Suka Balapan? Berkunjunglah ke Muba Akhir Tahun

Selasa, 12 November 2019 16:45 WIB

Ratusan pembalap nasional dan lokal turun dalam ajang Motoprix di skyland Sirkuit Sekayu. Bupati Muba Dodi Reza Alex menjadikan wisata olahraga sebagai pemicu bangkitnya industri pariwisata. TEMPO/Parliza Hendrawan

TEMPO.CO, Palembang - Menutup tahun, pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) bakal menggelar perhelatan internasional, untuk menarik wisatawan ke kabupetan itu. Bupati Musi Banyuasin (Muba), Dodi Reza Alex, memastikan pihaknya siap menggelar dua event internasional di Skyland International Circuit, Sekayu, Musi Banyuasin.

Dua event itu selain akan menggenjot kehadiran wisatawan mancanegara dan nusantara, Dodi optimistis perhelatan itu memantik kebangkitan industri wisata olahraga di daerah itu. Demikian disampaikannya, Selasa, 12 November 2019. "Untuk menarik wisatawan kami siapkan kalender acaranya sepanjang tahun," katanya.

Ada dua event balap kelas internasional yang digelar pada akhir November 2019 di sirkuit kebanggaan Sumatera Selatan itu: Muba Asia Auto Gymkhana Cup 2019 pada 30 November-1 Desember 2019 dan Muba International Supermoto Cup 2019 yang akan diselenggarakan 7-8 Desember 2019 mendatang.

Kedua adu balap itu dipastikan diikuti oleh peserta dari berbagai negara. Untuk Muba Asia Auto Gymkhana Cup 2019, yang sudah terkonfirmasi enam negara. Dan nanti jumlah peserta pasti akan terus bertambah. Sementara untuk Muba International Supermoto Cup 2019, sudah ada tujuh negara yang sudah terkonfirmasi. Di antaranya, Indonesia, Malaysia, Australia, Philiphina, Singapura, Taiwan, dan Inggris.

Dodi menambahkan, pihaknya akan segera menyelesaikan progres pengerjaan sirkuit tersebut. Bahkan untuk sarana dan prasarananya pun akan segera dituntaskan. Perhatian juga diarahkan kepada kenyamanan bagi peserta maupun penonton. Bahkan untuk akses jalan menuju lokasi sirkuit, Dodi menegaskan akan berkomunikasi dengan perusahaan yang berada di lokasi sekitar sirkuit untuk membantu perbaikan akses jalan.

Advertising
Advertising

Namun pihaknya pun akan menganggarkan dengan dana darurat dari APBD Musi Banyuasin untuk perbaikan jalan tersebut. "Sarana akomodasi, transportasi dan juga fasilitas pendukung lainnya akan kami siapkan dengan optimal," katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Musi Banyuasin, Muhammad Fariz dan panitia, kemarin melihat langsung kesiapan Sirkuit. Menurutnya dua even tersebut siap digelar di sirkuit yang memiliki luas 27 hektar tersebut.

Bupati Musi Banyuasin (Muba), Dodi Reza Alex, memastikan pihaknya siap menggelar dua event internasional di Skyland International Circuit, Sekayu, Musi Banyuasin. Pembangunan sirkuit tersebut telah selasai 90 persen. TEMPO/Parliza Hendrawan

Ia menjelaskan, meski masih dalam masa pengerjaan, namun ia memastikan sirkuit dan prasarananya selesai sebelum pelaksanaan balapan dimulai. Targetnya, kata dia, satu pekan sebelum perlombaan dimulai, atau sekitar 23-25 November 2019 nanti. "Untuk pengerjaannya saat ini sudah sekitar 90 persen, dan diselesaikan sepekan sebelum acara," katanya.

Dua perhelatan balap internasional itu, diyakini dapat menggairahkan minat wisatawan untuk datang ke Musi Banyuasin. Bukan hanya menarik para peserta untuk ikuti perlombaan, melainkan juga menarik minat wisatawan domestik dan wisatawan asing untuk menonton perhelatan itu.

"Target kami event ini dapat meningkatkan sport tourism, baik nasional maupun internasional. Banyak fasilitas yang kami siapkan mulai dari tribun penonton, sarana dan prasarana pendukung hingga tidak membebankan penonton untuk bayar tiket masuk," ujarnya.

PARLIZA HENDRAWAN

Berita terkait

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

8 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

4 hari lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

5 hari lalu

Gempa Garut, Wisatawan Panik Pantai Selatan Jabar Sempat Sepi

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran mengatakan pantai Pangandaran pasca terjadinya gempa Garut dalam situasi aman.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

5 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

6 hari lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

8 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

9 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

9 hari lalu

5 Keunikan Kawah Ijen yang Membuat Turis Asing Penasaran

Tak hanya punya api biru, kawah Ijen punya berbagai keunikan yang membuat turis asing penasaran untuk datang.

Baca Selengkapnya