Ini Makna di Balik Penamaan M Bloc Space

Rabu, 20 November 2019 11:00 WIB

Ruang terbuka yang dihiasi mural di sekitar Live House, M Bloc Space, Jakarta Selatan, Selasa, 19 November 2019. TEMPO/Bram Setiawan

TEMPO.CO, Jakarta - Jakarta memiliki pusat-pusat seni atau industri kreatif. Kini bertambah satu lagi, dengan kehadiran M Bloc Space. Area kreatif di kawasan Blok M, Jakarta Selatan itu, dulunya merupakan area bekas Perusahaan Umum Percetakan Uang RI atau Peruri.

M Bloc Space digadang-gadang menjadi ruang bagi milenial dan pelaku industri kreatif untuk menyalurkan kreativitas mereka. Sementara sebagai ruang niaga kreatif M Bloc Space, dihuni berbagai merek lokal. kawasan ini mulai dibuka pada 26 September 2019.

Penamaan M Bloc Space bukan tanpa maksud, "Memang iya, kalau hanya membalik nama dari Blok M," kata Pimpinan Eksekutif M Bloc Space Handoko Hendroyono kepada Tempo, Selasa, 19 November 2019.

Tapi, ia menjelaskan arti nama M Bloc tak hanya sekadar itu. Dari sebuah diskusi sebelum M Bloc Space dibuka, penggunaan huruf M di depan penamaan itu pun dianggapnya memuat makna.

"M itu bisa berarti Makers, Meals, Movement, Millennials, Meeting, Music, Movies, Melawai, Market, Money," tuturnya.

Advertising
Advertising

Handoko menjelaskan bahwa kata money disebut terakhir karena berbagai aktivitas dari huruf M itu pun juga unsur niaga. "Ya, mesti menghasilkan uang juga. Tapi jangan dilupakan juga, bahwa dulu di sini juga (bekas) tempat percetakan uang," katanya.

Deretan ruang niaga kreatif merek lokal bekas rumah karyawan Peruri, di M Bloc Space, Jakarta Selatan, Selasa, 19 November 2019. TEMPO/Bram Setiawan

Sedangkan kata bloc, dimaknai sebagai pengertian hub (pusat kegiatan) atau network (jaringan). Menurut Handoko, penamaan M Bloc Space, merangkum maksud sebagai tempat yang membawa pengaruh kreatif. "Saya senang kalau yang datang itu karena ada energi kreatif," tuturnya.

Handoko menganggap keberadaan M Bloc Space bisa memberikan kesinambungan dalam nilai ekonomi. "Pengaruh kreatif dan sosial itu apa yang dibikin menjadi stimulus untuk produktif membangun sebuah jaringan kreasi," katanya.

Berita terkait

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

9 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

5 Maret 2024

Polda Metro Jaya Berharap Operasi Keselamatan Jaya 2024 Tumbuhkan Kesadaran Masyarakat terhadap Aturan Lalu Lintas

Polda Metro Jaya berharap masyarakat akan lebih sadar dan patuh terhadap aturan lalu lintas.

Baca Selengkapnya

Operasi Keselamatan Jaya 2024, Polda Metro Jaya Klaim Bukan untuk Mencari Kesalahan

4 Maret 2024

Operasi Keselamatan Jaya 2024, Polda Metro Jaya Klaim Bukan untuk Mencari Kesalahan

Polda Metro Jaya menyosialisasikan Operasi Keselamatan Jaya 2024 di beberapa titik strategis di Terminal Blok M, Halte CSW dan Bundaran Senayan.

Baca Selengkapnya

20 Tahun Bus TransJakarta, Koridor Pertama Blok M-Kota

16 Januari 2024

20 Tahun Bus TransJakarta, Koridor Pertama Blok M-Kota

Koridor 1 TransJakarta telah melayani penumpang sejak 2004, ini kilas baliknya. Koridor pertama dengan rute Blok M-Kota pulang-pergi.

Baca Selengkapnya

Peruri Menjadi Govtech Indonesia untuk Digitalisasi Layanan Pemerintah

6 Januari 2024

Peruri Menjadi Govtech Indonesia untuk Digitalisasi Layanan Pemerintah

Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) bertransformasi menjadi Government Technology Agency atau GovTech Indonesia.

Baca Selengkapnya

Lima Tempat Asik untuk Work from Cafe di Blok M

3 Januari 2024

Lima Tempat Asik untuk Work from Cafe di Blok M

Sederet cafe yang menghadirkan beragam konsep unik agar pengunjung merasa nyaman.

Baca Selengkapnya

Mulai Hari Ini, Transjakarta Buka Rute Duren Tiga-Blok M Lewat Jalan Bangka Raya

28 Desember 2023

Mulai Hari Ini, Transjakarta Buka Rute Duren Tiga-Blok M Lewat Jalan Bangka Raya

Untuk rute yang melintasi Jalan Bangka Raya ini, TransJakarta menyediakan 6 unit bus yang beroperasi setiap hari pada pukul 05.00-21.30.

Baca Selengkapnya

Sejarah Blok M Square yang Terbakar, Pernah jadi Trade Mall Terbesar di Jakarta Selatan

19 Desember 2023

Sejarah Blok M Square yang Terbakar, Pernah jadi Trade Mall Terbesar di Jakarta Selatan

Mal Blok M Square yang berlokasi di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, kemarin mengalami kebakaran. Begini sejarah mal tersebut.

Baca Selengkapnya

Daftar Wisata Malam Jakarta, Menikmati Sisi Menarik Ibu Kota

3 Desember 2023

Daftar Wisata Malam Jakarta, Menikmati Sisi Menarik Ibu Kota

Jelajahi daftar wisata malam Jakarta, nikmati sisi menarik ibukota. Cahaya gemerlap, kuliner lezat, dan hiburan seru menanti Anda di malam hari.

Baca Selengkapnya

Terminal Blok M Direvitalisasi, Menuju Kawasan Transit pada 2024,

13 November 2023

Terminal Blok M Direvitalisasi, Menuju Kawasan Transit pada 2024,

Pemprov DKI Jakarta dan PT MRT Jakarta merevitalisasi Terminal Blok M untuk dijadikan kawasan (transit orientated development/TOD) pada 2024.

Baca Selengkapnya