Hobi Menyelam? Bahrain Siapkan Atraksi Bawah Laut Baru

Reporter

Tempo.co

Editor

Diko Oktara

Kamis, 24 Januari 2019 19:00 WIB

Dive Bahrain menyuguhkan wisata bawah laut dengan sebuah pesawat yang segaja ditenggelamkan untuk menarik minat pelancong. Sumber: Situs Kataeb

TEMPO.CO, Jakarta - Olahraga menyelam sangat populer dalam beberapa tahun terakhir. Para pegiatnya mengunjungi berbagai lokasi menyelam terbaik di seluruh dunia. Sebentar lagi, para penyelam akan memiliki pilihan terbaru sebagai lokasi menyalurkan kegemaran mereka itu.

Bahrain segera meluncurkan taman hiburan bawah laut terbesar di dunia dengan Boeing 747 yang ditenggelamkan sebagai daya tarik utamanya. Harapannya tentu saja untuk menarik turis lebih banyak berkunjung ke negara itu, utamanya para pencinta olahraga selam dari seluruh dunia dengan atraksi pesawat terbang sepanjang 70 meter yang harus diturunkan ke dalam air dan merupakan pesawat yang dinonaktifkan serta disiapkan khusus.

Proyek ini juga diharapkan dapat membantu para peneliti yang ingin mendapatkan informasi dan data tentang ekologi dan biologi kelautan. Pembukaan taman hiburan bawah air ini akan dilakukan pada musim panas 2019 dan akan mencakup area seluas 25 hektar dan akan dikembangkan untuk pengalaman menyelam terbaik.

Baca: Angkat Wisata Bawah Laut, di Ternate Menyelam Tak Jauh dari Kota

Selain pesawat terendam terbesar di dunia sebagai fokus daya tarik penyelaman, atraksi lain juga disiapkan. Misalnya seperti replika terendam rumah pedagang mutiara tradisional Bahrain, terumbu karang buatan, juga atraksi berupa patung yang telah ditempatkan di bawah air sebagai tempat aman pertumbuhan karang dan sebagai habitat hewan laut.

Advertising
Advertising

Proyek ini merupakan hasil kerja sama antara Dewan Tertinggi untuk Lingkungan, Pariwisata, dan Otoritas Pameran Bahrain dan sektor swasta. Penyelenggara mengatakan daya tarik baru Bahrain akan ramah lingkungan serta mempromosikan pertumbuhan kehidupan laut. Badan Pariwisata dan Pameran Bahrain mengatakan pesawat itu akan dipersiapkan secara khusus sebelum diturunkan ke dalam air.

Ahli kelautan Adriana Humanes mengatakan terumbu karang buatan tidak selalu sehat secara ekologis. Ia menjelaskan wreck diving memberikan pengalaman menyelam yang unik, beragam, dan menarik, namun kemungkinan ada kerugian. “Bahan-bahan mereka dapat mengalami korosi, dan mempengaruhi organisme laut di sekitarnya.”

Baca: Santa Claus Menyelam, Baca Surat hingga Membagikan Rumah Gratis

Bahrain telah berkembang pesat sebagai salah satu negara Arab yang paling ramah untuk dikunjungi turis asing. Selain bentengnya yang terkenal dan Tree of Life yang berusia 400 tahun, sektor pariwisata tumbuh dengan cepat.

Apa yang dilakukan Bahrain bukan pertama kali dilakukan di dunia. Di Amerika Serikat, sebuah jet Boeing 727 ditenggelamkan di lepas pantai Miami pada 1993, meski kemudian rusak pada 1995.

CNN | FORBES

Berita terkait

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

2 hari lalu

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

Video Lenny Kravitz saat latihan beban di gym menjadi viral, gara-gara pilihan busananya. Jadi apa alasannya memakai busana seperti itu?

Baca Selengkapnya

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

3 hari lalu

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

4 hari lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

5 hari lalu

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman

Baca Selengkapnya

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

6 hari lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

6 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

7 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

10 hari lalu

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

Masih seringkali terjadi kebingungan di banyak orang tentang apakah sebaiknya makan sebelum atau sesudah melakukan olahraga.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

11 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

12 hari lalu

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.

Baca Selengkapnya