari lalu

Hari Kopi Nasional, Investigasi PETA Ungkap Luwak Bali Tetap Dieksploitasi Demi Cita Rasa

Investigasi terbaru PETA merekam bagaimana luwak di Bali masih terus dieksploitasi demi cita rasa kopi luwak.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula

1 Maret 2024

7 Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula

Tidak hanya menyajikan kenikmatan, kopi hitam tanpa gula memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang menarik. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Ini Efek Samping Sering Minum Kopi Hitam Tanpa Gula

1 Maret 2024

Ini Efek Samping Sering Minum Kopi Hitam Tanpa Gula

Meskipun kopi hitam memberikan sejumlah manfaat kesehatan, penting untuk mengonsumsinya dengan bijak.

Baca Selengkapnya